Berita

Ketua Umum Partai Golkar, Airlangga Hartarto hadir di kegiatan "Golkar Young Entrepreneur" di Batam, Kepulauan Riau/Ist

Politik

Airlangga: Entrepreneurship adalah Pahlawan Bangsa

SELASA, 06 JUNI 2023 | 09:59 WIB | LAPORAN: DIKI TRIANTO

Para pengusaha muda atau entrepreneur didorong bisa menciptakan lapangan pekerjaan seluas-luasnya untuk masyarakat.

Dukungan kepada para pengusaha muda ini bahkan disampaikan langsung oleh Ketua Umum Partai Golkar, Airlangga Hartarto dalam kegiatan lomba berupa "Golkar Young Entrepreneur" yang digelar di Batam, Kepulauan Riau, Senin (5/6).

"Entrepreneurship adalah pahlawan kita, di mana dari kegiatan kewirausahaan ini banyak terciptanya lapangan pekerjaan yang besar," kata Airlangga.


Pada kegiatan "Golkar Young Entrepreneur", Airlangga memberikan penghargaan kepada puluhan pelaku industri kreatif di Kepulauan Riau berupa usaha modal.

Juara pertama mendapatkan modal usaha senilai Rp 100 juta, juara kedua Rp 75 juta, dan juara ketiga Rp 50 juta. Untuk para entrepreneur yang telah memasuki final juga mendapatkan modal usaha senilai Rp 5 juta.

Para pemenang, juara pertama Firdaus Aska dengan usaha rumah produksi. Juara kedua Syamsidar dengan usaha rumah kreatif dan juara ketiga Uci dengan usaha fashion.

"Dari 1.600 peserta yang mendaftar, ada 54 entrepreneur muda yang masuk final. Pemenangnya ada tiga peserta," ujar Airlangga.

Airlangga yang juga Menko Perekonomian ini menilai, banyaknya pelaku usaha muda yang mendaftar di kegiatan tersebut menunjukan bahwa enterpreneurship di Kepri banyak diminati kalangan anak muda.

"Saya berharap para pemenang dapat benar-benar menjadi seseorang entrepreneur dan setelah ini para pemenang akan mendapatkan bimbingan," tutup Airlangga.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Harga Emas Antam Hari Ini Kembali Pecah Rekor

Selasa, 13 Januari 2026 | 10:12

Kritik Pandji Tak Perlu Berujung Saling Lapor

Selasa, 13 Januari 2026 | 10:05

AHY Gaungkan Persatuan Nasional di Perayaan Natal Demokrat

Selasa, 13 Januari 2026 | 10:02

Iran Effect Terus Dongkrak Harga Minyak

Selasa, 13 Januari 2026 | 09:59

IHSG Dibuka Menguat, Rupiah Melemah ke Rp16.872 per Dolar AS

Selasa, 13 Januari 2026 | 09:42

KBRI Beijing Ajak WNI Pererat Solidaritas di Perayaan Nataru

Selasa, 13 Januari 2026 | 09:38

Belajar dari Sejarah, Pilkada via DPRD Rawan Picu Konflik Sosial

Selasa, 13 Januari 2026 | 09:31

Perlu Tindakan Tegas atas Konten Porno di Grok dan WhatsApp

Selasa, 13 Januari 2026 | 09:30

Konflik Terbuka Powell dan Trump: Independensi The Fed dalam Ancaman

Selasa, 13 Januari 2026 | 09:19

OTT Pegawai Pajak Momentum Perkuat Integritas Aparatur

Selasa, 13 Januari 2026 | 09:16

Selengkapnya