Berita

Airlangga Hartarto dan Prabowo Subianto/Net

Politik

Ali Rif'an: Pasangan Prabowo Airlangga Masuk Kriteria Pemimpin Paham Ekonomi Global

KAMIS, 15 JUNI 2023 | 22:29 WIB | LAPORAN: ANGGA ULUNG TRANGGANA

Calon presiden Partai Gerindra Prabowo Subianto dan calon wakil presiden (cawapres) Airlangga Hartarto merupakan pasangan yang dipandang memenuhi kriteria capres yang memiliki pemahaman politik dan ekonomi global.

Demikian pendapat Direktur Arus Survei Indonesia (ASI) Ali Rif'an kepada Kantor Berita Politik RMOL, Kamis (15/6).

Menurut Ali Rif'an, dua tokoh tersebut masuk masuk kriteria tokoh politik yang memahami ekonomi global karena memiliki latar belakang pengusaha dan punya jaringan internasional yang bagus.

"Kalau Airlangga kan Menko Perekonomian jadi kalau bicara bagaimana kemampuan memahami ekonomi global tentu sangat bagus," jelas Ali Rif'an.

Ali menjelaskan tantangan politik dan ekonomi global ke depan, mengharuskan Indonesia memiliki pemimpin yang cakap dalam pergaulan internasional. Selain itu, Indonesia butuh sosok yang mampu menunjukan eksistensi Indonesia di mata dunia.

"Baik dari sisi geopolitik, geoekonomi termasuk geostrategi," jelas Ali.

Ia menilai, Ketua Umum Partai Golkar itu memiliki dua kekuatan, yaitu kemampuan memahami geo ekonomi dan juga memahami betul apa itu geopolitik. Argumentasi, Airlangga adalah Ketua Umum Parpol yang besar di Indonesia.

"Sebagai tokoh sekaligus Menko yang juga pengusaha, pasti beliau memahami situasi politik dan ekonomi global," kata Ali Rif'an menekankan.

Kandidat Doktor politik Universitas Indonesia (UI) itu menanggapi langkah Airlangga yang secara tegas menolak kebijakan peraturan baru European Union (EU) yang ditujukan untuk mengekang deforestasi global. Menurutnya langkah Airlangga tersebut tepat untuk menyelamatkan petani sawit lokal.

Ia meyakini, apa yang dilakukan Airlangga pasti dengan pertimbangan matang dan memberi dampak positif bagi rakyat Indonesia.

Populer

Tim Pemenangan Jokowi-Ma’ruf Ternyata Terima Dana Korupsi DJKA

Kamis, 15 Agustus 2024 | 11:21

Cak Imin Minta Kapolri Bubarkan Muktamar PKB Tandingan

Kamis, 15 Agustus 2024 | 12:52

KPK Dapat Petunjuk Dugaan Suap PAW PDIP dari Buku Hasto

Kamis, 08 Agustus 2024 | 19:35

BHS Kritisi Usul Muhadjir soal Opsi Nasi Jagung di Program Makan Gratis

Rabu, 07 Agustus 2024 | 02:44

Pengamat: Intervensi Kekuasaan Penyebab Airlangga Mundur

Minggu, 11 Agustus 2024 | 19:13

BPIP Perlu Jelaskan Paskibraka Wajib Lepas Hijab

Rabu, 14 Agustus 2024 | 13:49

PKS Harus Ikhlas Terima PDIP Bergabung Usung Anies

Senin, 12 Agustus 2024 | 08:18

UPDATE

Bahlil Belum Tahu Siapa Ketum Golkar Baru

Jumat, 16 Agustus 2024 | 17:55

Cak Imin Minta Komisi II DPR Turun Tangan Telusuri Pencatutan KTP

Jumat, 16 Agustus 2024 | 17:51

Kuasa Hukum Pastikan PT GMI Punya Legalitas Kepemilikan Lahan SMAK Dago

Jumat, 16 Agustus 2024 | 17:48

Pakistan Jadi Negara Asia Pertama yang Laporan Kasus Mpox

Jumat, 16 Agustus 2024 | 17:42

Rusia: Serangan di Kursk Bisa Ciptakan Perang Dunia Ketiga

Jumat, 16 Agustus 2024 | 17:26

Sudah Ada Tersangka, KPK Sidik Dugaan Korupsi Baru di Badan Karantina Pertanian

Jumat, 16 Agustus 2024 | 17:15

KPK Lantik 12 Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama

Jumat, 16 Agustus 2024 | 17:09

Polemik Calon Independen, Gerindra Minta Masyarakat Hargai Kerja KPU

Jumat, 16 Agustus 2024 | 16:46

Bawaslu Giat Kesiapsiagaan Pilkada 2024 di Daerah Terluar

Jumat, 16 Agustus 2024 | 16:35

Ketua Komisi I Ingatkan BPIP Soal Bhinneka Tunggal Ika

Jumat, 16 Agustus 2024 | 16:33

Selengkapnya