Berita

Jurubicara Partai Gerindra, Budi Satrio Djiwandono/RMOL

Politik

Gibran Dipanggil PDIP Usai Bertemu Prabowo, Gerindra: Kami Fokus Tugas Kepartaian

SELASA, 23 MEI 2023 | 20:47 WIB | LAPORAN: AHMAD SATRYO

Pemanggilan putra Presiden Joko Widodo, Gibran Rakabuming Raka oleh PDI Perjuangan, tepatnya usai menemui menteri Pertahanan, Prabowo Subianto yang berlangsung di Solo, Jawa Tengah, Minggu (21/5), direspons oleh Partai Gerindra.

Jurubicara Partai Gerindra, Budi Satrio Djiwandono mengatakan, pihaknya menghargai PDIP yang memanggil Gibran usai menemui Prabowo.

“Jadi kami menghormati setiap partai maupun individu,” ujar Budi kepada wartawan, di Komplek Parlemen, Senayan, Jakarta Selatan, Selasa (23/5).


Ia menjelaskan, Gibran menemui Prabowo dengan kapasitasnya sebagai Walikota Solo. Sehingga, yang dilakukan adalah jamuan biasa yang dilakukan kepala daerah kepada menteri Jokowi.

“Saya rasa keduanya juga saling menghormati, menghargai satu sama lain. Jadi saya rasa sudah clear mengenai pertemuan kemarin, antara Pak Prabowo dan Mas Gibran,” sambungnya menegaskan.

Lebih lanjut, Budi memastikan fokus Gerindra termasuk sang ketum Prabowo Subianto adalah mengenai agenda politik 2024, dan tidak terlalu memikirkan urusan partai politik (Parpol) lain.

Kata Budi, Gerindra melihat Pemilu 2024 adalah momentum kesempatan untuk Indonesia bisa melaju dan bangkit.

“Dan kami ingin apa yang telah dicanangkan oleh Presiden Jokowi selama ini nanti bisa diteruskan program-program yang baik. Nanti kita akan perjuangkan terus,” demikian budi menambahkan.

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

Adik Kakak di Bekasi Ketiban Rezeki OTT KPK

Senin, 22 Desember 2025 | 17:57

UPDATE

BSI Tutup 2025 dengan Syukur dan Spirit Kemanusiaan

Kamis, 01 Januari 2026 | 18:11

KUHP Baru Hambat Penuntasan Pelanggaran HAM Berat

Kamis, 01 Januari 2026 | 18:10

TNI AL Gercep Selamatkan Awak Speedboat Tenggelam di Perairan Karimun

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:58

BNPB Laporkan 1.050 Huntara Selesai Dibangun di Aceh

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:55

Indonesia Menjadi Presiden HAM PBB: Internasionalisme Indonesia 2.O

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:51

Prabowo Ungkap Minat Swasta Manfaatkan Endapan Lumpur Bencana Aceh

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:46

YLBHI: Pasal-pasal di KUHP Baru Ancam Kebebasan Berpendapat

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:39

Satgas Pemulihan Bencana Harus Hadir di Lapangan Bukan Sekadar Ruang Rapat

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:19

Saatnya Indonesia Mengubah Cara Mengelola Bencana

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:11

Purbaya Klaim Ekonomi Membaik, Tak Ada Lagi Demo di Jalan

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:11

Selengkapnya