Berita

Bendungan Pembangkit Listrik Tenaga Mikro Hydro (PLTMH) yang dibangun PT Dempo Sumber Energi (PT DSE) di Sungai Batang Pelangai Gadang/Ist

Nusantara

Bendungan PLTMH PT Dempo Ancam Kelestarian Ikan Endemik Sungai Batang Pelangai Gadang

SENIN, 09 JANUARI 2023 | 09:37 WIB | LAPORAN: DIKI TRIANTO

Ikan endemik Sungai Batang Pelangai Gadang, Mingkih yang berada di Kecamatan Ranah Pesisir, Kabupaten Pesisir Selatan terancam punah. Pasalnya, jalur migrasi atau ruaya ikan yang hidup dan bertelur di hulu sungai terhalang oleh bendung Pembangkit Listrik Tenaga Mikro Hydro (PLTMH) yang dibangun PT Dempo Sumber Energi (PT DSE).

Bendung yang dibangun memutus aliran air sungai tersebut tidak dilengkapi dengan tangga atau jalur khusus untuk turun naik ikan bermigrasi (fishway).

"Bendung yang tidak dilengkapi fishway itu mengancam kelestarian ikan endemik sungai Batang Pelangai Gadang," kata Anggota DPRD Pesisir Selatan, Novermal kepada redaksi, Senin (9/1).


Dijelaskan Novermal, ikan Mingkih hanya ada Kabupaten Pesisir Selatan, salah satunya di sungai Batang Pelangai Gadang di Kecamatan Ranah Pesisir. Ikan ini mirip dengan Ikan Gariang namun dengan tekstur daging tidak berduri dan sisiknya lunak.

"Kalau musim bertelur, ikan ini rombongan turun ke muara sungai, dan setelah bertelur, mereka balik lagi berombongan ke hulu sungai," tambahnya.

Novermal pun mengaku sudah melihat langsung kondisi terkini air sungai Batang Pelangai Gadang yang disalin habis untuk memutar turbin PLTMH. Akibatnya, alur sungai sepanjang kurang lebih 1,5 km kering kerontang.

"Bendung PLTMH tersebut tidak dilengkapi dengan fishway untuk ikan Mingkih pergi bertelur ke muara sungai, dan balik lagi ke hulu sungai setelah bertelur. Kondisi ini bisa berakibat ikan Mingkih punah,” tegasnya.

Oleh sebab itu, Novermal pun meminta kepada PT DSE segera membangun tangga atau jalur khusus bagi ikan Mingkih pergi bertelur ke muara sungai dan balik lagi ke hulu sungai setelah bertelur.

"Kalau tidak, siap-siap saja digugat oleh Anak Nagari Pelangai. Saya sangat welcome dengan investasi, tapi jangan memusnahkan ikan asli sungai kami," tutupnya.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

Lagi Sakit, Jangan Biarkan Jokowi Terus-terusan Temui Fans

Senin, 12 Januari 2026 | 04:13

Eggi-Damai Dicurigai Bohong soal Bawa Misi TPUA saat Jumpa Jokowi

Senin, 12 Januari 2026 | 04:08

Membongkar Praktik Manipulasi Pegawai Pajak

Senin, 12 Januari 2026 | 03:38

Jokowi Bermanuver Pecah Belah Perjuangan Bongkar Kasus Ijazah

Senin, 12 Januari 2026 | 03:08

Kata Yaqut, Korupsi Adalah Musuh Bersama

Senin, 12 Januari 2026 | 03:04

Sindiran Telak Dokter Tifa Usai Eggi-Damai Datangi Jokowi

Senin, 12 Januari 2026 | 02:35

Jokowi Masih Meninggalkan Jejak Buruk setelah Lengser

Senin, 12 Januari 2026 | 02:15

PDIP Gelar Bimtek DPRD se-Indonesia di Ancol

Senin, 12 Januari 2026 | 02:13

RFCC Complex Perkuat Ketahanan Energi Nasional

Senin, 12 Januari 2026 | 01:37

Awalnya Pertemuan Eggi-Damai dengan Jokowi Diagendakan Rahasia

Senin, 12 Januari 2026 | 01:16

Selengkapnya