Berita

Komunitas sopir truk Jatim sedang melukis/RMOLJatim

Nusantara

Kreatif di Ramadhan, Komunitas Sopir Jawa Timur Gelar Kegiatan Melukis Truk

SENIN, 27 MARET 2023 | 02:58 WIB | LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK

Banyak kreativitas yang dapat dilakukan selama bulan suci Ramadhan. Salah satu kegiatan melukis truk yang dilakukan oleh sekelompok pendukung Ganjar Pranowo, Komunitas Sopir Truk (KST) Jawa Timur di Kecamatan Diyorejo, Kabupaten Gresik, Jawa Timur, Minggu (26/3).

Koordinator Wilayah (Korwil) KST Jawa Timur, Nasrudin mengatakan kegiatan tersebut dilakukan sebagai sarana silaturahmi di salah satu 'markas' KST di Jawa Timur kepada sopir dan warga di lingkungan sekitar.

"Selain silaturahmi, kita lakukan kegiatan melukis di bagian belakang sebagai media untuk memperkenalkan sosok pemimpin masa depan Indonesia, Pak Ganjar Pranowo," ujar Nasrudin dikutip Kantor Berita RMOLJatim.

Jawa Timur, lanjutnya dengan kawasan industri yang cukup banyak memungkinkan KST untuk memgoptimalkan peran sopir truk untuk menjaring lebih banyak lagi simpatisan. Sehingga, pentingnya melakukan konsolidasi secara berkesinambungan.

Program lanjutan akan terus dilakukan oleh KST Jawa Timur, dalam waktu dekat ini, Nasrudin sedang melakukan upaya penyerapan aspirasi, serta berdiskusi dengan para sopir truk.

"Dalam waktu dekat ini akan kami perkuat konsolidasi kepada para sopir truk. Ke depan tentu kami akan melakukan kegiatan yang bisa menjadi solusi atas persoalan yang selama ini merek hadapi," terangnya.

Nasrudin berharap KST bisa berkontribusi untuk menyelesaikan persoalan para sopir truk di jalanan, baik dalam penyampaian aspirasi melalui media maupun berkontribusi dalam menyerahkan bantuan langsung kepada sopir truk.

"Kalau persoalan di jalanan tentu banyak ya, seperti izin KIR yang masih sulit, sehingga mereka sulit untuk jalan dan mengangkut muatan. Selain itu juga masih adanya pungutan liar (pungli) yang kerap menghantui mereka. Semoga hal itu bisa kami upayakan untuk dicarikan solusinya seoptimal mungkin," pungkasnya.

Sementara, kegiatan melukis truk tersebut ditutup dengan membagikan paket makanan untuk berbuka puasa kepada warga dan pengemudi di lingkungan setempat.

Populer

Jaksa Agung Tidak Jujur, Jam Tangan Breitling Limited Edition Tidak Masuk LHKPN

Kamis, 21 November 2024 | 08:14

MUI Imbau Umat Islam Tak Pilih Pemimpin Pendukung Dinasti Politik

Jumat, 22 November 2024 | 09:27

Kejagung Periksa OC Kaligis serta Anak-Istri Zarof Ricar

Selasa, 26 November 2024 | 00:21

Rusia Siap Bombardir Ukraina dengan Rudal Hipersonik Oreshnik, Harga Minyak Langsung Naik

Sabtu, 23 November 2024 | 07:41

Ini Identitas 8 Orang yang Terjaring OTT KPK di Bengkulu

Minggu, 24 November 2024 | 16:14

Sikap Jokowi Munculkan Potensi konflik di Pilkada Jateng dan Jakarta

Senin, 25 November 2024 | 18:57

Legislator PKS Soroti Deindustrialisasi Jadi Mimpi Buruk Industri

Rabu, 20 November 2024 | 13:30

UPDATE

Sukses Amankan Pilkada, DPR Kasih Nilai Sembilan Buat Kapolri

Jumat, 29 November 2024 | 17:50

Telkom Innovillage 2024 Berhasil Libatkan Ribuan Mahasiswa

Jumat, 29 November 2024 | 17:36

DPR Bakal Panggil Kapolres Semarang Imbas Kasus Penembakan

Jumat, 29 November 2024 | 17:18

Pemerintah Janji Setop Impor Garam Konsumsi Tahun Depan

Jumat, 29 November 2024 | 17:06

Korsel Marah, Pesawat Tiongkok dan Rusia Melipir ke Zona Terlarang

Jumat, 29 November 2024 | 17:01

Polri Gelar Upacara Kenaikan Pangkat, Dedi Prasetyo Naik Bintang Tiga

Jumat, 29 November 2024 | 16:59

Dubes Najib Cicipi Menu Restoran Baru Garuda Indonesia Food di Madrid

Jumat, 29 November 2024 | 16:44

KPU Laksanakan Pencoblosan Susulan di 231 TPS

Jumat, 29 November 2024 | 16:28

Kemenkop Bertekad Perbaiki Ekosistem Koperasi Kredit

Jumat, 29 November 2024 | 16:16

KPK Usut Bau Amis Lelang Pengolahan Karet Kementan

Jumat, 29 November 2024 | 16:05

Selengkapnya