Berita

Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) Senayan, Jakarta/RMOL

Politik

Di Hadapan Relawan, Jokowi Pamer Capaian Infrastruktur 8 Tahun Terakhir

SABTU, 26 NOVEMBER 2022 | 12:19 WIB | LAPORAN: FAISAL ARISTAMA

Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengungkapkan capaian kinerjanya dalam 8 tahun terakhir sejak periode pertamanya menjadi orang nomor satu di Indonesia.

Kepala Negara memaparkan, salah satu capaiannya di bidang infrastruktur dan dirasakan rakyat Indonesia, baik di Jawa maupun luar Jawa.

Selama 8 tahun terakhir, Presiden Jokowi mengklaim telah membangun jalan nasional, baik jalan tol, jalan di tingkat desa, jembatan, hingga bandara dan pelabuhan baru.

"Utamanya di luar Jawa. Inilah yang namanya fondasi infrastruktur,” ungkap Jokowi dalam sambutan di acara yang digagas relawan Gerakan Nusantara Bersatu di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) Senayan, Jakarta, Sabtu (26/11).

Mantan Walikota Solo itu menyebut bahwa pembangunan jalan hingga pelosok negeri sangat penting dan manfaatnya langsung dirasakan oleh rakyat Indonesia. Dengan begitu, Indonesia bisa bersaing dengan negara lain jika fondasi pembangunan infrastruktur sudah massif.

“Jalan apakah pelabuhan perlu? Airport perlu? Semua itu diperlukan, di Jawa maupun di luar Jawa, sangat-sangat diperlukan sebagai fondasi untuk bersaing dengan negara-negara lain,” tuturnya.

“Kita tidak mungkin bersaing dengan engara lain kalau jalannya becek, tidak punya airport di provinsi-provinsi yang kita miliki, benar?” sambung Jokowi.

Menurut Jokowi, dengan infrastruktur itulah rakyat diberi kemudahan untuk membawa produk-produknya. Petani bisa membawa padinya dari desa ke kota, nelayan bisa menjual ikannya dari desa ke kota berkat infrastruktur yang mendukung.

Selain itu, kata Jokowi, produk-produk UMKM yang ada di kampung-kampung pun bisa dibawa ke kota dan diekspor berkat infrastruktur di Indonesia sudah lengkap.

“Kalau yang dibangun hanya Jawa, tidak ada pemerataan. Betul gak? Pembangunan infrastruktur akan menumbuhkan titik-titik pertumbuhan ekonomi yang baru,“ tuturnya.

Saat ini, pembangunan infrastruktur yang dilakukan selama 8 tahun terakhir sudah mulai dirasakan masyarakat.

"Tapi akan lebih kita rasakan 5-10 tahun yang akan datang oleh anak cucu kita. Inilah yang ktia siapkan mulai sekarang, fondasi penting bagi membangun negara kita menjadi negara maju,” demikian Jokowi.

Populer

Pilkada Jateng dan Sumut Memanas Buntut Perseteruan PDIP Vs Jokowi

Minggu, 03 November 2024 | 13:16

"Geng Judol" di Komdigi Jadi Gunjingan sejak Bapak itu Jabat Menteri

Rabu, 06 November 2024 | 07:53

Protes Aturan Hijab, Mahasiswi Iran Nekat Bugil di Depan Kampus

Minggu, 03 November 2024 | 16:18

Hizbullah Bombardir Pangkalan Militer Israel Pakai Rudal, Sirine Berdengung Kencang

Sabtu, 02 November 2024 | 18:04

Haikal Hasan Diminta Cek Joget Sadbor: Halal Nggak?

Minggu, 03 November 2024 | 10:41

Tak Terima Dikabarkan Meninggal, Joncik Laporkan Akun Facebook "Lintang Empat Lawang" ke Polisi

Kamis, 07 November 2024 | 06:07

Musa Rajekshah Dorong Pemetaan Potensi dan Keunggulan Desa

Kamis, 07 November 2024 | 21:43

UPDATE

305 Pejabat DKI Dilantik

Rabu, 13 November 2024 | 02:13

Kevin Diks Main di Laga Timnas Lawan Jepang

Rabu, 13 November 2024 | 02:02

Ribuan Anak Terpapar Judi Online, Transaksi Tembus Rp2 Miliar

Rabu, 13 November 2024 | 01:57

Kapolsek dan Kanit Reskrim Dicopot Buntut Kasus Guru Supriyani, Warganet: Nah Gitu Dong!

Rabu, 13 November 2024 | 01:33

Nusron Garap 1 Juta Hektare Sawah di Papua untuk Swasembada Pangan

Rabu, 13 November 2024 | 01:03

Berkinerja Buruk, Kadis Parekraf Layak Diganti

Rabu, 13 November 2024 | 00:20

Jangan Pilih Calon Mulyono

Rabu, 13 November 2024 | 00:07

Pernyataan Bersama RI dan RRC Tidak Membahayakan Kedaulatan Indonesia

Rabu, 13 November 2024 | 00:00

Kapolri Mutasi 55 Pati dan Pamen, Ada 3 Kapolda Baru

Selasa, 12 November 2024 | 23:52

Walkot Jakbar Dikasih Waktu 1 Bulan Selesaikan Kisruh Rumah Ibadah

Selasa, 12 November 2024 | 23:23

Selengkapnya