Berita

Pertemuan Agus Harimurti Yudhoyono dan Surya Paloh di DPP Nasdem beberapa waktu lalu/Net

Politik

Besok, AHY dan Surya Paloh Bertemu Bahas Deklarasi Koalisi Perubahan

SELASA, 21 FEBRUARI 2023 | 13:49 WIB | LAPORAN: FAISAL ARISTAMA

Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) dijadwalkan bakal menerima kunjungan Ketua Umum Partai Nasdem, Surya Paloh, di Kantor DPP Partai Demokrat, Jakarta Pusat, Rabu besok (22/2).
 
“Ketum AHY akan menerima silaturahmi Ketum Nasdem Bapak Surya Paloh beserta rombongan pengurus teras Partai Nasdem, di Kantor DPP Partai Demokrat, Rabu 22 Februari 2023,” kata Koordinator Jurubicara DPP Partai Demokrat, Herzaky Mahendra Putra, Selasa (21/2).

Herzaky mengatakan, AHY akan didampingi Sekjen Teuku Riefky, Bendahara Renville Antonio, Waketum Benny K Harman, Wasekjen Renanda Bachtar, Kepala BPOKK Herman Khaeron, Kepala Bappilu Andi Arief, dan beberapa pengurus teras lainnya.


“Rencananya, Bapak Surya Paloh beserta rombongan akan tiba di Kantor DPP Partai Demokrat sekitar pukul 10.00 WIB,” kata Kepala Bakomstra DPP Partai Demokrat ini.

AHY dan Surya Paloh akan membicarakan sejumlah isu strategis kebangsaan dan kerakyatan terkini, antara lain judicial review (JR) sistem pemilu proporsional terbuka, upaya penundaan pemilu, juga upaya-upaya perubahan dan perbaikan yang harus dilakukan ke depannya.

“Pembentukan Sekretariat Perubahan, persiapan penandatangan MoU, dan deklarasi Koalisi Perubahan juga akan menjadi pokok bahasan di antara kedua tokoh ini,” demikian Herzaky.

Populer

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Bukti cuma Sarjana Muda, Kok Jokowi Bergelar Sarjana Penuh

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:00

RH Singgung Perang Bubat di Balik Sowan Eggi–Damai ke Jokowi

Jumat, 09 Januari 2026 | 20:51

UPDATE

Trump Ancam Kenakan Tarif 25 Persen ke Delapan Negara Eropa

Minggu, 18 Januari 2026 | 09:48

Arsitektur Hukum Pilkada Sudah Semakin Terlembaga

Minggu, 18 Januari 2026 | 09:40

Serpihan Badan Pesawat ATR 42-500 Berhasil Ditemukan

Minggu, 18 Januari 2026 | 09:08

Rekonstruksi Kontrol Yudisial atas Diskresi Penegak Hukum

Minggu, 18 Januari 2026 | 09:00

KAI Commuter Rekayasa Pola Operasi Imbas Genangan di Kampung Bandan

Minggu, 18 Januari 2026 | 08:51

Seluruh Sumber Daya Harus Dikerahkan Cari Pesawat ATR yang Hilang Kontak

Minggu, 18 Januari 2026 | 08:45

Tujuh Kali Menang Pilpres, Museveni Lanjutkan Dominasi Kekuasaan di Uganda

Minggu, 18 Januari 2026 | 08:20

Belasan RT dan Ruas Jalan di Jakarta Terendam Banjir

Minggu, 18 Januari 2026 | 08:13

Ongkos Pilkada Langsung Tak Sebesar MBG

Minggu, 18 Januari 2026 | 07:50

Delik Hukum Pandji Tak Perlu Dicari-cari

Minggu, 18 Januari 2026 | 07:45

Selengkapnya