Berita

Ilustrasi/Net

Dunia

Bentrokan Etnis Arab dan Non-Arab di Darfur Sudan Tewaskan 24 Orang

KAMIS, 13 APRIL 2023 | 13:46 WIB | LAPORAN: HANI FATUNNISA

Bentrokan yang terjadi antara kelompok arab dan non-arab di Darfur, Sudan, dilaporkan telah membawa dampak buruk bagi kedua pihak.

Mengutip The Defense Post pada Kamis (13/4), pertempuran yang melibatkan kekerasan itu menyebabkan sedikitnya 24 korban jiwa, puluhan rumah terbakar, dan ribuan orang terpaksa mengungsi.

Pihak berwenang Sudan, Mohammed Hussein Teeman, mengungkap bentrokan telah terjadi sejak akhir pekan lalu di Foro Baranga, Darfur, Sudan, dekat perbatasan dengan negara tetangga Chad.


Teeman menyebut pasukan keamanan telah dikirim selama beberapa hari terakhir dan situasi telah tenang pada Rabu (12/4).

Menurut Kantor PBB untuk Koordinasi Urusan Kemanusiaan (OCHA), sekitar 50 rumah dibakar di daerah Foro Baranga, sehingga 4.000 keluarga atau sekitar 20.000 orang terpaksa mengungsi akibat bentrokan tersebut.

Bentrokan etnis kerap terjadi di Darfur sejak perang saudara meletus pada 2003 lalu, dipicu oleh upaya perlawanan etnis minoritas non-arab terhadap pemerintah yang didominasi Presiden Arab kala itu, Omar al-Bashir.

Para ahli mengatakan konflik suku meningkat di Sudan setelah berakhirnya misi penjaga perdamaian PBB-Uni Afrika pada tahun 2020, dan kudeta pemerintahan yang dipimpin oleh panglima militer Abdel Fattah al-Burhan pada 2021 lalu.

Populer

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Dokter Tifa Buka Pintu Perawatan Imun untuk Jokowi

Jumat, 16 Januari 2026 | 18:06

Eggi dan Damai SP3, Roy Suryo dan Dokter Tifa Lanjut Terus

Jumat, 16 Januari 2026 | 17:45

Seskab Dikunjungi Bos Kadin, Bahas Program Quick Win hingga Kopdes Merah Putih

Jumat, 16 Januari 2026 | 17:35

Situasi Memanas di Iran, Selandia Baru Evakuasi Diplomat dan Tutup Kedutaan

Jumat, 16 Januari 2026 | 17:20

Melihat Net-zero Dari Kilang Minyak

Jumat, 16 Januari 2026 | 16:53

SP3 Untuk Eggi Sudjana dan Damai Hari Lubis Terbit Atas Nama Keadilan

Jumat, 16 Januari 2026 | 16:48

Kebakaran Hebat Melanda Pemukiman Kumuh Gangnam, 258 Warga Mengungsi

Jumat, 16 Januari 2026 | 16:13

Musda Digelar di 6 Provinsi, Jawa Barat Tuan Rumah Rakornas KNPI

Jumat, 16 Januari 2026 | 16:12

Heri Sudarmanto Gunakan Rekening Kerabat Tampung Rp12 Miliar Uang Pemerasan

Jumat, 16 Januari 2026 | 15:33

Ruang Sunyi, Rundingkan Masa Depan Dunia

Jumat, 16 Januari 2026 | 15:17

Selengkapnya