Berita

Dari kiri Amir Uskara, Muhamad Mardiono, dan Arwani Thomafi/Ist

Politik

Menuju Pemilu 2024, DPP PPP Bedah Dapil Bersama DPW Jateng

SELASA, 17 JANUARI 2023 | 14:44 WIB | LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK

Partai Persatuan Pembangunan (PPP) terus melakukan bedah daerah pilih (dapil) untuk merealisasikan target perolehan kursi pada Pemilu Serentak 2024.

Bedah dapil pertama dilakukan bersama DPW Jawa Tengah di Kantor DPP PPP, Menteng, Jakarta Pusat.

“Bedah dapil untuk yang pertama kali, kami agendakan Jateng. Karena Jateng sendiri menjadi target perolehan suara yang utama,” ujar Pelaksana Tugas (Plt) Ketua Umum PPP Muhamad Mardiono, Selasa (17/1).


Mardiono menjelaskan, bedah dapil kali ini dilakukan untuk mengetahui sejauh mana kekuatan di lapangan. Selain Jateng, DPP PPP sendiri akan melakukan bedah dapil dengan daerah lainnya secara berturut-turut.

Sementara, Ketua DPW PPP Jateng Masruhan Samsurie mengaku telah mempresentasikan kondisi peta politik di Jateng. Bahkan, target perolehan kursi di DPR RI, DPR Provinsi dan Kabupaten telah dipaparkan.

“Kami memiliki target kursi pusat sembilan, provinsi 13 kursi, dan kabupaten kota 150. Selain itu, kami juga membahas faktor yang bisa menghambat atau kelemahan dan hal lain yang perlu diperjuangkan untuk mencapai target tersebut,” tuturnya.

Masruhan mengaku akan melakukan pendekatan kepada Nahdlatul Ulama (NU), pesantren, tokoh masyarakat, hingga kaum atau santri milenial guna mencapai target kursi.

“Membahas faktor pendukung, misalnya pendukung netralitas NU yang bagi kami sangat menguntungkan. Sehingga kami bisa melakukan pendekatan secara sehat, serta santri milenial yang sedang kami rekrut secara maksimal,” demikian Masruhan.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Sekolah Rakyat dan Investasi Penghapusan Kemiskinan Ekstrim

Kamis, 15 Januari 2026 | 22:03

Agenda Danantara Berpotensi Bawa Indonesia Menuju Sentralisme

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:45

JMSI Siap Perkuat Peran Media Daerah Garap Potensi Ekonomi Biru

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:34

PP Himmah Temui Menhut: Para Mafia Hutan Harus Ditindak Tegas!

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:29

Rezim Perdagangan dan Industri Perlu Dirombak

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:15

GMPG Pertanyakan Penanganan Hukum Kasus Pesta Rakyat Garut

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:02

Roy Suryo Ogah Ikuti Langkah Eggi dan Damai Temui Jokowi

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:00

GMNI: Bencana adalah Hasil dari Pilihan Kebijakan

Kamis, 15 Januari 2026 | 20:42

Pakar Hukum: Korupsi Merusak Demokrasi Hingga Hak Asasi Masyarakat

Kamis, 15 Januari 2026 | 20:28

DPR Setujui Anggaran 2026 Komnas HAM Rp112 miliar

Kamis, 15 Januari 2026 | 20:26

Selengkapnya