Berita

Ketua KPK, Firli Bahuri/RMOL

Hukum

Tak Pernah Beri Data ke Siapapun, Firli: Biar Dewas yang Menjelaskan

KAMIS, 15 JUNI 2023 | 19:14 WIB | LAPORAN: JAMALUDIN AKMAL

Ketua KPK, Firli Bahuri, buka suara soal dugaan data bocor. Dia mengaku tak pernah memberikan dokumen atau catatan kepada siapapun. Ia menyerahkan ke Dewan Pengawas (Dewas) agar membeberkan siapa yang membocorkan itu.

Penegasan itu disampaikan Firli saat ditanya soal data dugaan korupsi di Kementerian ESDM yang bocor dan viral di Medsos, hingga menyeret nama inisial F, dan berujung laporan di Dewas KPK.

Menurutnya, dia sudah diklarifikasi Dewas KPK terkait beredarnya rekaman suara atau video soal kebocoran data itu.

"Saya ini 38 tahun jadi Polisi, saya tidak mau menghancurkan karir saya. Jadi, apapun yang dikatakan orang, saya pastikan tidak pernah melakukan itu," tegas Firli kepada wartawan, di Gedung Merah Putih KPK, Jakarta Selatan, Kamis malam (15/6).

Dia juga mengaku tak pernah memberikan dokumen atau catatan apapun, kepada siapapun. Dia juga tak pernah punya niat apalagi kesempatan memfotokopi dokumen, baik telaahan, penyelidikan, atau apapun.

"Makanya tadi saya sampaikan, kita tinggal cek, yang bersangkutan dapat dari siapa, diterima di mana, di mana penyerahannya, kepentingannya apa," papar Firli.

Dia juga tak mau mendahului Dewas KPK yang kini tengah memproses laporan dugaan kebocoran dokumen itu.

"Anda harus pastikan, apakah video yang beredar itu asli atau sudah direkayasa? Kita tidak tau, dan saya tak pernah nonton. Yang pasti saya tak kenal orang di video itu. Biarlah dewan pengawas yang memastikan, menyampaikan, siapa sesungguhnya yang memberikan catatan atau dokumen itu," pungkasnya.

Populer

Prabowo Perintahkan Sri Mulyani Pangkas Anggaran Seremonial

Kamis, 24 Oktober 2024 | 01:39

KPK Usut Keterlibatan Rachland Nashidik dalam Kasus Suap MA

Jumat, 25 Oktober 2024 | 23:11

Pemuda Katolik Tolak Program Transmigrasi di Papua

Rabu, 30 Oktober 2024 | 07:45

Akbar Faizal Sindir Makelar Kasus: Nikmati Breakfast Sebelum Namamu Muncul ke Publik

Senin, 28 Oktober 2024 | 07:30

Muncul Petisi Agus Salim Diminta Kembalikan Uang Donasi

Rabu, 23 Oktober 2024 | 02:22

Bahlil Tunjukkan Kesombongan pada Prabowo

Jumat, 25 Oktober 2024 | 13:37

Petisi Cabut Donasi Agus Salim Diteken Lebih dari 125 Ribu Orang

Kamis, 24 Oktober 2024 | 00:43

UPDATE

Prabowo Instruksikan GSN Bikin Gerakan Nyata Bantu Rakyat

Minggu, 03 November 2024 | 01:51

Purnomo Yusgiantoro Center Apresiasi Kebijakan Swasembada Energi

Minggu, 03 November 2024 | 01:31

DPR Tinjau Kebocoran Penerimaan Negara di Sektor SDA

Minggu, 03 November 2024 | 01:11

Bakamla Asah Kemampuan di Perairan Teluk Ambon

Minggu, 03 November 2024 | 00:50

Prabowo Ingatkan Anak Buah Menteri Jangan Sering ke Luar Negeri

Minggu, 03 November 2024 | 00:30

Telkom Tingkatkan Kepedulian Karyawan Lewat Program Ayo BerAKSI

Minggu, 03 November 2024 | 00:10

Dari Menteri Hingga Bupati Siap Gunakan Maung

Sabtu, 02 November 2024 | 23:46

Rosan Pastikan GSN Lembaga Non-Politik

Sabtu, 02 November 2024 | 23:15

China Diam-dian Bangun Kapal Induk Misterius, Untuk Apa?

Sabtu, 02 November 2024 | 22:50

Erick Thohir Yakin Target Setoran Dividen BUMN Rp90 Triliun Bakal Tercapai Tahun Ini

Sabtu, 02 November 2024 | 22:30

Selengkapnya