Berita

Anggota Komisi IX DPR RI Muhammad Nabil Haroen/Net

Politik

Nabil Haroen: Buruh Adalah Tulang Punggung Ekonomi Bangsa

SENIN, 01 MEI 2023 | 13:55 WIB | LAPORAN: RAIZA ANDINI

Buruh merupakan bagian penting dan tulang punggung ekonomi bangsa. Selama ini, kontribusi buruh sangat besar dalam mempercepat gerak ekonomi dalam kebutuhan pekerja di pelbagai sektor

Begitu dikatakan Anggota Komisi IX DPR RI Muhammad Nabil Haroen, memperingati Hari Buruh Internasional atau May Day yang jatuh setiap 1 Mei.

Menurutnya, buruh berkontribusi besar dalam meningkatkan perekonomian Indonesia di masa kini dan akan datang. Oleh karena itu, pihaknya meminta elemen masyarakat mendukung kesejahteraan para buruh.

"Maka, harus ada dukungan penuh terhadap aspirasi buruh, terutama kesejahteraan dan hak hidup yang layak," ujar Gus Nabil, sapaan karibnya dalam keterangan tertulis, Senin (1/5).

Legislator PDI Perjuangan ini menambahkan, terkait aspirasi buruh dalam bidang kesejahteraaan, jaminan kesehatan, keamanan kerja hingga pendidikan anak, saat ini memang menjadi konsentrasi utama DPR RI.

"Bersama teman-teman, saya di Komisi IX DPR RI selama ini juga terus mengusahakan regulasi yang terbaik untuk kesejahteraan buruh Indonesia. Aspirasi buruh juga harus sesuai dengan kenyataan di lapangan, serta realitas dan kontestasi perekonomian antar negara," katanya.

Dia mengatakan aspirasi buruh juga harus dibandingkan secara bijaksana dengan usulan-usulan dari pelbagai pihak, di antaranya pelaku industri dari lintas sektor, terkait kendala, tantangan dan dinamika yang ada di lapangan pekerjaan saat ini.

"Tujuannya, untuk kebaikan kelompok pekerja serta sustainability dalam ekosistem ekonomi Indonesia agar terus bertumbuh," demikian Gus Nabil.

Populer

Jaksa Agung Tidak Jujur, Jam Tangan Breitling Limited Edition Tidak Masuk LHKPN

Kamis, 21 November 2024 | 08:14

MUI Imbau Umat Islam Tak Pilih Pemimpin Pendukung Dinasti Politik

Jumat, 22 November 2024 | 09:27

Kejagung Periksa OC Kaligis serta Anak-Istri Zarof Ricar

Selasa, 26 November 2024 | 00:21

Rusia Siap Bombardir Ukraina dengan Rudal Hipersonik Oreshnik, Harga Minyak Langsung Naik

Sabtu, 23 November 2024 | 07:41

Ini Identitas 8 Orang yang Terjaring OTT KPK di Bengkulu

Minggu, 24 November 2024 | 16:14

Sikap Jokowi Munculkan Potensi konflik di Pilkada Jateng dan Jakarta

Senin, 25 November 2024 | 18:57

Legislator PKS Soroti Deindustrialisasi Jadi Mimpi Buruk Industri

Rabu, 20 November 2024 | 13:30

UPDATE

Sehari Usai Pencoblosan, Pj Gubernur DKI Lantik Walikota Jakpus

Kamis, 28 November 2024 | 22:00

Timses Zahir-Aslam Kena OTT Dugaan ‘Money Politik’ di Pilkada Batubara

Kamis, 28 November 2024 | 21:51

Polri Perkuat Kerja Sama Bareng Dukcapil Kemendagri

Kamis, 28 November 2024 | 21:49

KPK Tahan 3 Ketua Pokja Paket Pekerjaan Perkeretaapian DJKA

Kamis, 28 November 2024 | 21:49

Firli Bahuri Tak Hadiri Pemeriksaan Polisi karena Ada Pengajian

Kamis, 28 November 2024 | 21:25

Ini Kebijakan Baru Mendikdasmen Untuk Mudahkan Guru

Kamis, 28 November 2024 | 21:22

Rupiah Terangkat Pilkada, Dolar AS Masih di Rp15.800

Kamis, 28 November 2024 | 21:13

Prabowo Menangis di Depan Ribuan Guru Indonesia

Kamis, 28 November 2024 | 21:11

Pengamat: RK-Suswono Kalah karena Meremehkan Pramono-Doel

Kamis, 28 November 2024 | 21:04

Perbaiki Tata Ekosistem Logistik Nasional, Mendag Budi Sosialisasi Aturan Baru

Kamis, 28 November 2024 | 21:02

Selengkapnya