Berita

Aksesoris Kerajaan Inggris/Net

Dunia

Jelang Penobatan, Masyarakat Afrika Selatan Minta Inggris Kembalikan Berlian di Tongkat Raja Charles

JUMAT, 05 MEI 2023 | 07:13 WIB | LAPORAN: ALIFIA DWI RAMANDHITA

Menjelang penobatan Raja Charles III pada Sabtu (6/5) mendatang, beberapa penduduk Afrika Selatan menyerukan agar Inggris mengembalikan berlian terbesar di dunia, Bintang Afrika, yang berada ditongkat kerajaan, yang akan dipegang Charles.

Berdasarkan laporan yang dimuat Al Jazeera pada Kamis (4/5), berlian 530 karat itu ditemukan di Pretoria pada 1905 lalu dan diserahkan kepada monarki Inggris, ketika negara itu menjajah Afrika Selatan.

Saat ini perbincangan global sedang banyak menyerukan pengembalian karya seni dan artefak yang dijarah selama masa kolonial, termasuk Afrika Selatan yang kini meminta berliannya dikembalikan.

“Berlian harus datang ke Afrika Selatan. Itu perlu menjadi tanda kebanggaan kami, warisan kami, dan budaya kami,” kata seorang pengacara dan aktivis di Johannesburg, Mothusi Kamanga.

Permintaan kembali berlian yang berada di aksesoris Kerajaan itu telah ditandatangani oleh 8.000 orang dalam petisi yang dibuat secara online.

“Saya pikir secara umum orang-orang Afrika mulai menyadari bahwa dekolonisasi tidak hanya membiarkan orang memiliki kebebasan tertentu, tetapi juga mengambil kembali apa yang telah diambil alih dari kami,” tambahnya.

Tidak hanya berada di dalam tongkat, berlian yang secara resmi dikenal sebagai Cullinan I yang ditambang di Pretoria itu juga dipasang di Mahkota Negara Kerajaan yang dikenakan oleh raja Inggris pada acara-acara seremonial.

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Tim Hukum PDIP Minta Penetapan Prabowo-Gibran Ditunda

Selasa, 23 April 2024 | 19:52

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

UPDATE

Hadiri Halal Bihalal Ansor, Kapolda Jateng Tegaskan Punya Darah NU

Jumat, 03 Mei 2024 | 06:19

Bursa Bacalon Wali Kota Palembang Diramaikan Pengusaha Cantik

Jumat, 03 Mei 2024 | 06:04

KPU Medan Tunda Penetapan Calon Terpilih Pileg 2024

Jumat, 03 Mei 2024 | 05:50

Pensiunan PNS di Lubuklinggau Bingung Statusnya Berubah jadi Warga Negara Malaysia

Jumat, 03 Mei 2024 | 05:35

Partai KIM di Kota Bogor Kembali Rapatkan Barisan Jelang Pilkada

Jumat, 03 Mei 2024 | 05:17

PAN Jaring 17 Kandidat Bakal Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Bengkulu

Jumat, 03 Mei 2024 | 04:58

Benny Raharjo Tegaskan Golkar Utamakan Kader untuk Pilkada Lamsel

Jumat, 03 Mei 2024 | 04:41

Pria di Aceh Nekat Langsir 300 Kg Ganja Demi Upah Rp50 Ribu

Jumat, 03 Mei 2024 | 04:21

Alasan Gerindra Pagar Alam Tak Buka Pendaftaran Bacawako

Jumat, 03 Mei 2024 | 03:57

KPU Tubaba Tegaskan Caleg Terpilih Tidak Dilantik Tanpa Serahkan LHKPN

Jumat, 03 Mei 2024 | 03:26

Selengkapnya