Berita

Panglima TNI, Laksamana Yudo Margono/Net

Pertahanan

Cegah Kasus Morowali Utara Terulang, Panglima TNI Bentuk Satgas Smelter

JUMAT, 10 FEBRUARI 2023 | 08:52 WIB | LAPORAN: BONFILIO MAHENDRA

TNI dan Polri akan membentuk Satuan Tugas (Satgas) pengaman smelter di berbagai wilayah di Indonesia untuk menghindari insiden kerusuhan seperti di Morowali Utara, Sulawesi Tengah terulang.

Panglima TNI, Laksamana Yudo Margono mengatakan, pembentukan Satgas Smelter tersebut merupakan arahan Presiden Joko Widodo dan Menteri Koordinator Bidang Maritim dan Investasi (Menko Marves) Luhut Binsar Panjaitan saat Rapat Pimpinan (Rapim) TNI di Museum Satria Mandala, Jakarta Selatan, Kamis (9/2).

"Di masing-masing smelter harus ada Satgas TNI-Polri yang setiap saat bisa memantau, mengamankan, dan minimal bisa mengawasi kegiatan manajerial di situ," kata Yudo.

Bahkan, Yudo meminta para Panglima Daerah Militer (Pangdam) berkoordinasi dengan direktur di masing-masing perusahaan yang terdapat smelter.

Tujuannya untuk memastikan tidak ada penerapan manajemen yang menyalahi aturan. Apalagi, banyak smelter yang di dalamnya terdapat pekerja asing.

"Smelter kan banyak melibatkan asing, jangan sampai orang asing ini menerapkan manajemennya seperti di sana (negara mereka). Ingat, ini adalah di Indonesia. Indonesia dengan tenaga kerja yang memiliki kearifan lokal masing-masing," tandasnya.

Populer

Pemuda Katolik Tolak Program Transmigrasi di Papua

Rabu, 30 Oktober 2024 | 07:45

Akbar Faizal Sindir Makelar Kasus: Nikmati Breakfast Sebelum Namamu Muncul ke Publik

Senin, 28 Oktober 2024 | 07:30

Pilkada Jateng dan Sumut Memanas Buntut Perseteruan PDIP Vs Jokowi

Minggu, 03 November 2024 | 13:16

Ketum PITI Sayangkan Haikal Hasan Bikin Gaduh soal Kewajiban Sertifikasi Halal

Kamis, 31 Oktober 2024 | 20:01

Inilah Susunan Dewan Komisaris IPC TPK Baru

Jumat, 01 November 2024 | 01:59

Komandan IRGC: Serangan Balasan Iran Melampaui Ekspektasi Israel

Jumat, 01 November 2024 | 12:04

Hizbullah Bombardir Pangkalan Militer Israel Pakai Rudal, Sirine Berdengung Kencang

Sabtu, 02 November 2024 | 18:04

UPDATE

Tiga Hakim PN Surabaya Tersangka Dugaan Suap Diperiksa di Kejagung

Selasa, 05 November 2024 | 14:04

Beberapa Jam Sebelum Pilpres AS, Korut Luncurkan Rudal Balistik ke Laut Timur

Selasa, 05 November 2024 | 13:58

Pembiayaan Hijau Jadi Kunci Percepatan SDGs

Selasa, 05 November 2024 | 13:58

Dipimpin Titiek Soeharto, Komisi IV DPR Rapat Bareng Kementan

Selasa, 05 November 2024 | 13:57

Cegah Pelanggaran Etik, DKPP Rakor Bareng 622 Penyelenggara Pemilu

Selasa, 05 November 2024 | 13:53

Susun Prolegnas 2025-2029, Baleg DPR Bahas Revisi UU Hak Cipta

Selasa, 05 November 2024 | 13:51

BPOM Sita Puluhan Ribu Kemasan Latio Imbas Kasus Keracunan

Selasa, 05 November 2024 | 13:45

Laporan Dugaan Gratifikasi Private Jet Kaesang Masih Berproses di KPK

Selasa, 05 November 2024 | 13:36

DKPP Terima 584 Pengaduan Pilkada, Terbanyak di Sumut

Selasa, 05 November 2024 | 13:35

Masih Sakit, Megawati Belum Bisa Bertemu Prabowo

Selasa, 05 November 2024 | 13:20

Selengkapnya