Berita

Ganjar Pranowo/Net

Politik

Elektabilitasnya Didekati Anies, Noel GP Mania Akui Semangat Relawan Ganjar Menurun

RABU, 21 DESEMBER 2022 | 16:28 WIB | LAPORAN: ANGGA ULUNG TRANGGANA

Hasil survei terbaru terkait calon presiden (capres) yang dirilis Saiful Mujani Research & Consulting (SMRC), terjadi kecenderungan penurunan elektabilitas Ganjar Pranowo dari hasil survei sebelumnya. Meski tetap teratas, Anies Baswedan berhasil menyalip Prabowo dan menempati posisi kedua.

Merespons dinamika itu, Ketua Jokowi Mania yang kini membuat relawan GP Mania Immanuel Ebenezer mengatakan bahwa semangat relawan Gubernur Jawa tengah dua periode itu sudah tidak seperti dulu.

Kata pria yang karib disapa Noel ini, semangat relawan menurun bisa saja dikarenakan karakter politisi PDI Perjuangan tidak memiliki keberanian. Selain itu, Noel menilai Ganjar nampak sombong karena elektabilitasnya tetap teratas.

"Semoga kritik ini bisa menjadi bahan evaluasi sebelum Ganjar berkuasa, pemimpin yang baik adalah pemimpin yang mengerti dan bisa menghargai rakyat dan pendukungnya," demikian kata Noel, Rabu (21/12).

Dijelaskan Noel, rakyat Indonesia tidak membutuhkan pemimpin bermental feodal. Ia kemudian mencontohkan sosok Jokowi yang merupakan contoh sosok pemimpin bernyali dan pemimpin yang tidak berwatak feodal.

Lebih lanjut, Noel berpandangan Ganjar kurang berani menyapa relawan. Padahal, Noel mengaku butuh pemimpin yang punya keberanian. Ia heran dengan sosok Ganjar yang belakangan seperti takut.

"Bagaimana memimpin jutaan orang, kalau menghadapi beberapa orang saja takut," jelas Noel.

Dikatakan Noel, akhir-akhir ini Ganjar tidak mampu memompa kembali semangat relawannya.

Populer

Seluruh Fraksi di DPR Kompak Serang Kejagung soal Tom Lembong

Rabu, 13 November 2024 | 18:01

Kapolri Mutasi 55 Pati dan Pamen, Ada 3 Kapolda Baru

Selasa, 12 November 2024 | 23:52

Berkinerja Buruk, Kadis Parekraf Layak Diganti

Rabu, 13 November 2024 | 00:20

"Geng Judol" di Komdigi Jadi Gunjingan sejak Bapak itu Jabat Menteri

Rabu, 06 November 2024 | 07:53

Dedi Prasetyo Dapat Bintang Tiga jadi Irwasum, Ahmad Dofiri Wakapolri

Selasa, 12 November 2024 | 22:50

Tak Terima Dikabarkan Meninggal, Joncik Laporkan Akun Facebook "Lintang Empat Lawang" ke Polisi

Kamis, 07 November 2024 | 06:07

Musa Rajekshah Dorong Pemetaan Potensi dan Keunggulan Desa

Kamis, 07 November 2024 | 21:43

UPDATE

Pria Gagal Nyaleg Sampai Nekat Bunuh Diri Depan MA Brasil

Jumat, 15 November 2024 | 14:03

Ijazah Pesantren Harus Diakui Negara Tanpa Syarat

Jumat, 15 November 2024 | 13:55

Rumah Tokoh Asal Riau Dilelang Bank Gara-gara Debiturnya Ngemplang Kedit

Jumat, 15 November 2024 | 13:54

Indonesia Dorong Pengoptimalan Pemanfaatan IK-CEPA untuk Tingkatkan Kinerja Perdagangan

Jumat, 15 November 2024 | 13:45

Pemprov DKI Pastikan Program Bansos Tak Berkaitan dengan Dukungan Pilkada

Jumat, 15 November 2024 | 13:36

Dipimpin Puan, Rapat Persiapan Uji Kelayakan Capim KPK Tertutup

Jumat, 15 November 2024 | 13:36

Dialog Kebangsaan Hari Pahlawan: Jejak Sejarah Lagu Indonesia Raya dan Inspirasi Membangun Nasionalisme

Jumat, 15 November 2024 | 13:31

Regulasi IPS Biang Kerok Kemurkaan Peternak Sapi Perah

Jumat, 15 November 2024 | 13:19

Permintaan Baterai Naik, Komatsu Jepang Tingkatkan Investasi di AS

Jumat, 15 November 2024 | 13:01

Citra Kejaksaan Bisa Terpuruk Jika Tidak Koreksi Diri

Jumat, 15 November 2024 | 12:59

Selengkapnya