Berita

Musyawarah Nasional III menetapkan Ardy Susanto sebagai Ketua Umum Ikatan Pemuda Tionghoa Indonesia (IPTI)/Ist

Politik

Terpilih Aklamasi jadi Ketum IPTI, Ardy Susanto Serukan Gerakan Anti-Golput

MINGGU, 30 OKTOBER 2022 | 00:40 WIB | LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK

Melalui forum Musyawarah Nasional (Munas) ke-III, Ardy Susanto terpilih secara aklamasi sebagai Ketua Umum Ikatan Pemuda Tionghoa Indonesia (IPTI). Munas ke-III IPTI ini digelar di Hotel Sapphire Sky, Bumi Serpong Damai (BSD), Pagedangan, Kabupaten Tangerang, Banten, Sabtu (29/10).

Munas dengan tema “Memperingati Hari Sumpah Pemuda Menuju Indonesia Emas 2045” ini digelar untuk memperkuat konsolidasi organisasi sekaligus persiapan menyambut hajat demokrasi Pemilu Serentak 2024.

Dalam sambutannya, Ardy Susanto mengatakan, anggota IPTI harus bisa bermanfaat bagi bangsa dan negara. Salah satunya, dengan berperan aktif mensukseskan Pemilu Serentak 2024.


“Saya mengajak OKP IPTI ini ikut terlibat aktif dalam pesta demokrasi 2024,” ujar Ardy.

Ardy juga menyerukan kepada semua elemen anak bangsa untuk menggunakan hak pilihnya pada Pemilu 2024 nanti. Hal ini penting, karena satu suara sangat menentukan nasib bangsa lima tahun ke depan.

“Pesta demokrasi sudah di depan mata. Mari berpartisipasi dalam pemilu karena satu suara kita sangat penting. Jangan Golput, gunakan hak pilih dengan benar dan bertanggungjawablah kepada Tuhan Yang Maha Esa,” katanya.

Ardy juga berpesan kepada segenap warga Tinghoa untuk menyalurkan hak pilihnya secara merdeka. Apalagi, konstitusi menjamin kebebasan bagi warganya untuk mengunakan hak pilihnya.

Harus diakui, lanjutnya, dalam beberapa kali dilaksanakan pemilu, etnis Tionghoa lebih banyak yang memilih untuk golput. Namun untuk Pemilu 2024 ini, dia berharap partisipasi etnis Tionghoa lebih banyak lagi agar pesta demokrasi lima tahunan ini berjalan sukses.

"Saat ini kami nilai etnis Tionghoa khususnya kaum milenial sudah mulai mau berpartisipasi dalam pemilu karena suara mereka pun sama pentingnya untuk menentukan nasib bangsa ke depannya," tuturnya.

“Sekali lagi, jangan Golput, pakai hak pilih dengan benar,” pungkasnya.

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Connie Nilai Istilah Sabotase KSAD Berpotensi Bangun Framing Ancaman di Tengah Bencana

Rabu, 31 Desember 2025 | 13:37

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

UPDATE

Komisi III DPR Sambut KUHP dan KUHAP Baru dengan Sukacita

Jumat, 02 Januari 2026 | 14:12

Bea Keluar Batu Bara Langkah Korektif Agar Negara Tak Terus Tekor

Jumat, 02 Januari 2026 | 14:08

Prabowo Dua Kali Absen Pembukaan Bursa, Ini Kata Purbaya

Jumat, 02 Januari 2026 | 14:07

Polri Susun Format Penyidikan Sesuai KUHP dan KUHAP Baru

Jumat, 02 Januari 2026 | 14:06

Koalisi Permanen Mustahil Terbentuk

Jumat, 02 Januari 2026 | 14:01

Polri-Kejagung Jalankan KUHP dan KUHAP Baru Sejak Pukul 00.01 WIB

Jumat, 02 Januari 2026 | 13:58

Tutup Akhir Tahun 2025 DPRD Kota Bogor Tetapkan Dua Perda

Jumat, 02 Januari 2026 | 13:46

Presiden Prabowo Harus Segera Ganti Menteri yang Tak Maksimal

Jumat, 02 Januari 2026 | 13:42

Bitcoin Bangkit ke Level 88.600 Dolar AS

Jumat, 02 Januari 2026 | 13:41

Berjualan di Atas Lumpur

Jumat, 02 Januari 2026 | 13:41

Selengkapnya