Berita

Menko Polhukam Mahfud MD saat ditemui di Kantor Kemenko Polhukam, Kamis (27/4)/RMOL

Politik

Mahfud Puji Kapolda Sumut Copot AKBP Achiruddin

KAMIS, 27 APRIL 2023 | 15:58 WIB | LAPORAN: AHMAD ALFIAN

Kasus pemukulan disertai penganiayaan kembali terjadi oleh anak oknum pejabat, kali ini dari unsur penegak hukum, yakni anak dari seorang anggota polisi AKBP Achiruddin Hasibuan.

Buntut dari penganiyaan ini, Kapolda Sumatera Utara Irjen Panca Putra Simanjuntak mencopot Achiruddin dari jabatannya sebagai kepala bagian pada Direktorat Narkoba Polda Sumatera Utara.

"Itu sudah ditindak, dan saya apresiasi kepada Pak Panca, Kapolda Sumatera Utara, dia sudah mengambil langkah-langkah," kata Menko Polhukam Mahfud MD di kantornya, Medan Merdeka Barat, Jakarta Pusat, Kamis (27/4).

Tidak tanggung-tanggung, Mahfud langsung mengirimkan tim dari Kementerian Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan, ke Sumatera Utara untuk mengawal kasus AKBP Achiruddin.

"Saya juga sudah mengirim tim ke sana," kata Mahfud MD.

Kasus AKBP Achiruddin menjadi sorotan publik setelah rekaman video dirinya membiarkan anaknya menganiaya seorang mahasiswa viral di media sosial. Buntutnya, Achirudin tidak hanya dicopot dari jabatannya, tetapi dia juga ditempatkan dalam tahanan khusus.

"Pemerintah dan Mabes Polri tidak diam, karena itu sudah ditindak," tutup Mahfud MD.


Populer

Pemuda Katolik Tolak Program Transmigrasi di Papua

Rabu, 30 Oktober 2024 | 07:45

Pilkada Jateng dan Sumut Memanas Buntut Perseteruan PDIP Vs Jokowi

Minggu, 03 November 2024 | 13:16

Ketum PITI Sayangkan Haikal Hasan Bikin Gaduh soal Kewajiban Sertifikasi Halal

Kamis, 31 Oktober 2024 | 20:01

Inilah Susunan Dewan Komisaris IPC TPK Baru

Jumat, 01 November 2024 | 01:59

Komandan IRGC: Serangan Balasan Iran Melampaui Ekspektasi Israel

Jumat, 01 November 2024 | 12:04

"Geng Judol" di Komdigi Jadi Gunjingan sejak Bapak itu Jabat Menteri

Rabu, 06 November 2024 | 07:53

Hizbullah Bombardir Pangkalan Militer Israel Pakai Rudal, Sirine Berdengung Kencang

Sabtu, 02 November 2024 | 18:04

UPDATE

Pilkada 2024 Diharapkan Jadi Ajang Penghukuman Politisi Busuk

Sabtu, 09 November 2024 | 07:59

Geo Dipa Energi Rutin Setor Rp200 Miliar ke Kas Negara lewat Bisnis Panas Bumi

Sabtu, 09 November 2024 | 07:51

Komisi III DPR Minta PPATK Sinergi dengan Aparat Penegak Hukum Berantas Judol

Sabtu, 09 November 2024 | 07:42

Ukraina Rilis Perangko Bergambar Presiden Prabowo Subianto

Sabtu, 09 November 2024 | 07:22

ANTAM Borong 30 Ton Emas dari Freeport, Erick: Ada Potensi Penghematan Cadangan Devisa

Sabtu, 09 November 2024 | 07:01

Dude Herlino Dipilih Jadi Duta Kerukunan Umat Beragama

Sabtu, 09 November 2024 | 06:58

Nusron Wahid Ajak Polri, Jaksa dan TNI Berantas Mafia Tanah

Sabtu, 09 November 2024 | 06:02

Beda Sikap Netizen ke Tom Lembong dan Budi Arie

Sabtu, 09 November 2024 | 05:16

4 Perampok Minimarket Diringkus, 1 Pelaku Didor

Sabtu, 09 November 2024 | 05:03

Kejati DKI Proses Dugaan Korupsi Abang None di Dinas Parekraf

Sabtu, 09 November 2024 | 04:11

Selengkapnya