Berita

Sekjen PDI Perjuangan, Hasto Kristiyanto/Net

Politik

Kalau Diminta, PDIP Siap Kirim Kader untuk Duduki Kursi Menkominfo

MINGGU, 21 MEI 2023 | 02:41 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Kursi Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) yang kosong sepeninggal Johnny G Plate ditetapkan sebagai tersangka oleh Kejaksaan Agung, diincar oleh PDI Perjuangan.

Hal ini disampaikan secara tersirat oleh Sekretaris Jenderal PDIP, Hasto Kristiyanto, yang mengaku siap mengirimkan kader terbaik partainya untuk mengisi posisi Menkominfo.

"Sekiranya diminta, tentu saja partai memiliki kader-kader yang potensial mengisi jabatan tersebut," ujar Hasto di Gedung Lemhannas RI, Jakarta Pusat, Sabtu (20/5).

Namun, Hasto mengakui hal tersebut dapat terjadi kalau Presiden Joko Widodo kembali merombak jajaran kabinetnya. Soal siapa yang akan menjabat Menkominfo nanti, sepenuhnya jadi hak Presiden Jokowi.

Presiden Jokowi sendiri telah menunjuk Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan Republik Indonesia (Menko Polhukam) Mahfud MD sebagai Pelaksana Tugas (Plt) Menkominfo.

Untuk itu, Hasto enggan memikirkan soal kader dari partai mana yang layak menjadi Menkominfo. Namun, jika diminta, PDIP siap memberikan kadernya.

"Kita bernapas dulu. Pak Presiden Jokowi kan sudah menunjuk Pak Menko Polhukam selaku Plt Menkominfo," tandas Hasto.

Mahfud MD pun telah menyatakan dirinya akan mencermati dan mengawal kasus yang melibatkan Johnny G Plate sebagai tersangka. Ia pun meminta masyarakat menunggu proses hukum atas kasus tersebut.

Populer

Jaksa Agung Tidak Jujur, Jam Tangan Breitling Limited Edition Tidak Masuk LHKPN

Kamis, 21 November 2024 | 08:14

MUI Imbau Umat Islam Tak Pilih Pemimpin Pendukung Dinasti Politik

Jumat, 22 November 2024 | 09:27

Kejagung Periksa OC Kaligis serta Anak-Istri Zarof Ricar

Selasa, 26 November 2024 | 00:21

Rusia Siap Bombardir Ukraina dengan Rudal Hipersonik Oreshnik, Harga Minyak Langsung Naik

Sabtu, 23 November 2024 | 07:41

Ini Identitas 8 Orang yang Terjaring OTT KPK di Bengkulu

Minggu, 24 November 2024 | 16:14

Sikap Jokowi Munculkan Potensi konflik di Pilkada Jateng dan Jakarta

Senin, 25 November 2024 | 18:57

Waspadai Partai Cokelat, PDIP: Biarkan Rakyat Bebas Memilih!

Rabu, 27 November 2024 | 11:18

UPDATE

Disdik DKI Segera Cairkan KJP Plus dan KJMU Tahap II

Sabtu, 30 November 2024 | 04:05

Israel dan AS Jauhkan Umat Islam dari Yerusalem

Sabtu, 30 November 2024 | 03:38

Isu Kelompok Rentan Harus Jadi Fokus Legislator Perempuan

Sabtu, 30 November 2024 | 03:18

Dorong Pertumbuhan Ekonomi 8 Persen, Kadin Luncurkan White Paper

Sabtu, 30 November 2024 | 03:04

Pasukan Jangkrik Gerindra Sukses Kuasai Pilkada di Jateng

Sabtu, 30 November 2024 | 02:36

Fraksi PKS Usulkan RUU Boikot Produk Israel

Sabtu, 30 November 2024 | 02:34

Sertijab dan Kenaikan Pangkat

Sabtu, 30 November 2024 | 02:01

Bawaslu Pastikan Tak Ada Kecurangan Perhitungan Suara

Sabtu, 30 November 2024 | 01:48

Anggaran Sekolah Gratis DKI Disiapkan Rp2,3 Triliun

Sabtu, 30 November 2024 | 01:17

Mulyono Bidik 2029 dengan Syarat Jakarta Dikuasai

Sabtu, 30 November 2024 | 01:01

Selengkapnya