Berita

Bupati Lamongan dan calon jamaah haji tertua asal Lamongan/ist

Nusantara

Calon Jemaah Haji Tertua asal Lamongan, Hasil Menabung Jualan Kipas

MINGGU, 04 JUNI 2023 | 04:45 WIB | LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK

Berkat kegigihan dan ketekunan menabung bertahun-tahun hasil jualan kerajinan kipas bambu dan kemoceng, Mbah Lahar bin Lasidin dan Mbah Sukur akhirnya berangkat ke Makkah, menunaikan ibadah haji.

Pria 88 tahun itu warga Kecamatan Sukodadi, Lamongan. Ia menjadi salah satu calon jemaah haji tertua di Lamongan, Jawa Timur.

Pada Jumat (2/6), bersama ratusan calon jemaah haji (CJH) Lamongan, dia diberangkatkan ke Asrama Haji Sukolilo


"Selain Mbah Lahar, ada Mbah Sukur yang juga calon jemaah haji tertua di Lamongan. Mbah Sukur berusia 98 tahun dan menjadi jemaah haji tertua tetapi semangat dan kuat untuk ibadah haji," kata Kepala Kemenag Lamongan, Syamsuri, dikutip Kantor Berita RMOLJatim, Sabtu (3/6).

Mbah Lahar setiap hari berjualan kerajinan kipas bambu dan kemoceng di perempatan lampu merah Jalan Basuki Rahmat, tepatnya di depan DPRD setempat.

"Mbah Lahar menjadi sosok yang inspiratif, karena semangat menabungnya yang tinggi agar bisa menunaikan ibadah haji," jelasnya.

Syamsuri juga mengatakan, calon jamaah haji dari Lamongan yang diberangkatkan menuju Asrama Haji Sukolilo Surabaya sebanyak 581 orang yang gabungan dari kelompok terbang (Kloter) 23, 24 dan 25.

Calon jamaah haji Lamongan terbagi dalam 6 kloter haji yang pemberangkatannya akan dibagi menjadi 2 hari.

Disampaikan Syamsuri, untuk menjamin ketertiban dan keselamatan CJH selama di tanah suci, Lamongan mengerahkan 6 petugas kloter dan pembimbing ibadah, 13 petugas kesehatan terdiri dari 5 dokter dan 8 perawat, 7 petugas daerah, 3 petugas pembimbing ibadah, 3 petugas layanan umum, dan 1 tenaga kesehatan.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Connie Nilai Istilah Sabotase KSAD Berpotensi Bangun Framing Ancaman di Tengah Bencana

Rabu, 31 Desember 2025 | 13:37

Dicurigai Ada Kaitan Gibran dalam Proyek Sarjan di Kabupaten Bekasi

Senin, 29 Desember 2025 | 00:40

Eggi Sudjana, Kau yang Memulai Kau yang Lari

Senin, 29 Desember 2025 | 01:10

Kasus Suap Proyek di Bekasi: Kedekatan Sarjan dengan Wapres Gibran Perlu Diusut KPK

Senin, 29 Desember 2025 | 08:40

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

UPDATE

Bakamla Kirim KN. Singa Laut-402 untuk Misi Kemanusiaan ke Siau

Jumat, 09 Januari 2026 | 05:40

Intelektual Muda NU: Pelapor Pandji ke Polisi Khianati Tradisi Humor Gus Dur

Jumat, 09 Januari 2026 | 05:22

Gilgamesh dan Global Antropogenik

Jumat, 09 Januari 2026 | 04:59

Alat Berat Tiba di Aceh

Jumat, 09 Januari 2026 | 04:45

Program Jatim Agro Sukses Sejahterakan Petani dan Peternak

Jumat, 09 Januari 2026 | 04:22

Panglima TNI Terima Penganugerahan DSO dari Presiden Singapura

Jumat, 09 Januari 2026 | 03:59

Ramadhan Pohan, Pendukung Anies yang Kini Jabat Anggota Dewas LKBN ANTARA

Jumat, 09 Januari 2026 | 03:45

Mengawal Titiek Soeharto

Jumat, 09 Januari 2026 | 03:25

Intelektual Muda NU Pertanyakan Ke-NU-an Pelapor Pandji Pragiwaksono

Jumat, 09 Januari 2026 | 02:59

Penampilan TNI di Pakistan Day Siap Perkuat Diplomasi Pertahanan

Jumat, 09 Januari 2026 | 02:42

Selengkapnya