Berita

Ruhut Sitompul/Net

Politik

Andi Sinulingga: Ruhut Sitompul Penjilat Terdepan Jokowi!

KAMIS, 29 DESEMBER 2022 | 01:51 WIB | LAPORAN: FAISAL ARISTAMA

Sikap politikus PDIP Ruhut Sitompul yang nyinyir terhadap almarhum Budayawan Betawi, Ridwan Saidi atau Babe Saidi dengan mengkait-kaitkan kematiannya dengan dukungan kepada Anies Baswedan dinilai sudah keterlaluan.

Aktivis Kolaborasi Warga Jakarta Andi Sinulingga merasa heran dengan sikap Ruhut Sitompul yang menghina orang yang sudah meninggal dunia. Namun, Andi menyebut semua orang yang dihina Ruhut Sitompul justru ditinggikan alam semesta.

“Lihat aja gimana dia mengolok-olok Jokowi, kemudian Jokowi jadi presiden, justru dia yang terdepan menjilatnya,” tegas Andi Sinulingga kepada Kantor Berita Politik RMOL di Jakarta, Rabu (28/12).


Di sisi lain, Andi Sinulingga juga menilai pernyataan Ruhut Sitompul tersebut sangat tendensius dan menunjukkan ketidakberadaban.

Pasalnya, Ruhut yang mengklaim Babe Saidi adalah sahabatnya, namun dia seolah seperti merasa bersyukur akhirnya pendukung Anies meninggal dunia satu persatu.

“Ruhut itu tak beradab. Orang meninggal dunia dia jadikan bahan olok-olok, bejat dia itu!” pungkasnya.

Sebelumnya, Ruhut Sitompul berkicau dalam akun Twitter pribadinya @ruhutsitompul mengucapkan selamat jalan kepada Ridwan Saidi yang diklaim adalah sahabatnya dan telah tutup usia beberapa waktu lalu.

Namun, dalam kicauannya tersebut, Ruhut menyebut bahwa Ridwan Saidi merupakan pendukung Anies Baswedan sehingga ia bersyukur akhirnya satu persatu pendukung Anies Baswedan meninggal dunia.

"Selamat jalan SahabatKu Bang RS, akhirnya Bakal Calon Presiden ga’benar pendukungnya satu persatu dipanggil yang Maha Kuasa Tuhan “Gusti Mboten Sare” MERDEKA🤟👍🙏🇮🇩," tulis Ruhut.

Sontak, kicauan Ruhut tersebut pun menuai kecaman netizen. Banyak yang menilai kicauan Ruhut itu tak pantas dilakukan, sebab duka cita tidak bisa dicampur aduk dengan politik.

"Parah banget, udah meninggal masih aja dibawa2 politik. Gak ada nurani nya sama sekali si Ruhut ini," tulis @farhan** dalam kolom komentar.

Budayawan Betawi, Ridwan Saidi atau pria yang akrab disapa Babe Saidi ini wafat di Rumah Sakit Pondok Indah (RSPI), Bintaro, Tangerang Selatan, Minggu (25/12), pukul 08.35 WIB.

Ridwan sendiri lahir pada 2 Juli 1942 di Sawah Besar, Jakarta Pusat. Kepergiannya meninggalkan seorang istri bernama Yahma Wisnani, lima anak dan empat menantu serta lima cucu.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Andre Rosiade Sambangi Bareskrim Polri Usai Nenek Penolak Tambang Ilegal Dipukuli

Senin, 12 Januari 2026 | 14:15

Cuaca Ekstrem Masih Akan Melanda Jakarta

Senin, 12 Januari 2026 | 14:10

Bitcoin Melambung, Tembus 92.000 Dolar AS

Senin, 12 Januari 2026 | 14:08

Sertifikat Tanah Gratis bagi Korban Bencana Bukti Kehadiran Negara

Senin, 12 Januari 2026 | 14:03

KPK Panggil 10 Saksi Kasus OTT Bupati Lampung Tengah Ardito Wijaya

Senin, 12 Januari 2026 | 14:03

Prabowo Terharu dan Bangga Resmikan 166 Sekolah Rakyat di Banjarbaru

Senin, 12 Januari 2026 | 13:52

Kasus Kuota Haji, Komisi VIII Minta KPK Transparan dan Profesional

Senin, 12 Januari 2026 | 13:40

KPK Periksa Pengurus PWNU DKI Jakarta Terkait Dugaan Korupsi Kuota Haji

Senin, 12 Januari 2026 | 13:12

Prabowo Tinjau Sekolah Rakyat Banjarbaru, Ada Fasilitas Smartboard hingga Laptop Persiswa

Senin, 12 Januari 2026 | 13:10

Air Naik hingga Sepinggang, Warga Aspol Pondok Karya Dievakuasi Polisi

Senin, 12 Januari 2026 | 13:04

Selengkapnya