Berita

Ketua KPK, Firli Bahuri/Ist

Hukum

Bongkar Korupsi Pembangunan Jalur Kereta Api, Firli Bahuri: KPK Terus Kerja Selamatkan Uang Rakyat

KAMIS, 13 APRIL 2023 | 07:59 WIB | LAPORAN: IDHAM ANHARI

Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) membongkar tindak pidana korupsi pembangunan dan perawatan jalur kereta api pada Direktorat Jenderal Perkeretaapian, Kementerian Perhubungan.

Dalam kasus ini, KPK telah menetapkan 10 orang sebagai tersangka dan mengamankan bukti permulaan berupa uang diduga suap sebesar Rp2,823 miliar. Total uang suap atas proyek pengadaan dan pemeliharaan jalan kereta api, sejauh ini diduga mencapai lebih dari Rp14,5 miliar.

“Kita terus bekerja menyelamatkan keuangan negara, uang rakyat,” kata Firli, kepada Kantor Berita Politik RMOL, Kamis (13/4).

Firli memastikan lembaganya terus berupaya membersihkan Indonesia dari para koruptor dan para penikmat uang hasil korupsi, termasuk semua pihak yang menari-nari di atas kepedihan rintihan rakyat akibat perilaku korup pejabat.

“Mari kita bersama selaku anak bangsa berkarya untuk bangsa, berbakti untuk negeri, memberantas semua bentuk dan jenis korupsi,” seru Firli.

Dengan begitu, Firli optimis cita-cita pendiri bangsa, yakni Indonesia adil makmur, Indonesia sejahtera, Indonesia cerdas dan Indonesia bebas dari korupsi, Indonesia yang membanggakan bagi segenap anak bangsa, bisa diwujudkan.

“Kita akan terus hajar para koruptor. Tekad memberantas korupsi pasti banyak mendapat serangan dari para koruptor, orang yang mendapat uang dari koruptor, orang yang hidupnya dibiayai koruptor, pasti mereka akan menyerang kami, KPK,” rincinya.

Dalam beberapa hari, meski KPK diserang berbagai macam isu, lembaga antirasuah itu tak berhenti memberantas korupsi. Setelah Bupati Kepulauan Meranti, Muhammad Adil, KPK membongkar kasus korupsi di Ditjen Perkeretaapian Kementerian Perhubungan, dengan menetapkan 10 orang sebagai tersangka.

Populer

KPK Ancam Pidana Dokter RSUD Sidoarjo Barat kalau Halangi Penyidikan Gus Muhdlor

Jumat, 19 April 2024 | 19:58

Bupati Sidoarjo Gus Muhdlor Resmi Tersangka KPK

Selasa, 16 April 2024 | 07:08

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Tim Kecil Dibentuk, Partai Negoro Bersiap Unjuk Gigi

Senin, 15 April 2024 | 18:59

Megawati Bermanuver Menipu Rakyat soal Amicus Curiae

Kamis, 18 April 2024 | 05:35

Diungkap Pj Gubernur, Persoalan di Masjid Al Jabbar Bukan cuma Pungli

Jumat, 19 April 2024 | 05:01

Mau Perang Tapi Kere, Bagaimana?

Senin, 15 April 2024 | 12:34

UPDATE

Puluhan Sepeda Motor Curian Diparkir di Polsek Tambora

Kamis, 25 April 2024 | 10:05

Kereta Cepat Whoosh Angkut 200 Ribu Penumpang selama Lebaran 2024

Kamis, 25 April 2024 | 09:56

9 Kandidat Bacalon Walikota Cirebon Siap Fit and Proper Test

Kamis, 25 April 2024 | 09:55

Usai Naikkan Suku Bunga, BI Optimis Rupiah akan Kembali ke Rp15.000 di Akhir Tahun

Kamis, 25 April 2024 | 09:51

Parpol Menuduh Pemilu Curang Haram Gabung Koalisi Pemerintah

Kamis, 25 April 2024 | 09:49

Demokrat Welcome PKB Masuk Koalisi Prabowo-Gibran

Kamis, 25 April 2024 | 09:49

KPK akan Kembali Tangkap Bupati Mimika Eltinus Omaleng

Kamis, 25 April 2024 | 09:38

Pemerintah Kasih Gratis Konversi Motor Listrik, Begini Caranya

Kamis, 25 April 2024 | 09:37

Pembatasan Kendaraan Pribadi Belum Tentu Atasi Macet Jakarta

Kamis, 25 April 2024 | 09:28

Berantas Judi Online Harus Serius

Kamis, 25 April 2024 | 09:22

Selengkapnya