Berita

Kadiskes Lampung Reihana usai diperiksa KPK terkait dugaan ketidakwajaran harta kekayaan/RMOL

Politik

Tak Kunjung Ganti Reihana yang Sudah 14 Tahun Jabat Kadiskes Lampung, Begini Penjelasan Gubernur Arinal Djunaidi

KAMIS, 11 MEI 2023 | 02:19 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Pemeriksaan yang dilakukan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) terhadap Kepala Dinas Kesehatan Lampung, Reihana, tak lantas membuat Gubernur Arinal Djunaidi melakukan mutasi.

Reihana telah menjabat Kadiskes Lampung selama 14 tahun atau selama pemerintahan 3 gubernur. Yaitu Gubernur Sjachroedin ZP, Ridho Ficardo, dan Arinal Djunaidi.

Arinal pun menjelaskan kenapa tak melakukan mutasi untuk posisi Kadiskes Lampung. Dikatakan Arinal, Reihana berlatar belakang dokter. Sementara sosok berlatar belakang dokter di Lampung jumlahnya terbatas.


"Kalau dokter itu kan jumlahnya terbatas, memerlukan pengalaman, lalu kalau dia berhentikan salahnya itu apa?" kata Arinal, diwartakan Kantor Berita RMOLLampung, Rabu (10/5).

Arinal mengaku sempat ingin memberhentikan dan mengganti Reihana. Namun, setelah dipertimbangkan, niat itu diurungkan.

"Saya sudah mau berhentikan kemarin, pada enam bulan yang lalu. Tapi setelah saya pelajari bahwa dia tinggal tujuh bulan lagi pensiun, bentar lagi bulan September selesai," jelasnya.

Namun demikian, Arinal menyebut, jika saat ini ada orang yang ingin menggantikan posisi Reihana dan lebih bagus, dia tak keberatan.

"Kalau ada penggantinya yang lebih bagus, saya minta, benar. Ini saya enggak main-main. Ini maksudnya harus seimbang dong," tandas Arinal. 

Populer

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Bukti cuma Sarjana Muda, Kok Jokowi Bergelar Sarjana Penuh

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:00

RH Singgung Perang Bubat di Balik Sowan Eggi–Damai ke Jokowi

Jumat, 09 Januari 2026 | 20:51

UPDATE

VFive Group Salurkan Zakat Usaha Lebih dari Rp10 Miliar

Minggu, 18 Januari 2026 | 19:48

Parpol Ditantang Buat Komitmen Nasional Anti-Politik Uang

Minggu, 18 Januari 2026 | 19:32

Black Box Pesawat ATR 42-500 Ditemukan!

Minggu, 18 Januari 2026 | 18:55

KPK Masih Kuliti Dugaan Rasuah BPKH

Minggu, 18 Januari 2026 | 18:24

Denny JA Ungkap Akar Etika Kerja dan Kejujuran Swiss dari Reformasi Zurich

Minggu, 18 Januari 2026 | 18:20

Potongan Bangkai Pesawat ATR 400

Minggu, 18 Januari 2026 | 17:53

Haji Suryo Bangun Masjid di Tanah Kelahiran

Minggu, 18 Januari 2026 | 17:32

Lawatan LN Perdana 2026, Prabowo Sambangi Inggris dan Swiss

Minggu, 18 Januari 2026 | 17:15

Kebijakan Paket Ekonomi Lanjut Prioritaskan UMKM dan Lapangan Kerja

Minggu, 18 Januari 2026 | 16:56

Prabowo Jadi Saksi Nikah Sespri Agung Surahman, Jokowi Ikut Hadir

Minggu, 18 Januari 2026 | 16:55

Selengkapnya