Berita

Ferdy Sambo dan istrinya Putri Candrawathi/Net

Hukum

Putri Candrawathi Turut Dengar Skenario Pembunuhan Yosua dan Penggunaan Sarung Tangan Hitam

SELASA, 18 OKTOBER 2022 | 12:08 WIB | LAPORAN: JAMALUDIN AKMAL

Istri Ferdy Sambo, Putri Candrawathi ternyata turut mendengar skenario pembunuhan hingga penggunaan sarung tangan dalam pelaksanaan perampasan nyawa Brigadir Nofriansyah Yosua Hutabarat.

Hal itu diungkapkan tim Jaksa Penuntut Umum (JPU) dalam sidang perdana dengan agenda pembacaan surat dakwaan untuk terdakwa Richard Eliezer Pudihang Lumiu alias Bharada E di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Selasa (18/10).

Awalnya, Sambo mempertanyakan keberanian Richard Eliezer untuk menembak Yosua. Dan Richard Eliezer menyanggupinya dengan mengatakan "siap komandan". Setelah itu, Sambo menyerahkan satu kotak peluru 9 mm kepada Richard Eliezer yang digunakan untuk menembak Yosua.

Selanjutnya, Sambo menjelaskan peran kepada Richard Eliezer. Di mana, Richard Eliezer menembak Yosua, sementara Sambo akan berperan untuk menjaga Richard Eliezer. Karena, jika Sambo yang menembak, dikhawatirkan tidak ada yang bisa menjaga semuanya.

Selanjutnya kata Jaksa, Sambo menyampaikan berulang kali perencanaan penembakan terhadap Yosua dan menjelaskan alasan Richard Eliezer untuk menembak Yosua dengan skenarionya adalah korban Nofriansyah Yosua Hutabarat dianggap telah melecehkan saksi Putri Candrawathi yang kemudian berteriak minta tolong, lalu terdakwa Richard Eliezer Pudihang Lumiu datang. Selanjutnya korban Nofriansyah Yosua Hutabarat menembak terdakwa Richard Eliezer Pudihang Lumiu dan dibalas tembakan lagi oleh terdakwa Richard Eliezer Pudihang Lumiu.

"Pada saat saksi Ferdy Sambo menjelaskan tentang skenario tersebut, saksi Putri Candrawathi masih ikut mendengarkan pembicaraan antara saksi Ferdy Sambo dengan terdakwa Richard Eliezer Pudihang Lumiu perihal pelaksanaan merampas nyawa korban Nofriansyah Yosua Hutabarat akan dilaksanakan di rumah dinas Duren Tiga nomor 46," ujar Jaksa.

Tidak hanya itu, Putri juga mendengar Sambo mengatakan kepada terdakwa Richard Eliezer "jika ada orang yang bertanya, dijawab dengan alasan akan melakukan isolasi mandiri (isoman)".

Mendengar perkataan Sambo, Richard Eliezer menganggukkan kepala sebagai tanda mengerti dan bentuk persetujuan atas rencana jahat Sambo untuk merampas nyawa Yosua.

"Di mana saksi Putri Candrawathi juga ikut terlibat dalam pembicaraan dengan saksi Ferdy Sambo mengenai keberadaan CCTV di rumah dinas Duren Tiga nomor 46 dan penggunaan sarung tangan dalam pelaksanaan perampasan nyawa korban Nofriansyah Yosua Hutabarat," jelas Jaksa.

Populer

Warganet Beberkan Kejanggalan Kampus Raffi Ahmad Peroleh Gelar Doktor Kehormatan

Senin, 30 September 2024 | 05:26

Pernah Bertugas di KPK, Kapolres Boyolali Jebolan Akpol 2003

Senin, 07 Oktober 2024 | 04:21

Laksdya Irvansyah Dianggap Gagal Bangun Jati Diri Coast Guard

Sabtu, 05 Oktober 2024 | 03:45

WNI Kepoin Kampus Pemberi Gelar Raffi Ahmad di Thailand, Hasilnya Mengagetkan

Minggu, 29 September 2024 | 23:46

Selebgram Korban Penganiayaan Ketum Parpol Ternyata Mantan Kekasih Atta Halilintar

Senin, 07 Oktober 2024 | 14:01

Stasiun Manggarai Chaos!

Sabtu, 05 Oktober 2024 | 13:03

MUI Tuntut Ahmad Dhani Minta Maaf

Rabu, 02 Oktober 2024 | 04:11

UPDATE

Israel Lancarkan Serangan Darat ke Lebanon Barat Daya

Selasa, 08 Oktober 2024 | 16:05

Prabowo Disarankan Perbesar Anggaran Pertahanan

Selasa, 08 Oktober 2024 | 15:59

Lampaui Target, Peserta Pameran TEI ke-39 Tembus 1.460 Exhibitor

Selasa, 08 Oktober 2024 | 15:57

Khofifah Kuatkan Kehidupan Beragama Lewat Pesantren

Selasa, 08 Oktober 2024 | 15:49

Bikin Bingung Pemilih, Trump dan Istri Beda Pandangan Soal Aborsi

Selasa, 08 Oktober 2024 | 15:46

Tampung Keluhan Hakim, DPR Pertimbangkan Revisi UU Kehakiman

Selasa, 08 Oktober 2024 | 15:40

Pemberdayaan BRI Tingkatkan Skala Usaha Klaster Usaha Rumput Laut Semaya di Nusa Penida

Selasa, 08 Oktober 2024 | 15:34

Perdana, Wakil Myanmar Bakal Hadiri KTT ASEAN di Laos

Selasa, 08 Oktober 2024 | 15:26

Harga Pangan Bervariasi: Beras Turun, Minyak Goreng Naik

Selasa, 08 Oktober 2024 | 15:25

Bikin Ngeri, Timnas Jepang Panggil 22 Pemain di Eropa

Selasa, 08 Oktober 2024 | 15:24

Selengkapnya