Berita

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo hadiri kegiatan baksos di Jatim/Ist

Presisi

Jelang Hari Bhayangkara ke-77, Kapolri Gelar Baksos Kesehatan di Jatim

KAMIS, 22 JUNI 2023 | 23:44 WIB | LAPORAN: BONFILIO MAHENDRA

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo menghadiri kegiatan Bakti Sosial Kesehatan dalam rangka Hari Bhayangkara ke-77 di Jawa Timur (Jatim), Kamis (22/6).

Sigit sengaja memilih Jawa Timur, sebagai pusat kegiatan karena ada beberapa hal yang menjadi program unggulan.

Salah satunya aplikasi Tanya Dokkes Presisi. Dimana, aplikasi ini bisa menghubungkan antara masyarakat dan dokter polisi, sehingga warga bisa langsung berinteraksi apabila membutuhkan pertolongan.

"Alhamdulillah ada beberapa rangkaian kegiatan bakti sosial kesehatan yang kita laksanakan hari ini. Mulai dari operasi katarak, bibir sumbing, pelayanan kesehatan umum dan juga masalah stunting yang menjadi perhatian kita semua," kata Sigit.

Baksos kesehatan ini juga dibarengi dengan Pelatihan Bantuan Hidup Dasar dan meraih rekor MURI dengan jumlah peserta 38.500 orang.

Sigit berharap, dengan pelatihan para peserta dapat mengaplikasikannya di tempat masing-masing. Misalnya jika ada anak-anak atau orang yang mengalami gangguan apakah sesak napas atau yang terindikasi jantung bisa dilakukan langkah cepat.

Mantan Kabareskrim itu bersyukur karena pelatihan bantuan hidup dasar diikuti oleh 38.500 peserta. Kata Sigit, yang paling penting bahwa kegiatan kali ini menjadi kegiatan yang betul-betul bisa bermanfaat untuk masyarakat khususnya yang menderita penyakit.

"Demi keselamatan masyarakat yang membutuhkan pertolongan cepat sebelum dirawat ke rumah sakit," ujar mantan Kapolda Banten ini.

Tidak lupa, Sigit mengucapkan terima kasih kepada Gubernur Jatim serta rekan-rekan media yang telah menyiapkan tempat serta sinergisitas dari seluruh Forkopimda sehingga program ini bisa terwujud.

Bukan hanya baksos kesehatan, Kapolri juga berdialog interaktif dengan warga yang ada di beberapa wilayah terkait kegiatan Bakti Sosial Kesehatan, diantaranya, Ponpes Lirboyo, Jawa Timur, warga di Aula Tribrata Polda Sulut, masyarakat di RS Bhayangkara Jawa Tengah serta perwakilan di RS Bhayangkara Papua.

Untuk diketahui, Bakti Kesehatan dalam rangka Hari Bhayangkara ke-77 dilaksanakan serentak di seluruh Indonesia pada tanggal 1 sampai dengan 30 Juni 2023.

Adapun kegiatan yang dilakukan sebagai berikut:
Donor darah 43.618 orang
Operasi celah bibir dan lelangit 544 orang
Vaksinasi 1.388.420 orang
Khitanan 7.081 orang
Operasi Katarak 1.092 orang
Pengobatan 30.571 orang
Home Visit terhadap PNPP 1.749 orang
Bantuan Hidup Dasar 38.500 orang
Kegiatan lainnya 20.556 orang
Pencegahan Stunting 6.091 orang.

Populer

Pengamat: Kembalikan Citra, Hery Gunardi Pantas Dicopot Jadi Dirut BSI

Sabtu, 22 Juni 2024 | 19:46

Bermain Imbang Tanpa Gol, Laga Prancis Vs Belanda Diwarnai Kontroversi

Sabtu, 22 Juni 2024 | 04:09

Bey Ingatkan Gen Z Tak Jadikan Lansia Tulang Punggung Keluarga

Kamis, 20 Juni 2024 | 06:00

Bey Machmudin Ingatkan Warga Jangan Coba-coba Mengakali PPDB

Selasa, 25 Juni 2024 | 03:45

Bey Perintahkan Pemkot Bandung Pulihkan Sungai Citarum

Kamis, 20 Juni 2024 | 03:00

Wali Kota Semarang Gratiskan Biaya di 41 SMP Swasta

Minggu, 23 Juni 2024 | 00:46

Bey Machmudin akan Serius Tangani Judi Online di Jabar yang Tembus Rp3,8 T

Rabu, 26 Juni 2024 | 18:20

UPDATE

Jokowi Mau Berikan Bansos Beras Sampai Desember 2024

Jumat, 28 Juni 2024 | 13:50

Rupiah Melemah, Sampai Kapan BI Kuat Doping?

Jumat, 28 Juni 2024 | 13:48

Supaya Bebas Akses Medsos, Generasi Muda Iran Pilih Capres Reformis

Jumat, 28 Juni 2024 | 13:44

Dubes Iran: Capres Mundur Beberapa Jam Sebelum Pemilu Hal Biasa

Jumat, 28 Juni 2024 | 13:05

Jelang Akhir Pekan Rupiah Anjlok Lagi ke Rp16.417 per Dolar AS

Jumat, 28 Juni 2024 | 12:57

Viva Yoga Tegaskan Perubahan AD/ART PAN Ada di Kongres, Bukan Rakernas

Jumat, 28 Juni 2024 | 12:47

Yen Jepang Mencapai Titik Terendah Sejak 1986, Menkeu Suzuki Nyatakan Prihatin

Jumat, 28 Juni 2024 | 12:38

Amppuh Desak KPK Usut Dugaan Pungli Mantan Pj Walikota Padangsidimpuan Letnan Dalimunthe

Jumat, 28 Juni 2024 | 12:33

SpaceX Teken Proyek Senilai Rp13,8 Triliun dari NASA

Jumat, 28 Juni 2024 | 12:21

Soal Pelaksanaan Kongres, Tunggu Hasil Rakernas PAN

Jumat, 28 Juni 2024 | 12:09

Selengkapnya