Berita

Ketua Umum PDI Perjuangan, Megawati Soekarnoputri/Net

Politik

Megawati Tahu Karakter Jokowi, Jadi Sulit untuk Dikadalin

SENIN, 16 JANUARI 2023 | 12:50 WIB | LAPORAN: AHMAD SATRYO

Ketua Umum PDI Perjuangan, Megawati Soekarnoputri telah tegas menyampaikan di hadapan Presiden ketujuh RI Joko Widodo bahwa dirinya taat pada konstitusi negara. Dia tidak ingin masa jabatan presiden diperpanjang dan cukup 2 periode sebagaimana diatur pada pasal 7 UUD NRI 1945.

Penegasan itu disampaikan saat acara HUT ke-50 PDIP di JIExpo Kemayoran, Jakarta Pusat, Selasa (10/1). Dalam acara itu, Megawati menyatakan "kalau sudah dua kali, ya maaf”. Hal ini dinilai sebagai bahasa politik ketum PDIP terhadap kadernya agar tidak bermanuver mengupayakan perpanjangan masa jabatan presiden.

"Megawati tahu karakter Jokowi, jadi sulit untuk dikadalin," ujar Direktur Political and Public Policy Studies (P3S), Jerry Massie kepada Kantor Berita Politik RMOL, Senin (16/1).

Doktor komunikasi politik lulusan America Global University ini menilai, wacana perpanjangan masa jabatan presiden yang mencuat selama tahun 2022 lalu tak terlepas dari agenda setting Jokowi, karena disampaikan oleh beberapa menteri Kabinet Indonesia Maju.

"Saya nilai Jokowi mulai lupa diri siapa yang besarkan namanya, dan Megawati tahu permainan Jokowi," tuturnya.

Namun untungnya, Jerry melihat Megawati telah mengendus upaya Jokowi dan kroni-kroninya dalam melanggengkan kekuasaan.

"Saya salut dengan ketegasan Mega yang taat pada konstitusi negara yang tak mau kompromi dengan Jokowi soal perpanjangan masa jabatan presiden," demikian Jerry menambahkan.

Populer

KPK Ancam Pidana Dokter RSUD Sidoarjo Barat kalau Halangi Penyidikan Gus Muhdlor

Jumat, 19 April 2024 | 19:58

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Sekda Jabar akan Tindak Pelaku Pungli di Masjid Raya Al Jabbar

Rabu, 17 April 2024 | 03:41

Megawati Bermanuver Menipu Rakyat soal Amicus Curiae

Kamis, 18 April 2024 | 05:35

Diungkap Pj Gubernur, Persoalan di Masjid Al Jabbar Bukan cuma Pungli

Jumat, 19 April 2024 | 05:01

Bey Machmudin: Prioritas Penjabat Adalah Kepentingan Rakyat

Sabtu, 20 April 2024 | 19:53

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

UPDATE

Tidak Balas Dendam, Maroko Sambut Hangat Tim USM Alger di Oujda

Sabtu, 27 April 2024 | 21:50

Move On Pilpres, PDIP Siap Hadapi Pilkada 2024

Sabtu, 27 April 2024 | 21:50

Absen di Acara Halal Bihalal PKS, Pengamat: Sinyal Prabowo Menolak

Sabtu, 27 April 2024 | 21:20

22 Pesawat Tempur dan Drone China Kepung Taiwan Selama Tiga Jam

Sabtu, 27 April 2024 | 21:14

Rusia Kembali Hantam Fasilitas Energi Ukraina

Sabtu, 27 April 2024 | 21:08

TETO Kecam China Usai Ubah Perubahan Rute Penerbangan Sepihak

Sabtu, 27 April 2024 | 20:24

EV Journey Experience Jakarta-Mandalika Melaju Tanpa Hambatan

Sabtu, 27 April 2024 | 20:18

Hubungan PKS dan Prabowo-Gibran, Ini Kata Surya Paloh

Sabtu, 27 April 2024 | 20:18

Gebyar Budaya Bolone Mase Tegal Raya, Wujud Syukur Kemenangan Prabowo-Gibran

Sabtu, 27 April 2024 | 19:28

Menuju Pilkada 2024, Sekjen PDIP Minta Kader Waspadai Pengkhianat

Sabtu, 27 April 2024 | 19:11

Selengkapnya