Berita

Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto/Net

Politik

PWS: Elektabilitas Prabowo Kokoh 40,5 Persen, Disusul Ganjar 33,4 Persen

SENIN, 26 JUNI 2023 | 20:53 WIB | LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK

Elektabilitas Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto kian kokoh sebagai figur potensial menang Pilpres 2024, versi survei terbaru Political Weather Station (PWS).

"Hasil survei PWS memperlihatkan bahwa nama Prabowo Subianto semakin kokoh di puncak elektabilitas," ujar Peneliti PWS Sharazani MA saat memaparkan hasil survei secara daring, Senin (26/6).

PWS dalam survei terbarunya, menyiapkan dua simulasi tertutup. Yakni, 10 nama potensial yang kemudian dikerucutkan pada tiga figur.


Pada simulasi 10 nama, elektabilitas Prabowo Subianto tercatat 32,8 persen, disusul Ganjar Pranowo (27,1 persen), Anies Baswedan (16,5 persen), Ridwan Kamil (4,7 persen).


Berikutnya, Erick Thohir (4,3 persen), Mahfud MD (4,1 persen), Sandiaga Uno (3,2 persen), Airlangga Hartarto (1,9 persen), dan Muhaimin Iskandar (1,5 persen), serta responden menjawab tidak tahu sebesar 1,4 persen.

"Selanjutnya, apabila Pilpres 2024 hanya diikuti oleh tiga capres saja, sebanyak 40,5 persen responden menyebut nama Prabowo," kata Sharazani dalam paparannya.

Di bawah Prabowo, lanjutnya, 33,4 persen responden memilih Ganjar dan 20,8 persen menjatuhkan pilihan pada Anies.

"Lalu responden yang masih belum punya pilihan sebanyak 5,3 persen," pungkasnya.

Survei PWS ini dilakukan dalam periode 10-18 Juni 2023 dengan total 1.200 responden yang terbagi di 34 provinsi RI. Sampel diambil dengan teknik pencuplikan secara acak bertingkat.

Sementara pengumpulan data dilakukan dengan wawancara melalui telepon. Adapun margin of error +/- 2,83 persen dan tingkat kepercayaan 95 persen.

Populer

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

KPK Dikabarkan OTT Walikota Madiun Maidi

Senin, 19 Januari 2026 | 15:23

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Aneh! UGM Luluskan Jokowi dengan Transkrip Nilai Amburadul

Minggu, 18 Januari 2026 | 00:35

UPDATE

Pernyataan Eggi Sebut Akhlak Jokowi Baik jadi Bulan-bulanan Warganet

Selasa, 20 Januari 2026 | 01:40

Senyum Walikota Madiun

Selasa, 20 Januari 2026 | 01:19

Rapim Kemhan-TNI 2026 Tekankan Sishankamrata sebagai Kekuatan

Selasa, 20 Januari 2026 | 00:55

Legislator PKS Dorong Penyaluran KUR Pekerja Migran Tepat Waktu

Selasa, 20 Januari 2026 | 00:35

Digiring ke Gedung KPK, Walikota Madiun Malah Minta Didoakan

Selasa, 20 Januari 2026 | 00:20

Bencana Menerjang, BUMN Datang

Senin, 19 Januari 2026 | 23:55

Polisi Bongkar Clandestine Lab Tembakau Sintetis Senilai Rp2 Miliar

Senin, 19 Januari 2026 | 23:37

Mantan Jubir KPK Ali Fikri Raih Gelar Doktor Hukum Unair

Senin, 19 Januari 2026 | 23:11

Napi Bebas Pakai Gawai di Lapas Bukan Kelalaian Biasa

Senin, 19 Januari 2026 | 23:02

Walikota Madiun Maidi Dkk Tiba di Gedung KPK, Sebagian Lewat Belakang

Senin, 19 Januari 2026 | 22:46

Selengkapnya