Berita

Ketua DPR RI, Puan Maharani, ajak wisudawan UBK untuk nyemplung ke politik sebagai caleg/Net

Politik

Ajak Wisudawan UBK Jadi Anggota Legislatif, Puan: Jangan Sungkan-sungkan Datang ke Saya

RABU, 30 NOVEMBER 2022 | 16:58 WIB | LAPORAN: BONFILIO MAHENDRA

Posisi anggota legislatif kerap menjadi idaman setiap warga, tak terkecuali mahasiswa yang baru lulus dan tertarik untuk berkecimpung di dunia politik. Karena itu, Ketua DPR RI, Puan Maharani mengajak wisudawan Universitas Bung Karno (UBK) untuk memulai karier politiknya sejak dini.

Ajakan itu disampaikan Puan Maharani saat orasi ilmiah di acara Wisuda Program Sarjana XX dan Program Studi Pasca Sarjana Magister Hukum IV Universitas Bung Karno (UBK) di Balai Sudirman, Jakarta Selatan, Rabu (30/11).

"Nanti kalau adik-adik yang mau dan tertarik menjadi caleg, jangan sungkan-sungkan, ayo datang ke saya jadi caleg!" ucap Puan, yang langsung disambut gemuruh tepuk tangan para wisudawan yang memenuhi Balai Sudirman.


Puan menyebut keuntungan menjadi anggota dewan salah satunya bisa menyampaikan aspirasi secara langsung.

Menurut Puan, tidak hanya menjadi anggota DPR, para mahasiswa juga bisa bekerja di lembaga pemerintahan untuk bisa bersuara dan berpartisipasi di publik.

"Kalian harus masuk ke satu tempat atau wadah yang betul-betul bisa menjadi tempat yang bisa menyampaikan aspirasi kalian. Apa yang menjadi aspirasi kalian itu harus disampaikan melalui satu tempat atau wadah," tutur Puan.

"Mau itu parpol atau organisasi, apakah itu lembaga, apapun yang ingin kalian harus masuk kesitu untuk menyampaikan aspirasi. Karena negara kita ini adalah negara hukum, jadi semua hal yang disampaikan itu harus melalui tempat yang resmi," demikian Puan.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Andre Rosiade Sambangi Bareskrim Polri Usai Nenek Penolak Tambang Ilegal Dipukuli

Senin, 12 Januari 2026 | 14:15

Cuaca Ekstrem Masih Akan Melanda Jakarta

Senin, 12 Januari 2026 | 14:10

Bitcoin Melambung, Tembus 92.000 Dolar AS

Senin, 12 Januari 2026 | 14:08

Sertifikat Tanah Gratis bagi Korban Bencana Bukti Kehadiran Negara

Senin, 12 Januari 2026 | 14:03

KPK Panggil 10 Saksi Kasus OTT Bupati Lampung Tengah Ardito Wijaya

Senin, 12 Januari 2026 | 14:03

Prabowo Terharu dan Bangga Resmikan 166 Sekolah Rakyat di Banjarbaru

Senin, 12 Januari 2026 | 13:52

Kasus Kuota Haji, Komisi VIII Minta KPK Transparan dan Profesional

Senin, 12 Januari 2026 | 13:40

KPK Periksa Pengurus PWNU DKI Jakarta Terkait Dugaan Korupsi Kuota Haji

Senin, 12 Januari 2026 | 13:12

Prabowo Tinjau Sekolah Rakyat Banjarbaru, Ada Fasilitas Smartboard hingga Laptop Persiswa

Senin, 12 Januari 2026 | 13:10

Air Naik hingga Sepinggang, Warga Aspol Pondok Karya Dievakuasi Polisi

Senin, 12 Januari 2026 | 13:04

Selengkapnya