Berita

Ilustrasi/RMOLNetwork

Nusantara

Jelang May Day, Bawaslu Lampung Imbau Parpol Tidak Lakukan Kampanye Colongan

MINGGU, 30 APRIL 2023 | 04:59 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Provinsi Lampung mengimbau seluruh partai politik tidak melakukan kampanye menjelang May Day (hari buruh) internasional yang diperingati setiap 1 Mei. Pasalnya Bawaslu tengah mempersiapkan pengawasan terhadap pendaftaran calon DPRD.

Ketua Bawaslu Provinsi Lampung, Iskardo P. Panggar mengatakan, momen hari buruh internasional menjadi perhatian karena bisa saja dimanfaatkan oleh oknum partai untuk melakukan kampanye, mengingat tahapan-tahapan pemilu saat ini sedang berlangsung.

“Itu tidak diperkenankan, karena saat ini belum masuk tahapan kampanye,” kata Iskardo P Panggar, dikutip Kantor Berita RMOLLampung, Sabtu (29/4).

Sebagai bentuk antisipasi adanya kampanye saat pelaksanaan hari buruh, pihaknya telah berkoordinasi dengan Polda Lampung.

“Kita mengimbau kepada peserta pemilu (parpol) untuk tetap menahan diri dan tidak memanfaatkan momen hari buruh sebagai ajang memperkenalkan diri sebagai peserta pemilu atau hal lain yang bisa menimbulkan dugaan pelanggaran pemilu,” ujarnya.

Hal senada disampaikan oleh anggota Bawaslu Lampung, Karno Ahmad Satarya. Menurutnya, meski tidak ada kaitan secara langsung dengan Pemilu, namun hari buruh menjadi atensi bersama untuk melakukan langkah antisipatif pencegahan pelanggaran.

Koordinator divisi pencegahan dan parmas ini juga berharap agar semua bisa menghormati peringatan hari buruh dengan baik dan bijak tanpa gejolak.

“Kita pun berharap kepada pemerintah baik eksekutif dan legislatif untuk bersama menciptakan keamanan dan kenyamanan jika hari buruh disertai dengan aksi atau unjuk rasa,” jelasnya.

Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

Nyanyian Riza Chalid Penting Mengungkap Pejabat Serakah

Minggu, 09 Maret 2025 | 20:58

Polda Metro Didesak Segera Periksa Pemilik MNC Asia Holding Hary Tanoe

Minggu, 09 Maret 2025 | 18:30

UPDATE

Sinergi Infrastruktur dan Pertahanan Kunci Stabilitas Nasional

Senin, 10 Maret 2025 | 21:36

Indonesia-Vietnam Naikkan Level Hubungan ke Kemitraan Strategis Komprehensif

Senin, 10 Maret 2025 | 21:22

Mendagri Tekan Anggaran PSU Pilkada di Bawah Rp1 Triliun

Senin, 10 Maret 2025 | 21:02

Puji Panglima, Faizal Assegaf: Dikotomi Sipil-Militer Memang Selalu Picu Ketegangan

Senin, 10 Maret 2025 | 20:55

53 Sekolah Rakyat Dibangun, Pemerintah Matangkan Infrastruktur dan Kurikulum

Senin, 10 Maret 2025 | 20:48

PEPABRI Jamin Revisi UU TNI Tak Hidupkan Dwifungsi ABRI

Senin, 10 Maret 2025 | 20:45

Panglima TNI Tegaskan Prajurit Aktif di Jabatan Sipil Harus Mundur atau Pensiun

Senin, 10 Maret 2025 | 20:24

Kopdes Merah Putih Siap Berantas Kemiskinan Ekstrem

Senin, 10 Maret 2025 | 20:19

Menag Masih Pelajari Kasus Pelarangan Ibadah di Bandung

Senin, 10 Maret 2025 | 20:00

Airlangga dan Sekjen Partai Komunis Vietnam Hadiri High-Level Business Dialogue di Jakarta

Senin, 10 Maret 2025 | 19:59

Selengkapnya