Berita

Ivan Toney jadi pahlawan kemenangan bersejarah Brentford atas Man City di Etihad Stadium/Net

Sepak Bola

Permalukan City di Etihad, Manajer Brentford: Kami Memang Targetkan Kemenangan

MINGGU, 13 NOVEMBER 2022 | 01:31 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Hasil mengecewakan diraih salah satu kandidat juara Preier League musim ini, Manchester City. Di luar dugaan, City dipermalukan tim papan tengah Brentford di kandang sendiri, Etihad Stadium, Sabtu malam WIB (12/11).

Tim asuhan Josep Guardiola itu sebenarnya mampu mendominasi pertandingan. Menguasai bola hingga 72 persen berbanding 28 persen dengan tamu mereka. Tapi, takdir berkata lain.

Dua gol Ivan Toney memastikan Brentford mencuri 3 poin dari kandang City.

Hasil tersebut rupanya sudah menjadi target dari manajer The Bees, julukan Brentford, Thomas Frank. Bahkan ia menegaskan, tim asuhannya datang ke Etihad bukan untuk menghindari kekalahan.

"Saya benar-benar tak bisa bicara saat berada di ruang ganti," ucap Thomas, dikutip Redaksi dari laman resmi klub, Minggu dinihari (13/11).

"Dapat saya katakan, kami datang ke sini dengan target untuk berusaha dan memenangkan pertandingan. Kami tak pernah melakukan satu pertandingan pun hanya sekadar untuk menghindari kekalahan dan kami sepenuhnya percaya kami bisa meraihnya," tegas Thomas.

Thomas pun pantas berterima kasih kepada Toney. Pemain bernomor punggung 17 itu benar-benar jadi pahlawan bagi The Bees. Toney mencetak gol lebih dulu pada menit 16 yang kemudian disamakan oleh Phil Foden saat laga memasuki tambahan waktu babak pertama.

Hingga akhirnya Toney memastikan Brentford mencetak sejarah melalui sepakannya pada menit ke-8 tambahan waktu babak kedua. Untuk mempermalukan City di hadapan pendukungnya sendiri di Etihad Stadium.

Populer

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Ketua Alumni Akpol 91 Lepas Purna Bhakti 13 Anggota

Minggu, 05 Mei 2024 | 17:52

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Kantongi Sertifikasi NBTC, Poco F6 Segera Diluncurkan

Sabtu, 04 Mei 2024 | 08:24

Pj Gubernur Jabar Ingin Persiapan Penyelenggaraan Ibadah Haji Sempurna

Kamis, 02 Mei 2024 | 03:58

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Dandim Pinrang Raih Juara 2 Lomba Karya Jurnalistik yang Digelar Mabesad

Selasa, 30 April 2024 | 18:43

UPDATE

Jelang Laga Play-off, Shin Tae-yong Fokus Kebugaran Pemain

Rabu, 08 Mei 2024 | 07:54

Preseden Buruk, 3 Calon Anggota DPRD Kota Bandung Berstatus Tersangka

Rabu, 08 Mei 2024 | 07:40

Prof Romli: KPK Gagal Sejak Era Antasari, Diperburuk Kinerja Dewas

Rabu, 08 Mei 2024 | 07:15

Waspada Hujan Disertai Petir di Jakarta pada Malam Hari

Rabu, 08 Mei 2024 | 06:28

Kemenag Minta Umat Tak Terprovokasi Keributan di Tangsel

Rabu, 08 Mei 2024 | 06:23

Barikade 98: Indonesia Lawyers Club Lebih Menghibur daripada Presidential Club

Rabu, 08 Mei 2024 | 06:20

Baznas Ungkap Kiat Sukses Pengumpulan ZIS-DSKL Ramadan 2024

Rabu, 08 Mei 2024 | 06:01

Walkot Jakpus Ingatkan Warga Jaga Kerukunan Jelang Pilgub

Rabu, 08 Mei 2024 | 05:35

Banyak Fasos Fasum di Jakarta Rawan Diserobot

Rabu, 08 Mei 2024 | 05:19

Sopir Taksi Online Dianiaya Pengendara Mobil di Palembang

Rabu, 08 Mei 2024 | 05:15

Selengkapnya