Berita

Webinar HIVI 2022 dengan pembicara dari Membership Director of ASEAN Public Relations Network (AaPRN), Rizka Septiana pada Sabtu (29/10)/Net

Nusantara

Himakom Unsri Gelar Webinar HIVI untuk Kembangkan Relasi dan Bangun Potensi Diri

MINGGU, 30 OKTOBER 2022 | 20:34 WIB | LAPORAN: HANI FATUNNISA

Himpunan Mahasiswa Ilmu Komunikasi Universitas Sriwijaya (Unsri) di Sumatra Selatan menggelar webinar Himakom Visiting Institution (HIVI) 2022. Tujuannya untuk mengembangkan potensi diri dan memperluas hubungan dengan instansi pemerintah maupun swasta.

Webinar tersebut digelar secara daring melalui aplikasi zoom meeting pada Sabtu (29/10) dengan tema besar 'Mengadaptasi Kemampuan Diri Bagi Generasi Digital Native di Tengah Arus Globalisasi'.

Acara webinar ini dibuka oleh Wakil Dekan III FISIP Unsri, yaitu Andreas Lionardo yang menyampaikan selamat dan ucapan terima kasih kepada peserta.


Andreas mengatakan, jika rangkaian HIVI dilakukan untuk menjalin interaksi dan hubungan baik dengan instansi pemerintah atau swasta yang ada di Indonesia serta memberikan edukasi kepada para mahasiswa jurusan Ilmu Komunikasi FISIP Unsri serta khalayak umum.

"Jajaran manajemen sangat bangga atas kreativitas, kinerja, semangat semua panitia dalam menyukseskan acara ini," ujarnya dalam hasil rilisnya pada Minggu (30/10).

Diskusi terbagi menjadi dua sesi. Pada sesi pertama, topik yang dibicarakan ialah 'Menumbuhkan Keahlian Berdaya Saing Tinggi dan Personal Branding di Generasi Digital", dengan dua pembicara yakni Dosen Ilmu Komunikasi Sriwijaya sekaligus Host SCTV Bengkulu, Safitri Elfandaru.

Sedangkan pembicara dalam sesi kedua yaitu Membership Director of ASEAN Public Relations Network (AaPRN), Rizka Septiana yang mengupas tuntas topik tentang 'Menjelajahi Peluang Karir Melalui Strategi Analitik Korporat di Masa Digital'.

Gelaran HIVI tahun ini dikemas dengan serangkaian acara, mulai dari kunjungan ke TVRI Sumatera Selatan pada 20 Oktober lalu dan ditutup dengan kegiatan webinar interaktif pada Sabtu (29/10).

Mahasiswa Unsri dan masyarakat dari kalangan umum dapat menghadiri acara tersebut karena materi yang disajikan seputar tips membangun potensi diri, personal branding, dan tips menjelajahi peluang karir yang berhubungan dengan prospek kerja ilmu komunikasi dan sesi games.

Himakom Unsri tahun ini berhasil menggelar HIVI untuk kedua kalinya. Acara ini diharapkan menjadi wadah untuk membentuk interaksi dan membangun relasi dengan pihak luar atau eksternal Himakom.

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Connie Nilai Istilah Sabotase KSAD Berpotensi Bangun Framing Ancaman di Tengah Bencana

Rabu, 31 Desember 2025 | 13:37

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

UPDATE

Komisi III DPR Sambut KUHP dan KUHAP Baru dengan Sukacita

Jumat, 02 Januari 2026 | 14:12

Bea Keluar Batu Bara Langkah Korektif Agar Negara Tak Terus Tekor

Jumat, 02 Januari 2026 | 14:08

Prabowo Dua Kali Absen Pembukaan Bursa, Ini Kata Purbaya

Jumat, 02 Januari 2026 | 14:07

Polri Susun Format Penyidikan Sesuai KUHP dan KUHAP Baru

Jumat, 02 Januari 2026 | 14:06

Koalisi Permanen Mustahil Terbentuk

Jumat, 02 Januari 2026 | 14:01

Polri-Kejagung Jalankan KUHP dan KUHAP Baru Sejak Pukul 00.01 WIB

Jumat, 02 Januari 2026 | 13:58

Tutup Akhir Tahun 2025 DPRD Kota Bogor Tetapkan Dua Perda

Jumat, 02 Januari 2026 | 13:46

Presiden Prabowo Harus Segera Ganti Menteri yang Tak Maksimal

Jumat, 02 Januari 2026 | 13:42

Bitcoin Bangkit ke Level 88.600 Dolar AS

Jumat, 02 Januari 2026 | 13:41

Berjualan di Atas Lumpur

Jumat, 02 Januari 2026 | 13:41

Selengkapnya