Berita

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo meninjau venue KTT ke-42 ASEAN atau ASEAN Summit di Labuan Bajo, Manggarai Barat, Nusa Tenggara Timur (NTT)/Ist

Presisi

Jelang KTT ASEAN, Kapolri Tinjau 91 Command Center dan Pastikan Pengamanan Maksimal

RABU, 03 MEI 2023 | 22:57 WIB | LAPORAN: BONFILIO MAHENDRA

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo meninjau venue KTT ke-42 ASEAN atau ASEAN Summit di Labuan Bajo, Manggarai Barat, Nusa Tenggara Timur (NTT). Di mana agenda internasional tersebut berlangsung pada 9-11 Mei 2023.

Dalam tinjauannya, Sigit mengecek langsung 91 Command Center yang dipersiapkan Polri untuk pengamanan ASEAN Summit.

"Tadi kita mengecek beberapa titik dan salah satunya saat kita berada di 91 Command Center tempat pusat kendali operasi terkait dengan seluruh rangkaian kegiatan yang akan kita laksanakan," kata Sigit kepada wartawan, Rabu (3/5).

Setelah meninjau Command Center 91, Sigit meminta Divisi TIK Polri mulai bekerja dengan menggelar sistem pengamanan berbasis IT.

Tentu sistem tersebut memanfaatkan kecanggihannya, sistem pengamanan ini mampu memantau setiap rute yang dilalui delegasi lengkap dengan monitor drone, GPS kendaraan bermotor untuk patroli, body worm camera yang dikenakan petugas di lapangan.

Sebanyak 91 Command Center juga dapat memantau situasi dari udara dengan drone, Dashboard Polisiku, Dashboard 110, serta SOT Presisi. Peralatan monitoring juga terintegrasi untuk penanganan kebencanaan alam dan tsunami di Bali, di antaranya Flight Radar Airnav, Traffic Marine, dan lintas darat.

"Tadi kita mengecek langsung bagaimana mulai dari bandara sampai dengan titik akomodasi kemudian sampai dengan tempat kegiatan, semuanya termonitor dan terawasi," terangnya.

Lanjut Sigit, dirinya juga mengecek CCTV yang sudah terintegrasi fitur face recognition atau deteksi wajah. Teknologi canggih ini sudah diterapkan Polri pada saat pelaksanaan pengamanan KTT G20 di Bali pada November 2022.

"Kita cek juga tadi per satu terkait dengan fasilitas yang ada mulai bagaimana Command Center bisa mendeteksi identitas masyarakat yang datang, baik tamu asing ataupun masyarakat lokal," katanya.

"Kemudian juga kita pasang data-data orang yang harus diawasi yang ada di catatan kepolisian yang tentunya itu juga menjadi bagian yang kita pastikan bahwa semuanya bisa berjalan," sambungnya.

Sigit juga menyebut, 91 Command Center ini juga bisa memonitor apabila terjadi situasi bencana akan ada alarm apabila terjadi gelombang tinggi di laut atau terjadi gempa, sehingga aparat yang bertugas bisa segera melakukan langkah-langkah pengamanan.

Sigit menambahkan pihaknya akan terus melakukan peningkatan, pengecekan, dan evaluasi terkait dengan pengamanan ASEAN Summit.

"Sehingga pada saat kita harus melakukan langkah dari mulai normal, kontingensi sampai dengan kita harus melakukan escape semuanya terawasi dan bisa terpantau karena bisa kita kendalikan," pungkasnya.

Populer

KPK Dapat Petunjuk Dugaan Suap PAW PDIP dari Buku Hasto

Kamis, 08 Agustus 2024 | 19:35

Edi Slamet Irianto, Kandidat Kepala BPN Berjuluk Hand of Midas

Sabtu, 03 Agustus 2024 | 11:32

Putra Putri TNI-Polri Minta Polisi Tangkap Alvin Lim

Sabtu, 03 Agustus 2024 | 02:24

BHS Kritisi Usul Muhadjir soal Opsi Nasi Jagung di Program Makan Gratis

Rabu, 07 Agustus 2024 | 02:44

Pengamat: Intervensi Kekuasaan Penyebab Airlangga Mundur

Minggu, 11 Agustus 2024 | 19:13

Jokowi Makin Kasar

Senin, 05 Agustus 2024 | 08:42

Fuad Bawazier Ngaku Diperas Rp4 Miliar

Kamis, 08 Agustus 2024 | 12:41

UPDATE

Parpol, Golkar, dan Demokrasi

Selasa, 13 Agustus 2024 | 10:06

Emas Antam Naik Rp18 Ribu, Bersinar Jadi Segini

Selasa, 13 Agustus 2024 | 10:05

Harga Minyak Dunia Melonjak Tiga Persen, Brent jadi 82,30 Dolar AS per Barel

Selasa, 13 Agustus 2024 | 09:51

Tolak Intimidasi, Presiden Iran Tegas Bakal Balas Israel

Selasa, 13 Agustus 2024 | 09:47

Jelang Pleno, Tidak Ada Persiapan Khusus di Markas Beringin

Selasa, 13 Agustus 2024 | 09:45

Demurrage Impor Beras Merusak Lintas Sektor Ekonomi dan Politik

Selasa, 13 Agustus 2024 | 09:34

Investasi Rp2,6 Triliun, Intiland Mulai Bangun Hunian di IKN

Selasa, 13 Agustus 2024 | 09:28

Polisi Cokok Garong Motor Spesialis Gang Sempit

Selasa, 13 Agustus 2024 | 09:26

Kemenperin Buka Kelas Industri Baja, Pertama di Indonesia

Selasa, 13 Agustus 2024 | 09:12

PKB Solusi Bangsa

Selasa, 13 Agustus 2024 | 08:58

Selengkapnya