Berita

Subiran Paridamos akan nyaleg DPR RI melalui Partai Nasdem/Ist

Politik

Kepincut Gagasan Paloh dan Anies, Putra Daerah Sultra Ini Nyaleg Lewat Nasdem

SELASA, 14 MARET 2023 | 02:42 WIB | LAPORAN: AHMAD SATRYO

Gagasan politik yang dimiliki Partai Nasdem yaitu Restorasi, yang juga dituangkan sang Ketum Surya Paloh melalui pencapresan Anies Baswedan, membuat seorang pemuda asli Sulawesi Tenggara kepincut untuk terjun politik. Tentu saja kendaraan yang dipilih untuk bertarung pada Pemilu 2024 nanti adalah Nasdem.

Adalah Subiran Paridamos, anak Mekongga atau putra daerah asal Kolaka Timur, Sulawesi Tenggara, yang akan ikut nyaleg DPR RI pada Pileg 2024 mendatang dari dapil Sultra.

"InsyaAllah saya sudah menjadi anggota Partai Nasdem per tanggal 23 Januari kemarin dan rencana akan nyaleg DPR RI melalui Partai Nasdem," ujar Subiran dalam keterangannya, Senin (13/3).

Magister Ilmu Komunikasi Politik Universitas Muhammadiyah Jakarta ini menilai, Nasdem merupakan partai dengan platform yang jelas. Secara konsep dan gagasan, Restorasi Indonesia menjadi jiwa dan semangat untuk anak muda.

"Apalagi, gagasan politik tanpa mahar merupakan langkah dan terobosan berani untuk memberikan kesempatan kepada para generasi muda berani masuk politik dengan kualitas, kapasitas, dan kapabilitas yang mumpuni," tuturnya.

Di samping itu, pendiri Sekolah Peradaban ini juga melihat, figur Surya Paloh merupakan salah satu politikus senior yang berjiwa negarawan. Karena mendirikan partai bukan semata untuk mengejar kekuasaan, tapi mendorong seluruh putra terbaik bangsa untuk menjadi pemimpin di suprastruktur politik, mulai dari eksekutif, legislatif, dan yudikatif.

"Kalau Surya Paloh mendirikan partai sekadar menjadi penguasa, maka sudah dua kali pencapresan yang diikuti Partai Nasdem, seharusnya mencapreskan Surya Paloh. Ini malah mencalonkan figur lain yang dinilai berkualitas dan bisa memimpin bangsa ke depan," tutur Subiran.

"Salah satu buktinya adalah, Pak Jokowi yang dideklarasikan pada Pilpres 2014 dan 2019, dan di Pemilu 2024 kini sudah mendeklarasikan Anies Baswedan sebagai Capres Partai Nasdem," sambungnya.

Oleh karena itu, sosok Anies Baswedan juga menjadi salah satu daya tarik aktivis yang sudah menulis 9 buku politik ini untuk masuk Partai Nasdem. Karena menurutnya, Anies merupakan role model kepemimpinan selanjutnya setelah Presiden Jokowi.

Ia melihat sosok Anies Baswedan sebagai satu fenomena tak lazim dalam dunia politik. Sebab, mantan Gubernur DKI Jakarta itu bukan kader partai politik manapun. Tapi mampu jadi kepala daerah hingga akhirnya dideklarasikan menjadi Capres tanpa masuk sebagai kader partai politik.

"Itu semata karena beliau memiliki gagasan dan rekam jejak kualitas, kapasitas, dan kapabilitas sebagai pemimpin yang tidak diragukan. Dan inisiator itu adalah Partai Nasdem dan Surya Paloh. Saya lihat dan dengar pidatonya, membuat hati saya memilih masuk Nasdem," jelas pria yang kerap disapa Biran ini.

"Dia bilang, anak Indonesia yang berkulit hitam, berambut keriting menjadi Presiden Indonesia, saya ingin suatu saat dan dalam waktu yang tidak lama lagi ada anak dari Sumatera, Sulawesi, Maluku, dan daerah lain di Indonesia yang juga jadi pemimpin di Republik ini," demikian Subiran.

Populer

Cak Imin Minta Kapolri Bubarkan Muktamar PKB Tandingan

Kamis, 15 Agustus 2024 | 12:52

Tim Pemenangan Jokowi-Ma’ruf Ternyata Terima Dana Korupsi DJKA

Kamis, 15 Agustus 2024 | 11:21

Bawaslu Buka Pendaftaran 1.984 Formasi CPNS

Jumat, 16 Agustus 2024 | 08:44

KPK Dapat Petunjuk Dugaan Suap PAW PDIP dari Buku Hasto

Kamis, 08 Agustus 2024 | 19:35

Suswono Jalan Tengah Selamatkan Marwah PKS

Kamis, 15 Agustus 2024 | 16:03

Pengamat: Intervensi Kekuasaan Penyebab Airlangga Mundur

Minggu, 11 Agustus 2024 | 19:13

BPIP Perlu Jelaskan Paskibraka Wajib Lepas Hijab

Rabu, 14 Agustus 2024 | 13:49

UPDATE

Pembangkit Nuklir Zaporizhzhia Memburuk Usai Diserang Drone

Minggu, 18 Agustus 2024 | 09:52

Telkom Berkontribusi Tekan Jejak Karbon Industri Supply Chain

Minggu, 18 Agustus 2024 | 09:35

Afrika Catat 1.200 Kasus Mpox dalam Sepekan, Terbanyak di Kongo

Minggu, 18 Agustus 2024 | 09:23

Airlangga Seperti “Dipaksa” Serahkan Golkar ke Bahlil

Minggu, 18 Agustus 2024 | 09:20

Jessica Wongso dapat Pengurangan Hukuman 58 Bulan 30 Hari

Minggu, 18 Agustus 2024 | 09:06

Pantai Kamchatka Rusia Dilanda Gempa 7 Magnitudo

Minggu, 18 Agustus 2024 | 08:51

Anak Usaha Telkom Turut Meriahkan Hari Gim Indonesia

Minggu, 18 Agustus 2024 | 08:49

PDIP Gelar Soekarno Run “Berlari di Atas Kaki Sendiri”

Minggu, 18 Agustus 2024 | 08:30

Pencatutan KTP Buat Paslon Independen Kejahatan Demokrasi

Minggu, 18 Agustus 2024 | 08:13

Jessica Wongso Akhirnya Bebas Bersyarat dari Lapas Pondok Bambu

Minggu, 18 Agustus 2024 | 07:57

Selengkapnya