Berita

Pertemuan elite PKS dan Nasdem di Nasdem Tower, Jakarta, Jumat (3/2)/RMOL

Politik

Safari Politik Nasdem-PKS-Demokrat Membayar Kontan Isu Keretakan Koalisi Perubahan

SABTU, 04 FEBRUARI 2023 | 08:35 WIB | LAPORAN: DIKI TRIANTO

Safari politik Nasdem, PKS, dan Demokrat menandakan Koalisi Perubahan lebih unggul dibanding koalisi partai politik lain jelang Pilpres 2024. Apalagi, baru koalisi ini yang sudah resmi menyatakan dukungan kepada bakal calon presiden, yakni kepada Anies Baswedan.

"Ini salah satu keunggulan poros perubahan dibandingkan koalisi lain yang masih belum punya kepastian dalam mendukung bakal capres," ujar Direktur Eksekutif Indonesia Political Power, Ikhwan Arif kepada Kantor Berita Politik RMOL, Sabtu (4/2).

Safari politik yang dilakukan Nasdem, PKS, dan Demokrat memperlihatkan bentuk keseriusan ketiga parpol tersebut dalam mendukung Anies Baswedan sebagai bakal capres potensial. Ketiga partai semakin percaya diri setelah secara terbuka mendeklarasikan dukungannya kepada Anies.

Safari politik Koalisi Perubahan juga sekaligus membantah isu keretakan koalisi pendukung Anies. Safari politik ini, menunjukkan soliditas ketigas partai dalam mengusung Anies.

"Menurut saya safari politik yang dilakukan ketiga partai sebagai bentuk balasan langsung terhadap isu-isu yang mengatakan poros perubahan renggang setelah PKS dan Demokrat secara resmi mendeklarasikan Anies," tutupnya.

Anies Baswedan resmi dideklarasikan sebagai bakal capres 2024 oleh Nasdem sejak 3 Oktober 2022. Pada Senin (30/1), giliran PKS didampingi Partai Demokrat menyatakan dukungan kepada pencalonan Anies Baswedan untuk Pilpres 2024.

Ketiga parpol yang tergabung dalam Koalisi Perubahan ini pun intens melakukan pertemuan. Bahkan dari Nasdem, PKS, dan Demokrat, telah membentuk Tim Kecil Koalisi Perubahan untuk mematangkan pencalonan Anies.
Terbaru, jajaran elite PKS bertandang ke Nasdem Tower, Jakarta untuk sowan ke Ketua Umum Nasdem, Surya Paloh, Jumat (3/2).

Populer

Yusron Ihza Mahendra Dilantik jadi Komisaris di PTDI

Jumat, 24 Maret 2023 | 04:51

Sengit, Pilkada Lampung Diprediksi Bakal Munculkan Lima Klaster Cagub

Kamis, 23 Maret 2023 | 04:49

Tidak Menyejahterakan, Pabrik Aqua di Klaten Didemo Warga

Jumat, 17 Maret 2023 | 23:49

Usut TPPU Budhi Sarwono, KPK Panggil Pejabat Pemkab Banjarnegara hingga Pedagang Material

Senin, 20 Maret 2023 | 13:13

Natalius Pigai: Jokowi Menghayal, Masa Papua Dapat Rp 1.000 Triliun

Selasa, 21 Maret 2023 | 19:58

Pengamat: Kunjungan Anies ke Surabaya Justru Akui Keberhasilan Kader PDI

Senin, 20 Maret 2023 | 04:57

Setelah Istri Brigjen Endar, Warganet Soroti Gaya Hidup Mewah Istri Kabareskrim Komjen Agus

Minggu, 19 Maret 2023 | 15:53

UPDATE

Barat Vs Rusia Memanas, Putin Tempatkan Senjata Nuklir Taktis di Belarus

Minggu, 26 Maret 2023 | 06:17

Pengumuman Bacawapres Anies Baswedan Paling Lambat Sebulan Sebelum Pendaftaran ke KPU RI

Minggu, 26 Maret 2023 | 05:58

Nasdem Tantang Koalisi Lain Segera Deklarasi Capres Jagoannya

Minggu, 26 Maret 2023 | 05:38

Tutup Emosi

Minggu, 26 Maret 2023 | 05:17

Soal Larangan Bukber, JK: Kita Bukan ASN, Jadi Bebas-bebas Saja

Minggu, 26 Maret 2023 | 04:59

Siap Kooperatif, Rafael Alun Bantah Akan Kabur ke Luar Negeri

Minggu, 26 Maret 2023 | 04:42

Ayah Johnny G Plate Meninggal Dunia, Nasdem: Kami Doa Bersama dan Berbelasungkawa

Minggu, 26 Maret 2023 | 04:18

Sekjen PKS: Berbagi Ramadhan Harus Sampai ke Buncu-Buncu

Minggu, 26 Maret 2023 | 03:58

Suporter Persebaya yang Tak Bertiket Diminta Tidak Datang ke Semarang

Minggu, 26 Maret 2023 | 03:43

Soal Bacawapres Anies, AHY: Beliau yang Paling Tahu

Minggu, 26 Maret 2023 | 03:17

Selengkapnya