Berita

Mata uang Yuan China/Net

Dunia

Irak Setuju Pakai Yuan untuk Transaksi Dagang dengan China

JUMAT, 24 FEBRUARI 2023 | 12:14 WIB | LAPORAN: HANI FATUNNISA

Mata uang yuan China rencananya akan mulai digunakan dalam transaksi perdagangan dengan Irak.

Hal itu telah disetujui oleh Bank Sentral Irak (CBI) yang segera mengeluarkan paket tindakan untuk aksesi mata uang asing pada Rabu (22/2).

Menurut pejabat di kantor media Dewan Tertinggi Federal Irak Ammar al-Ibrahimi pada Kamis (23/2), CBI memiliki dua opsi untuk transaksi mata uang lokal.


Pertama, Ibrahim mengatakan itu bisa dilakukan dengan cadangan yuan bank sentral, di mana uang yang disalurkan akan meningkatkan saldo bank Irak yang memiliki rekening di bank China.

Opsi kedua, menurut Ibrahim, adalah dengan mengonversi dolar di rekening bank sentral di JP Morgan dan Bank Pembangunan Singapura menjadi yuan untuk kemudian dibayarkan kepada penerima manfaat akhir di China.

Ibrahim berharap langkah itu mampu memfasilitasi seluruh proses perdagangan dan memberikan keuntungan besar bagi kedua negara.

"Langkah-langkah itu akan memfasilitasi operasi para pedagang yang berurusan dengan bank dan perusahaan China," ujar Ibrahim, seperti dimuat Xinhua.

Hubungan dagang kedua negara terjalin dengan seimbang, di mana China menjadi salah satu importir minyak terbesar Irak, dan pasar Irak juga dipenuhi dengan barang-barang dari China.

Menurut data Kedutaan Besar China di Irak, total volume perdagangan antara China dan Irak mencapai 53,37 miliar dolar AS atau setara Rp 812 triliun pada tahun 2022.

Populer

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Dokter Tifa Buka Pintu Perawatan Imun untuk Jokowi

Jumat, 16 Januari 2026 | 18:06

Eggi dan Damai SP3, Roy Suryo dan Dokter Tifa Lanjut Terus

Jumat, 16 Januari 2026 | 17:45

Seskab Dikunjungi Bos Kadin, Bahas Program Quick Win hingga Kopdes Merah Putih

Jumat, 16 Januari 2026 | 17:35

Situasi Memanas di Iran, Selandia Baru Evakuasi Diplomat dan Tutup Kedutaan

Jumat, 16 Januari 2026 | 17:20

Melihat Net-zero Dari Kilang Minyak

Jumat, 16 Januari 2026 | 16:53

SP3 Untuk Eggi Sudjana dan Damai Hari Lubis Terbit Atas Nama Keadilan

Jumat, 16 Januari 2026 | 16:48

Kebakaran Hebat Melanda Pemukiman Kumuh Gangnam, 258 Warga Mengungsi

Jumat, 16 Januari 2026 | 16:13

Musda Digelar di 6 Provinsi, Jawa Barat Tuan Rumah Rakornas KNPI

Jumat, 16 Januari 2026 | 16:12

Heri Sudarmanto Gunakan Rekening Kerabat Tampung Rp12 Miliar Uang Pemerasan

Jumat, 16 Januari 2026 | 15:33

Ruang Sunyi, Rundingkan Masa Depan Dunia

Jumat, 16 Januari 2026 | 15:17

Selengkapnya