Berita

Pelaksana harian (Plh) Wali Kota Bandung, Ema Sumarna/RMOLJabar

Hukum

Penuhi Pemeriksaan KPK, Plh Walikota Bandung Irit Bicara

RABU, 10 MEI 2023 | 23:24 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Pelaksana harian (Plh) Walikota Bandung, Ema Sumarna, memenuhi panggilan KPK dalam kapasitasnya sebagai saksi kasus yang menjerat Yana Mulyana.

Berdasarkan informasi yang diterima Kantor Berita RMOLJabar, selain Ema, KPK dijadwalkan memeriksa sejumlah pejabat Pemkot Bandung sebagai saksi dalam kasus tindak pidana korupsi suap dalam proyek pengadaan CCTV dan jaringan internet untuk program Bandung Smart City di Pemerintah Kota Bandung.

KPK pun telah menetapkan Walikota Bandung Yana Mulyana, Kepala Dishub Kota Bandung Dadang Darmawan, dan Sekdishub Khairul Rizal sebagai tersangka pada Rabu (10/5).

Ema datang pada pukul 9.00 dan selesai pemeriksaan sekitar jam 14.30 WIB.

"Di sini saya sebagai warga negara, punya profesi sebagai Sekda itu saja. Yang diminta keterangan berkaitan dengan peristiwa yang kemarin (tangkap tangan Yana Mulyana)," katanya di Balai Pengembangam kompetensi PUPR, Wilayah IV Bandung Jl. Jawa, Kota Bandung, Rabu (10/5).

Ema tak menjelaskan berapa orang yang diperiksa dan bersama siapa saja ia diperiksa.

"Ya Lumayan," imbuhnya.

Jawaban Ema juga masih normatif saat ditanya soal materi pemeriksaan oleh penyidik KPK.

"Alhamdulillah diperlakukan dengan sangat baik. Shalat, makan. Karena mungkin kita juga kan lapar," kata Ema.

Ditanya soal pemeriksaan selanjutnya, Ema mengaku tidak mengetahui.

"Oh enggak tahu, enggak tahu. Mudah-mudahan enggak terjadi apa-apa," tandasnya.

Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

KPK Terus Didesak Periksa Ganjar Pranowo dan Agun Gunandjar

Jumat, 28 Februari 2025 | 17:13

Bos Sritex Ungkap Permendag 8/2024 Bikin Industri Tekstil Mati

Senin, 03 Maret 2025 | 21:17

UPDATE

Tekuk Fiorentina 2-1, Napoli Tak Biarkan Inter Tenang

Senin, 10 Maret 2025 | 01:21

Polda Jateng Tegas Larang Petasan Sepanjang Ramadan

Senin, 10 Maret 2025 | 00:59

Kluivert Tiba di Jakarta Ditemani Mantan Pemain Man United

Senin, 10 Maret 2025 | 00:41

Cegah Bencana Seperti di Jabotabek, Menteri ATR/BPN Evaluasi Tata Ruang di Jatim

Senin, 10 Maret 2025 | 00:25

Asiang Versus JACCS MPM Finance, Peneliti IPD-LP Yakin Hakim MA Lebih Adil

Minggu, 09 Maret 2025 | 23:58

Beri Bantuan untuk Korban Banjir di Candulan, Okta Kumala Dewi Berharap Ada Solusi Jangka Panjang

Minggu, 09 Maret 2025 | 23:41

PSU Empat Lawang Diikuti Dua Paslon, Pencoblosan pada 19 April 2025

Minggu, 09 Maret 2025 | 23:20

Update Banjir dan Longsor Sukabumi: 5 Orang Wafat, 4 Orang Hilang

Minggu, 09 Maret 2025 | 22:44

Menanti Keberanian Kejagung Bongkar Biang Kerok Korupsi Migas

Minggu, 09 Maret 2025 | 22:30

PTPN IV PalmCo Siapkan 23 Bus untuk Mudik di Sumatera dan Kalimantan

Minggu, 09 Maret 2025 | 22:18

Selengkapnya