Berita

Xi Jinping dan Vladimir Putin dalam pertemuan di Moskow/Net

Dunia

Temui Putin, Xi: Saya Senang Bisa Menginjakkan Kaki Lagi di Tanah Rusia

SELASA, 21 MARET 2023 | 06:55 WIB | LAPORAN: RENI ERINA

Berbekal tema perdamaian dan persahabatan, Presiden China Xi Jinping bertemu dengan Presiden Rusia Vladimir Putin di Moskow pada Senin (20/3) waktu setempat.

Tiba di bandara Moskow, Xi disambut Wakil Perdana Menteri Rusia Dmitry Chernyshenko.

Ini adalah perjalanan internasional pertama Xi tahun ini dan terjadi hanya beberapa hari setelah Pengadilan Kriminal Internasional (ICC) mengeluarkan surat perintah penangkapan untuk Putin atas dugaan keterlibatannya dalam penculikan anak-anak Ukraina.


Xi akan berada di Moskow selama tiga hari untuk membahas hubungan ekonomi, politik, dan keamanan.

“Saya sangat senang bisa sekali lagi menginjakkan kaki di tanah Rusia, tetangga kita yang bersahabat, dan melakukan kunjungan kenegaraan ke Federasi Rusia atas undangan Presiden Vladimir Putin,” kata Xi di awal pertemuan, seperti dikutip dari TASS.

Ia menyampaikan salam hangat dan harapan terbaik untuk pemerintah dan rakyat Rusia dengan menyebut bahwa “Tiongkok dan Rusia adalah tetangga yang ramah dan mitra yang dapat diandalkan yang dihubungkan oleh gunung dan sungai yang sama.”

Xi mengatakan, kemitraan koordinasi strategis yang komprehensif antara kedua negara telah menjaga keadilan  internasional di satu sisi, dan mempromosikan kemakmuran bersama dan pembangunan kedua negara di sisi lain.

Saat menyambut Xi, Putin menjabat hangat tangannya dan  mengucapkan selamat atas terpilihnya kembali Xi baru-baru ini dan memuji rencana perdamaian 12 poin yang diusulkan China untuk mengakhiri perang berdarah di Ukraina.

China telah memposisikan dirinya sebagai mediator dalam konflik antara Rusia dan Ukraina.

“Secara keseluruhan, interaksi kita di kancah internasional tidak diragukan lagi berkontribusi untuk memperkuat prinsip-prinsip dasar tatanan dunia dan sistem multipolar,” tegas Putin, menambahkan bahwa kedua negara juga memiliki banyak hal untuk didiskusikan di bidang interaksi ekonomi.

Pertemuan kedua pemimpin akan dilanjutkan Selasa (21/3) waktu setempat dengan partisipasi dari delegasi masing-masing.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

Pembongkaran Tiang Monorel Mangkrak Demi Penataan Kawasan

Minggu, 11 Januari 2026 | 07:59

Lahan Huntap Korban Bencana Harus Segera Dituntaskan

Minggu, 11 Januari 2026 | 07:52

Ini Identitas Delapan Orang dan Barbuk OTT Pejabat Pajak Jakut

Minggu, 11 Januari 2026 | 07:12

Larangan Tambang Emas Rakyat, Kegagalan Baca Realitas

Minggu, 11 Januari 2026 | 06:58

Pelapor Pandji Dianggap Klaim Sepihak dan Mencatut Nama NU

Minggu, 11 Januari 2026 | 06:30

Romantisme Demokrasi Elektoral dan Keliru Baca Kedaulatan

Minggu, 11 Januari 2026 | 06:08

Invasi AS ke Venezuela Bisa Bikin Biaya Logistik Internasional Bengkak

Minggu, 11 Januari 2026 | 05:45

Khofifah Ajak Pramuka Jatim Sukseskan Ketahanan Pangan dan MBG

Minggu, 11 Januari 2026 | 05:23

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

Klok Dkk Siap Melumat Persija Demi Amankan Posisi

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:40

Selengkapnya