Berita

Ketua Harian DPP Gerindra Sufmi Dasco Ahmad/RMOL

Politik

Prabowo Hanya Tersenyum saat Diceritakan Sandiaga Uno akan Loncat ke PPP

KAMIS, 29 DESEMBER 2022 | 15:54 WIB | LAPORAN: FAISAL ARISTAMA

Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto hanya tersenyum saat dikabari bahwa Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra Sandiaga Uno akan hengkang dari partai dan berlabuh ke Partai Pesatuan Pembangunan (PPP).  

Begitu diungkapkan Ketua Harian DPP Gerindra Sufmi Dasco Ahmad kepada wartawan di Komplek Parlemen, Senayan, Jakarta, Kamis (29/12).

“Kemarin saya ketemu Pak Prabowo. Pak Prabowo kebetulan diceritakan soal berita ini (Sandiaga ke PPP). Tidak ada komentar apa-apa saja kecuali senyum-senyum saja Pak Prabowo,” ungkap Sufmi Dasco.


Melihat Prabowo hanya tersenyum, Dasco pun bergegas undur diri karena tidak ada pagi pembahasan lebih lanjut.

Namun, Dasco mengaku belum tahu arti dari senyuman Menteri Pertahanan (Menhan) tersebut saat dikabari Sandiaga Uno akan cabut dari Partai Gerindra.

“Saya gak tahu arti senyum-senyumnya apa, saya kan enggak tanya,” tuturnya.

Adapun, mengenai surat pengunduran diri Menparekraf itu dari Partai Gerindra, Dasco mengatakan belum ada hingga saat ini.

“Saya cek sampai saat ini memang surat pengunduran diri belum ada,” kata Wakil Ketua DPR RI ini.

Namun, kata Dasco, dalam di UU Partai Politik apabila seseorang sudah beralih menjadi kader partai lain, itu otomatis keanggotaan partai sebelumnya gugur.

“Kita tunggu saja nanti rilis dari PPP atau rilis dari yang bersangkutan (Sandiaga),” tandasnya.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

AS Gempur ISIS di Suriah

Minggu, 11 Januari 2026 | 18:14

Aksi Kemanusiaan PDIP di Sumatera Turunkan Tim Kesehatan Hingga Ambulans

Minggu, 11 Januari 2026 | 18:10

Statistik Kebahagiaan di Jiwa yang Rapuh

Minggu, 11 Januari 2026 | 17:52

AS Perintahkan Warganya Segera Tinggalkan Venezuela

Minggu, 11 Januari 2026 | 17:01

Iran Ancam Balas Serangan AS di Tengah Gelombang Protes

Minggu, 11 Januari 2026 | 16:37

Turki Siap Dukung Proyek 3 Juta Rumah dan Pengembangan IKN

Minggu, 11 Januari 2026 | 15:53

Rakernas PDIP Harus Berhitung Ancaman Baru di Jawa Tengah

Minggu, 11 Januari 2026 | 15:22

Rossan Roeslani dan Ferry Juliantono Terpilih Jadi Pimpinan MES

Minggu, 11 Januari 2026 | 15:15

Pertamina Pasok BBM dan LPG Gratis untuk Bantu Korban Banjir Sumatera

Minggu, 11 Januari 2026 | 14:50

Pesan Megawati untuk Gen Z Tekankan Jaga Alam

Minggu, 11 Januari 2026 | 14:39

Selengkapnya