Berita

Menteri Keuangan Pakistan yang baru, Ishaq Dar/Net

Dunia

Hadapi Rasa Malu, Pakistan Angkat Mantan Koruptor jadi Menteri Keuangan

JUMAT, 21 OKTOBER 2022 | 17:20 WIB | LAPORAN: HANI FATUNNISA

Rasa malu harus ditanggung Pakistan, setelah menunjuk Menteri Keuangan baru yang memiki catatan kinerja buruk baik di dalam maupun luar negeri.

Dimuat ANI News pada Jumat (21/10), Perdana Menteri Pakistan Shehbaz Sharif telah mengangkat Ishaq Dar menggantikan Miftah Ismail sebagai Menteri Keuangan baru untuk keempat kalinya.

Sayangnya Ishaq Dar pernah terlibat dalam kasus korupsi Panama Papers di Pakistan pada 2017 lalu. Ia menolak ditahan dan memilih untuk kabur ke Inggris serta menetap di sana.

Tetapi, bulan lalu Pengadilan Pakistan menangguhkan surat perintah penangkapan terhadap Dar agar bisa memfasilitasi kepulangannya ke Islamabad dengan lancar.

Itulah mengapa pengangkatan Dar sebagai menteri keuangan mengundang banyak kemarahan dari dalam maupun luar negeri.

Mereka mengecam keputusan PM Shehbaz karena mengangkat koruptor berarti memberikan dukungan secara implisit terhadap praktik korupsi dalam politik.

Awal bulan ini, Dar memperoleh ejekan saat berada di bandara Washington selama kunjungannya ke AS untuk berdiskusi dengan IMF.

Ishaq Dar juga menjalani perlakuan serupa di tempat berbeda di Inggris di mana ia dibawa oleh petugas imigrasi dan keamanan perbatasan untuk diinterogasi.

Penunjukan menteri keuangan yang baru terjadi setelah menteri sebelumnya tidak mampu menangani ketidakpastian ekonomi yang ditandai dengan devaluasi rupee dan tingginya inflasi.

Pemulihan setelah banjir bandang ekstrem yang berdampak pada lebih dari 33 juta orang juga telah menyebabkan Pakistan harus menanggung kerugian lebih dari 40 miliar dolar AS.

Populer

Rocky Gerung Ucapkan Terima Kasih kepada Jokowi

Minggu, 19 Mei 2024 | 03:46

Dulu Berjaya Kini Terancam Bangkrut, Saham Taxi Hanya Rp2 Perak

Sabtu, 18 Mei 2024 | 08:05

Bikin Resah Nasabah BTN, Komnas Indonesia Minta Polisi Tangkap Dicky Yohanes

Selasa, 14 Mei 2024 | 01:35

Massa Geruduk Kantor Sri Mulyani Tuntut Pencopotan Askolani

Kamis, 16 Mei 2024 | 02:54

Ratusan Tawon Serang Pasukan Israel di Gaza Selatan

Sabtu, 11 Mei 2024 | 18:05

Siapa Penantang Anies-Igo Ilham di Pilgub Jakarta?

Minggu, 12 Mei 2024 | 07:02

Aroma PPP Lolos Senayan Lewat Sengketa Hasil Pileg di MK Makin Kuat

Kamis, 16 Mei 2024 | 14:29

UPDATE

Sri Mulyani Serahkan Kenaikan PPN 12 Persen ke Pemerintahan Prabowo

Senin, 20 Mei 2024 | 20:02

HET Beras Bakal Naik Permanen Setelah 31 Mei Mendatang

Senin, 20 Mei 2024 | 19:57

MKD Imbau Masyarakat Tak Tergiur Beli Pelat DPR Palsu

Senin, 20 Mei 2024 | 19:54

HIPMI Minta Pemerintah Jangan Impor Saat Panen Raya Jagung

Senin, 20 Mei 2024 | 19:43

KPD: Persoalan Administratif di Bawaslu, Bukan Ranah MK

Senin, 20 Mei 2024 | 19:31

Partai Gelora Tolak Usulan Politik Uang Dilegalkan dalam Pemilu

Senin, 20 Mei 2024 | 19:31

HIPMI: BUMN Pangan dan Bulog Gagal Kelola Hasil Panen Jagung

Senin, 20 Mei 2024 | 19:15

Otak Branding "Gemoy" Sukses Bikin Forum Digital Marketing Pecahkan Rekor

Senin, 20 Mei 2024 | 19:07

Patuh Putusan PTUN, Nurul Ghufron Tegaskan Tak Akan Hadiri Sidang Dewas KPK

Senin, 20 Mei 2024 | 19:03

Pemerintah Harus Kembangkan Potensi Gen Z Sambut Bonus Demografi

Senin, 20 Mei 2024 | 18:59

Selengkapnya