Berita

Menteri BUMN selaku Ketua Umum PSSI, Erick Thohir saat bertemu Ketua Umum Partai Gerindra dan Menhan RI, Prabowo Subianto, Rabu (17/5)/Net

Politik

Kemungkinan Erick Thohir Cawapres Prabowo, Ini Jawaban Gerindra

JUMAT, 19 MEI 2023 | 19:11 WIB | LAPORAN: AHMAD SATRYO

Pertemuan yang dilakukan antara Menteri Pertahanan, Prabowo Subianto dengan Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN), Erick Thohir, membuka kemungkinan adanya perkawinan politik untuk menghadapi pertarungan pemilihan presiden (Pilpres) tahun 2024 mendatang.

Namun, Partai Gerindra menjawab kemungkinan tersebut belum bisa dipastikan akan terjadi. Alasannya, pertemuan yang dilakukan di Kantor Kementerian Pertahanan (Kemenhan), Jalan Medan Merdeka Barat, Jakarta Pusat, Kamis kemarin (18/5), hanya membahas urusan pemerintahan.

“Pertemuan kemarin sore itu, antara Pak Prabowo dan Pak Erick Thohir, pertama adalah Pak Prabowo ingin mengucapkan ucapan selamat langsung atas keberhasilan tim sepak bola kita,” ujar Ketua Harian Partai Gerindra, Sufmi Dasco, saat ditemui di Komplek Parlemen, Senayan, Jakarta Selatan, Jumat (19/5).


Ia menjelaskan, Erick sebagai Ketua Umum Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI) membuat bangga Indonesia, sehingga Prabowo menerima orang nomor satu di PSSI itu di kantornya. Cara Prabowo itu sebagai bentuk apresiasi atas prestasi gemilang yang di dapatkan oleh tim sepak bola U-22 Indonesia.

Maka dari itu, Dasco memastikan tidak ada pembicaraan politik di antara kedua menteri Presiden Joko Widodo itu dalam pertemuan yang terjadi.

“Ya urusan ngobrol politik kan ada waktunya nanti,” sambungnya menegaskan.

Lebih lanjut, Dasco menjelaskan bahwa penentuan capres dan cawapres yang bakal diusung Gerindra bersama PKB dari Koalisi Kebangkitan Indonesia Raya (KKIR), ditentukan oleh ketua umum kedua partai yang berkoalisi, yakni Prabowo Subianto dan Abdul Muhaimin Iskandar.

“Kalau kita bicara capres (dan) cawapres, ini kan masih dinamis. Tetapi Partai Gerindra dan PKB itu sudah mempunyai kesepakatan tertulis yang masih berlaku sampai saat ini,”katanya.

“Bahwa, soal capres-cawapres itu akan ditentukan oleh Pak Prabowo dan Pak Muhaimin,” demikian Dasco menambahkan.

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Connie Nilai Istilah Sabotase KSAD Berpotensi Bangun Framing Ancaman di Tengah Bencana

Rabu, 31 Desember 2025 | 13:37

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

UPDATE

Komisi III DPR Sambut KUHP dan KUHAP Baru dengan Sukacita

Jumat, 02 Januari 2026 | 14:12

Bea Keluar Batu Bara Langkah Korektif Agar Negara Tak Terus Tekor

Jumat, 02 Januari 2026 | 14:08

Prabowo Dua Kali Absen Pembukaan Bursa, Ini Kata Purbaya

Jumat, 02 Januari 2026 | 14:07

Polri Susun Format Penyidikan Sesuai KUHP dan KUHAP Baru

Jumat, 02 Januari 2026 | 14:06

Koalisi Permanen Mustahil Terbentuk

Jumat, 02 Januari 2026 | 14:01

Polri-Kejagung Jalankan KUHP dan KUHAP Baru Sejak Pukul 00.01 WIB

Jumat, 02 Januari 2026 | 13:58

Tutup Akhir Tahun 2025 DPRD Kota Bogor Tetapkan Dua Perda

Jumat, 02 Januari 2026 | 13:46

Presiden Prabowo Harus Segera Ganti Menteri yang Tak Maksimal

Jumat, 02 Januari 2026 | 13:42

Bitcoin Bangkit ke Level 88.600 Dolar AS

Jumat, 02 Januari 2026 | 13:41

Berjualan di Atas Lumpur

Jumat, 02 Januari 2026 | 13:41

Selengkapnya