Berita

Ketua Bawaslu RI Rahmat Bagja mengunggah kondisi terkini saat pulang dari Rumah Sakit (RS) Harapan Kita, Kamis (6/7)/Net

Politik

Kabar Baik, Ketua Bawaslu RI Rahmat Bagja Sudah Keluar RS

KAMIS, 06 JULI 2023 | 22:42 WIB | LAPORAN: AHMAD SATRYO

Kondisi kesehatan Ketua Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) RI Rahmat Bagja kini sudah membaik.

Ia bahkan sudah keluar dari Rumah Sakit (RS) Harapan Kita, setelah melakukan perawatan pasca pingsan di acara HUT ke-77 Bhayangkara, di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK), Senayan, Jakarta Selatan, Sabtu (1/7) lalu.

Sosok yang kerap disapa Bagja itu menginformasikan sendiri kabar baik tersebut melalui akun Instagramnya, pada Kamis sore (6/7).

"Alhamdulillah sore ini dapat kembali ke rumah," ujar Bagja.

Dia menyampaikan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah membantunya, baik ketika kejadian pingsan di acara HUT Bhayangkara maupun dalam proses perawatan di RS.

"Terima kasih atas doa dan bantuan keluarga, para sahabat semua, saudara, keluarga besar Bawaslu, Pusdokkes Polri, RSAL Mintohardjo dan RS Harapan Kita," demikian Bagja.

Selama ditinggal Bagja, jabatan Ketua Bawaslu diemban pelaksana harian (Plh) yang ditunjuk melalui mekanisme Rapat Pleno.

Dalam dalam rapat pleno yang dihadiri oleh 4 pimpinan Bawaslu RI, Koordinator Divisi Pencegahan, Partisipasi Masyarakat dan Hubungan Masyarakat Lolly Suhenty ditunjuk menjadi Plh. Ketua Bawaslu.

Lolly menjabat sementara, hingga menunggu Bagja pulih total usai dirawat di RS. 

Populer

Mahfud MD: Jangan Lempar Batu ke Unair, Tapi Sembunyi Tangan

Minggu, 07 Juli 2024 | 10:21

Krakatau Steel Terancam Kolaps, Erick Thohir Dituntut Tanggung Jawab

Minggu, 07 Juli 2024 | 15:56

Otoriter Dilarang Pimpin Perguruan Tinggi

Minggu, 07 Juli 2024 | 12:05

KPK Perlu Selidiki Program KKP Ekspor BBL Berkedok Budidaya

Selasa, 09 Juli 2024 | 18:28

Pejabat PLN Resmi Ditahan KPK

Selasa, 09 Juli 2024 | 18:23

Bey Machmudin: HR Nuriana Sosok yang Disiplin dan Merakyat

Kamis, 11 Juli 2024 | 14:51

Pengusaha Tambang Haji Romo Diancam Dijemput Paksa KPK

Minggu, 14 Juli 2024 | 17:02

UPDATE

Ajudan Wakapolres Sorong Ditemukan Tewas di Rumah Dinas, Ini Kronologisnya

Selasa, 16 Juli 2024 | 22:00

Pakar: Perubahan Nomenklatur Wantimpres Menjadi DPA Kebutuhan Ketatanegaraan

Selasa, 16 Juli 2024 | 21:50

Pakai Batik Warna Kuning, Ketum Golkar Hadiri Deklarasi Soksi

Selasa, 16 Juli 2024 | 21:42

Menhub Dorong Optimalisasi Inaportnet untuk Peningkatan Layanan Logistik

Selasa, 16 Juli 2024 | 21:35

Kritik Pencabutan IUP oleh BKPM, Deolipa: Pemerintah Jangan Zalim

Selasa, 16 Juli 2024 | 21:33

Natalius Pigai Soroti Keberhasilan NYT Identifikasi 46 Anak Ukraina yang Diculik Rusia

Selasa, 16 Juli 2024 | 21:28

PDI Perjuangan Masih Godok Bacalon Untuk Pilkada Deli Serdang 2024

Selasa, 16 Juli 2024 | 21:27

Ketum PBNU Bongkar Obrolan Lima Nahdliyin dengan Presiden Israel

Selasa, 16 Juli 2024 | 21:10

Lebih dari 2.000 Mobil Listrik Terjual pada Juni 2024, Ini Merek Paling Laku

Selasa, 16 Juli 2024 | 21:08

Sofyan Tan: 60 Persen Kunjungan Wisatawan Mancanegara Karena Budaya Indonesia

Selasa, 16 Juli 2024 | 20:54

Selengkapnya