Berita

Ganjar Pranowo di anatara tamu kehormatan Mohammed bin Salman (MBS)/Net

Politik

Busana Ganjar saat Bertemu Pangeran MBS Disorot, Dokter Tifa: Belajarlah dari Anies

SENIN, 03 JULI 2023 | 10:22 WIB | LAPORAN: AHMAD ALFIAN

Busana yang dikenakan bakal calon presiden PDI Perjuangan, Ganjar Pranowo, saat menghadiri pertemuan dengan putra mahkota Arab Saudi, Mohammed bin Salman (MBS) Al Saud, di Istana Mina, disorot.

Salah satu yang mencermati adalah aktivis sosial, Tyassuma atau dokter Tifa.

Menurutnya, setelan Ganjar yang hanya mengenakan kemeja warna putih, celana serupa jeans, dan kopiah hitam, tidak pantas. Sementara Pangeran MBS menggunakan baju kebesarannya.


Begitu juga dengan undangan lainnya yang menggunakan jas atau baju resmi kenegaraan. Salah satunya, Anies Baswedan, yang mengenakan batik formal saat bertemu Pangeran MBS.

"Pangeran hadir dengan baju kebesaran, tanda menghormati tamu. Eh tamunya datang pakai seadanya begitu," kata Tifa, seperti dikutip redaksi melalui akun Twitternya, Senin (3/7).

Menurut dia, beruntung Ganjar duduk di kursi baris tengah, sehingga tidak langsung terlihat oleh Pangeran MBS. Menurutnya, akan sangat memalukan jika Ganjar duduk di barisan depan.

Tifa pun meminta Ganjar banyak belajar soal gaya berpakaian. Setidaknya meniru Anies Baswedan yang juga tamu kehormatan dan bertemu Pangeran MBS.

"Kalau orang Indonesia, saya sarankan ya (pakai) batik saja. Aman dan keren dipakai. Seperti Mas Anies Baswedan dalam acara anggun itu, beliau pakai batik warna keemasan, cocok sekali dan njawani," ungkap Tifa.

Pertemuan dengan putra mahkota Arab Saudi itu berlangsung di Istana Mina, bertepatan Hari Raya Iduladha, Kamis (29/6).

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Connie Nilai Istilah Sabotase KSAD Berpotensi Bangun Framing Ancaman di Tengah Bencana

Rabu, 31 Desember 2025 | 13:37

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

UPDATE

DPR Dukung Pasutri Gugat Aturan Kuota Internet Hangus ke MK

Jumat, 02 Januari 2026 | 23:51

Partai Masyumi: Integritas Lemah Suburkan Politik Ijon

Jumat, 02 Januari 2026 | 23:28

Celios Usulkan Efisiensi Cegah APBN 2026 Babak Belur

Jumat, 02 Januari 2026 | 23:09

Turkmenistan Legalkan Kripto Demi Sokong Ekonomi

Jumat, 02 Januari 2026 | 22:39

Indonesia Kehilangan Peradaban

Jumat, 02 Januari 2026 | 22:18

Presiden Prabowo Diminta Masifkan Pendidikan Anti Suap

Jumat, 02 Januari 2026 | 22:11

Jalan dan Jembatan Nasional di 3 Provinsi Sumatera Rampung 100 Persen

Jumat, 02 Januari 2026 | 21:55

Demokrat: Diam Terhadap Fitnah Bisa Dianggap Pembenaran

Jumat, 02 Januari 2026 | 21:42

China Hentikan One Child Policy, Kini Kejar Angka Kelahiran

Jumat, 02 Januari 2026 | 20:44

Ide Koalisi Permanen Pernah Gagal di Era Jokowi

Jumat, 02 Januari 2026 | 20:22

Selengkapnya