Berita

Ali Fikri/RMOL

Politik

Pimpinan KPK Dituding Bohong, Ali Fikri Balik Sindir Novel Baswedan

RABU, 12 APRIL 2023 | 11:47 WIB | LAPORAN: JAMALUDIN AKMAL

Juru bicara Bidang Penindakan dan Kelembagaan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Ali Fikri, menyindir balik mantan penyidik KPK, Novel Baswedan, yang menyatakan pimpinan KPK berbohong.

Sindiran balik dari Ali disampaikan, menanggapi pernyataan Novel, yang menyatakan bahwa orang yang terbiasa berbohong akan terus berkata bohong.

Pernyataan itu disampaikan Novel, menanggapi pemberitaan soal pernyataan Wakil Ketua KPK, Alexander Marwata, yang mengaku tidak tahu jika ponsel Ketua KPK, Firli Bahuri, diretas.


"Saya kira perkataan yang baik jauh diutamakan saat Ramadhan ini. Kami khawatir masyarakat teringat kembali siapa yang berbohong saat itu? Bahkan di depan hakim sidang PTUN, padahal disumpah," tukas Ali, kepada Kantor Berita Politik RMOL, Rabu siang (12/4).

Menurut Ali, Novel pernah berbohong di depan hakim pada sidang di Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN), beberapa waktu lalu, terkait gugatan soal Tes Wawasan Kebangsaan (TWK) pegawai KPK menjadi ASN.

"Siapa yang berani berbohong dengan mengatakan ketemu Ketua KPK di toilet Gedung KPK, setelah ekspose kasus di Kementerian Kelautan dan Perikanan saat itu? Padahal Ketua KPK tidak ikut ekpose, karena sedang dinas ke Kaltara," sindir Ali.

Apalagi, kata Ali, diperkuat dengan daftar hadir ekspose atau gelar perkara yang memperlihatkan bahwa memang Firli Bahuri tidak ada di daftar itu. Itu menunjukkan kebohongan Novel, yang mengklaim ketemu Firli saat ekspose perkara yang menjerat mantan Menteri Kelautan dan Perikanan, Edy Prabowo.

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Connie Nilai Istilah Sabotase KSAD Berpotensi Bangun Framing Ancaman di Tengah Bencana

Rabu, 31 Desember 2025 | 13:37

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

UPDATE

Komisi III DPR Sambut KUHP dan KUHAP Baru dengan Sukacita

Jumat, 02 Januari 2026 | 14:12

Bea Keluar Batu Bara Langkah Korektif Agar Negara Tak Terus Tekor

Jumat, 02 Januari 2026 | 14:08

Prabowo Dua Kali Absen Pembukaan Bursa, Ini Kata Purbaya

Jumat, 02 Januari 2026 | 14:07

Polri Susun Format Penyidikan Sesuai KUHP dan KUHAP Baru

Jumat, 02 Januari 2026 | 14:06

Koalisi Permanen Mustahil Terbentuk

Jumat, 02 Januari 2026 | 14:01

Polri-Kejagung Jalankan KUHP dan KUHAP Baru Sejak Pukul 00.01 WIB

Jumat, 02 Januari 2026 | 13:58

Tutup Akhir Tahun 2025 DPRD Kota Bogor Tetapkan Dua Perda

Jumat, 02 Januari 2026 | 13:46

Presiden Prabowo Harus Segera Ganti Menteri yang Tak Maksimal

Jumat, 02 Januari 2026 | 13:42

Bitcoin Bangkit ke Level 88.600 Dolar AS

Jumat, 02 Januari 2026 | 13:41

Berjualan di Atas Lumpur

Jumat, 02 Januari 2026 | 13:41

Selengkapnya