Berita

Jurubicara DPP Partai Demokrat, Herzaky Mahendra Putra/Net

Politik

Rencana Koalisi Perubahan Deklarasi 10 November Ternyata Hanya Usulan Nasdem

SENIN, 31 OKTOBER 2022 | 07:44 WIB | LAPORAN: AHMAD SATRYO

Rencana deklarasi Koalisi Perubahan yang di antaranya diisi Partai Nasdem, Partai Demokrat, dan Partai Keadilan Sejahtera (PKS) pada awal bulan depan, ternyata masih berupa usulan dari salah satu parpol calon mitra koalisi.

Hal itu ditegaskan Jurubicara DPP Partai Demokrat, Herzaky Mahendra Putra dalam keterangan tertulis kepada wartawan, Senin (31/10).

"Untuk rencana deklarasi di tanggal 10 November, merupakan usulan dari teman-teman Nasdem," ujar Herzaky.

Kepala Badan Komunikasi Strategis DPP Partai Demokrat ini menuturkan, parpol anggota Koalisi Perubahan memiliki prinsip kebersamaan dalam menentukan setiap langkah.

Di samping itu, Herzaky juga menyatakan bahwa koalisi yang akan dibangun 3 parpol ini berlandaskan kesetaraan dan kesejajaran antar calon anggota koalisi.

"Kami pun saling menghormati mekanisme internal masing-masing. Sehingga, setiap anggota bisa bebas berpendapat dan mengambil sikap masing-masing," sambungnya.

Maka dari itu, Herzaky memastikan rencana deklarasi Koalisi Perubahan belum dipastikan akan berlangsung pada 10 November 2022 sebagaimana diusulkan Nasdem, karena hal itu harus disepakati secara bersama.

"Masih kami diskusikan di tim kecil dan di internal partai kami. Inilah indahnya rencana koalisi perubahan. Aspirasi, harapan, usulan bisa disampaikan dengan bebas dan terbuka," ucapnya.

"Namun, tetap menghormati kemandirian dan independensi masing-masing partai. Dan, semuanya didasarkan kesepakatan bersama," demikian Herzaky menambahkan.

Populer

Demo di KPK, GMNI: Tangkap dan Adili Keluarga Mulyono

Jumat, 20 September 2024 | 16:22

Mantan Menpora Hayono Isman Teriak Tanah Keluarganya Diserobot

Jumat, 20 September 2024 | 07:04

Makin Ketahuan, Nomor Ponsel Fufufafa Dicantumkan Gibran pada Berkas Pilkada Solo

Senin, 23 September 2024 | 09:10

Pasukan Berani Mati Bela Jokowi Pembohong!

Minggu, 22 September 2024 | 14:03

Roy Suryo: Akun Fufufafa 99,9 Persen Milik Gibran

Kamis, 19 September 2024 | 10:39

Kejagung di Bawah ST Burhanuddin, Anak Buah Jalan Masing-masing

Rabu, 25 September 2024 | 17:11

Akun Fufufafa Ganti Nama dari Gibran jadi Slamet Gagal Total

Senin, 23 September 2024 | 08:44

UPDATE

Bank Mandiri Berkomitmen Bakal Terus Aktif Tingkatkan Prestasi Olahraga Nasional

Minggu, 29 September 2024 | 22:06

Keluarga Kesultanan Kutaringin Yakin Agustiar Sabran Layak Pimpin Kalteng

Minggu, 29 September 2024 | 22:01

Hidayatullah: HIRO Hadir Untuk Membawa Medan Berdaya dan Berjaya

Minggu, 29 September 2024 | 21:52

BKSAP Luncurkan Buku Sekaligus Deklarasi Pembentukan Asosiasi Parlemen Berbahasa Indonesia-Melayu

Minggu, 29 September 2024 | 21:24

Indikator: Popularitas Khofifah Indar Parawansa Moncer di Pilgub Jatim

Minggu, 29 September 2024 | 20:36

Polisi Cari Penyebar Pertama Video Pembubaran Diskusi FTA

Minggu, 29 September 2024 | 20:07

JaDI Sumut: Prof Ridha Sudah Tepat Mengadu ke Bawaslu

Minggu, 29 September 2024 | 19:56

Rudy Mas'ud Punya Utang Rp137 Miliar, Komitmen Pemberantasan Korupsi Dipertanyakan

Minggu, 29 September 2024 | 19:55

Unggul Polling, Tim Robinsar-Fajar Optimistis Menang di Cilegon

Minggu, 29 September 2024 | 19:48

Perkuat Kebersamaan, Kritikus Politik Ini Ajak Puluhan Tokoh Bahas Perubahan

Minggu, 29 September 2024 | 19:43

Selengkapnya