Berita

Ilustrasi/RMOL

Nusantara

Diskusi Politik Forum Jakarta Kita: Siapa Membakar Plumpang?

KAMIS, 16 MARET 2023 | 09:42 WIB | LAPORAN: AHMAD ALFIAN

Kebakaran Depo Pertamina Plumpang, Jakarta Utara, yang merembet ke pemukiman hingga menewaskan 19 warga Tanah Merah dan puluhan lainnya luka-luka, menyisakan kepedihan dan duka mendalam.

Belum lagi ratusan warga kini terpaksa mengontrak, karena rumahnya jadi abu. Sebelum mengontrak, mereka harus melangsungkan hidupnya di tenda-tenda penampungan.

Presiden Joko Widodo dan Wapres Ma'ruf Amin didampingi sejumlah Menteri sudah meninjau TKP. Presiden memerintahkan Menteri BUMN, Erick Thohir, dan Penjabat Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono, gerak cepat mengambil solusi.

Opsinya, Depo Plumpang dipindahkan ke kawasan reklamasi, atau warga Tanah Merah, Koja, yang direlokasi.

Belakangan, insiden itu diseret-seret ke ranah politik. Gubernur DKI Jakarta periode 2017-2022, Anies Baswedan, dituding bersalah, karena memberi IMB kepada warga untuk tinggal di kawasan yang sebenarnya dilarang.

Padahal Anies hanya melanjutkan pekerjaan Jokowi saat masih menjabat Gubernur DKI, yang menerbitkan KTP untuk warga Tanah Merah. Dua perspektif itu pun jadi polemik.

Untuk mendalami itu, Kamis (16/3) hari ini, Kantor Berita Politik RMOL kembali menggelar diskusi Forum Jakarta Kita, mengangkat tema: "Siapa Membakar Plumpang?"

Diskusi dipandu reporter RMOL, Ahmad Alfian, menghadirkan narasumber Direktur Eksekutif Sabang Merauke Circle, Syahganda Nainggolan, pemerhati sosial Jakarta/eks Wakil Wali Kota Jakarta Pusat, Irwandi, dan Penasihat RW 09 Tanah Merah/praktisi hukum, Juharto Harianja.

Acara digelar di Kopi Timur, Jalan Pondok Kelapa Raya, Duren Sawit, Jakarta Timur, pukul 14.00 WIB, dan disiarkan langsung melalui Channel YouTube Republik Merdeka TV.

Populer

Jaksa Agung Tidak Jujur, Jam Tangan Breitling Limited Edition Tidak Masuk LHKPN

Kamis, 21 November 2024 | 08:14

MUI Imbau Umat Islam Tak Pilih Pemimpin Pendukung Dinasti Politik

Jumat, 22 November 2024 | 09:27

Kejagung Periksa OC Kaligis serta Anak-Istri Zarof Ricar

Selasa, 26 November 2024 | 00:21

Rusia Siap Bombardir Ukraina dengan Rudal Hipersonik Oreshnik, Harga Minyak Langsung Naik

Sabtu, 23 November 2024 | 07:41

Ini Identitas 8 Orang yang Terjaring OTT KPK di Bengkulu

Minggu, 24 November 2024 | 16:14

Sikap Jokowi Munculkan Potensi konflik di Pilkada Jateng dan Jakarta

Senin, 25 November 2024 | 18:57

Legislator PKS Soroti Deindustrialisasi Jadi Mimpi Buruk Industri

Rabu, 20 November 2024 | 13:30

UPDATE

Jokowi Tak Serius Dukung RK-Suswono

Jumat, 29 November 2024 | 08:08

Ferdian Dwi Purwoko Tetap jadi Kesatria

Jumat, 29 November 2024 | 06:52

Pergantian Manajer Bikin Kantong Man United Terkuras Rp430 Miliar

Jumat, 29 November 2024 | 06:36

Perolehan Suara Tak Sesuai Harapan, Andika-Hendi: Kami Mohon Maaf

Jumat, 29 November 2024 | 06:18

Kita Bangsa Dermawan

Jumat, 29 November 2024 | 06:12

Pemerintah Beri Sinyal Lanjutkan Subsidi, Harga EV Diprediksi Tetap Kompetitif

Jumat, 29 November 2024 | 05:59

PDIP Akan Gugat Hasil Pilgub Banten, Tim Andra Soni: Enggak Masalah

Jumat, 29 November 2024 | 05:46

Sejumlah Petahana Tumbang di Pilkada Lampung, Pengamat: Masyarakat Ingin Perubahan

Jumat, 29 November 2024 | 05:31

Tim Hukum Mualem-Dek Fadh Tak Gentar dengan Gugatan Paslon 01

Jumat, 29 November 2024 | 05:15

Partisipasi Pemilih Hanya 55 Persen, KPU Kota Bekasi Dinilai Gagal

Jumat, 29 November 2024 | 04:56

Selengkapnya