Berita

mantan Direktur Utama PT Citra Lampia Mandiri (CLM), Helmut Hermawan/Net

Hukum

Kirim Surat ke RS, Kejari Makassar Pertanyakan Kesehatan Helmut Jelang Sidang

SABTU, 10 JUNI 2023 | 14:36 WIB | LAPORAN: DIKI TRIANTO

Kondisi terkini mantan Direktur Utama PT Citra Lampia Mandiri (CLM) yang terseret kasus tambang, Helmut Hermawan dipertanyakan Kejaksaan Negeri (Kejari) Makassar.

Melalui surat bernomor B- 3525/P.4.10/Eku.2/06/2023, Kejari Makassar mempertanyakan kondisi kesehatan terdakwa kasus tambang tersebut kepada Direktur Primaya Hospital.

Berdasarkan surat yang ditandatangani Kepala Kejari Makassar, Andi Sundari pada 6 Juni 2023 itu, kepastian kondisi Helmut penting untuk keberlangsungan persidangan yang dijadwalkan pada 14 Juni 2023.

"Informasi terkini penting bagi Jaksa Penuntut Umum sebagai bahan laporan kepada majelis hakim Pengadilan Negeri Makassar yang mengadili dan memeriksa perkara terdakwa," demikian bunyi surat yang diterima redaksi, Sabtu (10/6).

Kondisi terkini Helmut juga akan menjadi pertimbangan majelis hakim apakah akan menghadirkan terdakwa secara langsung atau via daring.

Helmut sebelumnya ditangkap Ditreskrimsus Polda Sulsel lantaran diduga menyalahgunakan jabatannya sebagai Dirut PT Citra Lampia Mandiri dengan melakukan tindak pidana pemegang IUP yang dengan sengaja menyampaikan keterangan palsu.

Surat perintah penangkapan tersebut ditandatangani Kombes Helmi Warta Kusuma dan Kompol Herly Purnama tanggal 22 Februari 2023.

Populer

KPK Ancam Pidana Dokter RSUD Sidoarjo Barat kalau Halangi Penyidikan Gus Muhdlor

Jumat, 19 April 2024 | 19:58

Ini Kronologi Perkelahian Anggota Brimob Vs TNI AL di Sorong

Minggu, 14 April 2024 | 21:59

Bupati Sidoarjo Gus Muhdlor Resmi Tersangka KPK

Selasa, 16 April 2024 | 07:08

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Tim Kecil Dibentuk, Partai Negoro Bersiap Unjuk Gigi

Senin, 15 April 2024 | 18:59

Megawati Bermanuver Menipu Rakyat soal Amicus Curiae

Kamis, 18 April 2024 | 05:35

Diungkap Pj Gubernur, Persoalan di Masjid Al Jabbar Bukan cuma Pungli

Jumat, 19 April 2024 | 05:01

UPDATE

Gegara Tidak Dipinjami Uang, Tante Nekat Habisi Nyawa Keponakan

Rabu, 24 April 2024 | 23:50

Rupiah Melemah, Suku Bunga BI Naik Jadi 6,25 Persen

Rabu, 24 April 2024 | 23:47

Amankan Posisi Ketum PKB, Cak Imin Harus Merapat ke Prabowo-Gibran

Rabu, 24 April 2024 | 23:20

Aktivis Pergerakan Punya Peran Penting dalam Kemenangan Prabowo

Rabu, 24 April 2024 | 23:03

BPJPH Yakinkan Negara OKI Soal Implementasi Wajib Halal Oktober 2024

Rabu, 24 April 2024 | 22:47

Gibran Belanja Masalah Seluruh Indonesia

Rabu, 24 April 2024 | 22:43

Si Doel Lebih Dibutuhkan Banten Dibanding Jakarta

Rabu, 24 April 2024 | 22:33

Kehadiran Amin di KPU Melegitimasi Kemenangan Prabowo-Gibran

Rabu, 24 April 2024 | 22:03

Cik Ujang Pastikan DPD Demokrat Sumsel Tak Ada Polemik

Rabu, 24 April 2024 | 21:43

Petugas Rutan Palembang Diperiksa Buntut Foto Bacagub Sumsel dan Alex Noerdin di Lapas Beredar

Rabu, 24 April 2024 | 21:37

Selengkapnya