Berita

Presiden Xi Jinping dan Presiden Vladimir Putin saat pertemuan di Moskow

Dunia

Kremlin: Reaksi Sinis Barat Terhadap Pertemuan Xi dan Putin Sangat Tidak Penting

KAMIS, 23 MARET 2023 | 06:01 WIB | LAPORAN: RENI ERINA

Reaksi Barat yang sinis terhadap pertemuan Presiden China Xi Jinping dengan Presiden Rusia Vladimir Putin ditanggapi santai oleh Kremlin.

Juru bicara Kremlin Dmitry Peskov menyebut reaksi Barat itu sebagai sikap yang sangat bermusuhan, tetapi menurutnya hal itu tidak penting.

"Bukan rahasia lagi jika Barat kerap menunjukkan sikap tidak ramah dan bermusuhan, termasuk saat menyoroti pertemuan ini," kata Peskov, seperti dikutip dari TASS, Rabu (22/3).

"Yang paling penting bukanlah reaksi Barat, tetapi hasil dari pembicaraan yang telah terjadi. Yang utama adalah hasil dari kunjungan kenegaraan itu sendiri," tambah Peskov.

Peskov membuat pernyataan itu saat Xi mengakhiri kunjungan kenegaraan selama tiga hari ke Moskow.

Xi dan Putin mengadakan pertemuan yang membahas kerja sama bilateral serta penegasan besar-besaran tentang keselarasan mereka di sejumlah masalah.

CNN menulis, kunjungan tiga hari Xi ke Moskow, dari 20 hingga 22 Maret, adalah kesempatan bagi dua “teman” untuk menunjukkan hubungan pribadi mereka yang dekat. Kunjungan ini juga memaparkan bagaimana mereka dapat memajukan sebuah tatanan dunia.

Populer

Jaksa Agung Tidak Jujur, Jam Tangan Breitling Limited Edition Tidak Masuk LHKPN

Kamis, 21 November 2024 | 08:14

MUI Imbau Umat Islam Tak Pilih Pemimpin Pendukung Dinasti Politik

Jumat, 22 November 2024 | 09:27

Kejagung Periksa OC Kaligis serta Anak-Istri Zarof Ricar

Selasa, 26 November 2024 | 00:21

Rusia Siap Bombardir Ukraina dengan Rudal Hipersonik Oreshnik, Harga Minyak Langsung Naik

Sabtu, 23 November 2024 | 07:41

Ini Identitas 8 Orang yang Terjaring OTT KPK di Bengkulu

Minggu, 24 November 2024 | 16:14

Sikap Jokowi Munculkan Potensi konflik di Pilkada Jateng dan Jakarta

Senin, 25 November 2024 | 18:57

Waspadai Partai Cokelat, PDIP: Biarkan Rakyat Bebas Memilih!

Rabu, 27 November 2024 | 11:18

UPDATE

Disdik DKI Segera Cairkan KJP Plus dan KJMU Tahap II

Sabtu, 30 November 2024 | 04:05

Israel dan AS Jauhkan Umat Islam dari Yerusalem

Sabtu, 30 November 2024 | 03:38

Isu Kelompok Rentan Harus Jadi Fokus Legislator Perempuan

Sabtu, 30 November 2024 | 03:18

Dorong Pertumbuhan Ekonomi 8 Persen, Kadin Luncurkan White Paper

Sabtu, 30 November 2024 | 03:04

Pasukan Jangkrik Gerindra Sukses Kuasai Pilkada di Jateng

Sabtu, 30 November 2024 | 02:36

Fraksi PKS Usulkan RUU Boikot Produk Israel

Sabtu, 30 November 2024 | 02:34

Sertijab dan Kenaikan Pangkat

Sabtu, 30 November 2024 | 02:01

Bawaslu Pastikan Tak Ada Kecurangan Perhitungan Suara

Sabtu, 30 November 2024 | 01:48

Anggaran Sekolah Gratis DKI Disiapkan Rp2,3 Triliun

Sabtu, 30 November 2024 | 01:17

Mulyono Bidik 2029 dengan Syarat Jakarta Dikuasai

Sabtu, 30 November 2024 | 01:01

Selengkapnya