Berita

Anggota KPU Lampung, Antonius Cahyalana/RMOLLampung

Politik

Pemilu 2024 Didominasi Pemilih Pemula, KPU Lampung Gandeng Influencer Beri Edukasi

SENIN, 05 JUNI 2023 | 04:40 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

KPU Lampung akan memasifkan penggunaan media sosial untuk mengedukasi pemilih pemula, yang pada Pemilu 2024 mencapai 50 persen.

Anggota KPU Lampung, Antonius Cahyalana, mengatakan, kelompok muda lebih melek teknologi informasi dengan gawainya. Sehingga KPU melakukan sosialisasi dengan memanfaatkan media sosial seperti Tiktok, Youtube, Instagram, Facebook, Twitter, dan lainnya.

“Kita juga meminta KPU kabupaten dan kota untuk membuat minimal empat media sosial untuk mengedukasi, menyebarkan informasi, dan pendidikan pemilih,” kata Antonius, Minggu (6/4).

Tak hanya itu, KPU Lampung juga bekerjasama dengan influencer dengan jumlah pengikut ribuan. Sehingga diharapkan edukasi pemilih dapat tersebar secara efektif dan efisien dengan bantuan influencer tersebut.

“Influencer ini kita jadikan agen demokrasi, sehingga para pengikutnya bisa teredukasi pemilih,” ujarnya.

Lebih lanjut, Antonius mengaku Pemilu 2024 sangat komplek mulai dari jumlah pemilu yang baik, hingga logistik untuk menjangkau daerah terpencil. Untuk itu perlu kerjasama semua pihak untuk membantu menyukseskan pemilu 2024.

“Kerjasama dilakukan dengan sekolah-sekolah, memberikan materi kepemiluan ke PPKN. Di kampus juga dilakukan sosialisasi. Lembaga lain seperti kepolisian, capil, babinkantibnas, kemenag dengan penyuluh agama, kejaksaan digandeng untuk menyukseskan Pemilu 2024,” tandasnya.

Populer

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Ketua Alumni Akpol 91 Lepas Purna Bhakti 13 Anggota

Minggu, 05 Mei 2024 | 17:52

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Kantongi Sertifikasi NBTC, Poco F6 Segera Diluncurkan

Sabtu, 04 Mei 2024 | 08:24

Pj Gubernur Jabar Ingin Persiapan Penyelenggaraan Ibadah Haji Sempurna

Kamis, 02 Mei 2024 | 03:58

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Dandim Pinrang Raih Juara 2 Lomba Karya Jurnalistik yang Digelar Mabesad

Selasa, 30 April 2024 | 18:43

UPDATE

Jelang Laga Play-off, Shin Tae-yong Fokus Kebugaran Pemain

Rabu, 08 Mei 2024 | 07:54

Preseden Buruk, 3 Calon Anggota DPRD Kota Bandung Berstatus Tersangka

Rabu, 08 Mei 2024 | 07:40

Prof Romli: KPK Gagal Sejak Era Antasari, Diperburuk Kinerja Dewas

Rabu, 08 Mei 2024 | 07:15

Waspada Hujan Disertai Petir di Jakarta pada Malam Hari

Rabu, 08 Mei 2024 | 06:28

Kemenag Minta Umat Tak Terprovokasi Keributan di Tangsel

Rabu, 08 Mei 2024 | 06:23

Barikade 98: Indonesia Lawyers Club Lebih Menghibur daripada Presidential Club

Rabu, 08 Mei 2024 | 06:20

Baznas Ungkap Kiat Sukses Pengumpulan ZIS-DSKL Ramadan 2024

Rabu, 08 Mei 2024 | 06:01

Walkot Jakpus Ingatkan Warga Jaga Kerukunan Jelang Pilgub

Rabu, 08 Mei 2024 | 05:35

Banyak Fasos Fasum di Jakarta Rawan Diserobot

Rabu, 08 Mei 2024 | 05:19

Sopir Taksi Online Dianiaya Pengendara Mobil di Palembang

Rabu, 08 Mei 2024 | 05:15

Selengkapnya