Berita

Lokasi tembok podium MTsN 19 Pondok Labu, Jakarta saat masih berdiri kokoh/Net

Nusantara

Beredar, Video Detik-detik Tembok MTsN 19 Pondok Labu Runtuh Menimpa Siswa

KAMIS, 06 OKTOBER 2022 | 19:44 WIB | LAPORAN: DIKI TRIANTO

Video detik-detik ambruknya tembok podium Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) 19 di Jalan Pinang Kalijati No.1 RT.08/09, Kelurahan Pondok Labu, Kecamatan Cilandak, Jakarta Selatan saat diguyur hujan beredar di media sosial, Kamis (6/10).

Akibat ambruknya tembok bertuliskan MTsN 19 Jakarta ini, tiga siswa dilaporkan meninggal dunia.

Dari video yang beredar, beberapa siswa terlihat sedang bermain di sebuah panggung di pelataran sekolah. Panggung tersebut didesain menggunakan bangunan semen, lengkap dengan tembok di bagian belakangnya.


Saat hujan mengguyur, ada sekitar delapan siswa tengah asyik bermain di podium. Beberapa siswa lain pun turut menyaksikan dari dalam sekolah di lantai dua, termasuk siswa perekam video yang kini beredar luas.

Selain delapan siswa tersebut, ada beberapa siswa lain yang turut bermain air genangan hujan tepat di depan podium.

Namun saat para siswa sibuk bermain perosotan di lantai podium, tembok dengan ukuran melebihi tinggi para siswa itu roboh. Nahasnya, tembok tersebut roboh mengarah ke dalam sekolah dan menimpa siswa yang sedang bermain tersebut.

Sontak, para siswa yang menyaksikan kejadian tersebut langsung histeris. Beberapa siswa di podium terlihat menyelamatkan diri dengan cara melompat dari podium, namun diduga beberapa siswa tak sempat menghindar dan tertimpa tembok.

Data Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta, tiga siswa MTsN 19 Pondok Labu wafat. Mereka adalah DA, DE, dan AD yang duduk di kelas 8. Sedangkan siswa lain berinisial ADL mengalami luka-luka.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Lie Putra Setiawan, Mantan Jaksa KPK Dipercaya Pimpin Kejari Blitar

Selasa, 13 Januari 2026 | 00:04

Pemangkasan Produksi Batu Bara Tak Boleh Ganggu Pasokan Pembangkit Listrik

Selasa, 13 Januari 2026 | 00:00

Jaksa Agung Mutasi 19 Kajari, Ini Daftarnya

Senin, 12 Januari 2026 | 23:31

RDMP Balikpapan Langkah Taktis Perkuat Kemandirian dan Ketahanan Energi Nasional

Senin, 12 Januari 2026 | 23:23

Eggi Sudjana-Damai Hari Lubis Ajukan Restorative Justice

Senin, 12 Januari 2026 | 23:21

Polri dan TNI Harus Bersih dari Anasir Politik Praktis!

Senin, 12 Januari 2026 | 23:07

Ngerinya Gaya Korupsi Kuota Haji

Senin, 12 Januari 2026 | 23:00

Wakapolri Tinjau Pembangunan SMA KTB Persiapkan Kader Bangsa

Senin, 12 Januari 2026 | 22:44

Megawati: Kritik ke Pemerintah harus Berbasis Data, Bukan Emosi

Senin, 12 Januari 2026 | 22:20

Warga Malaysia Ramai-Ramai Jadi WN Singapura

Senin, 12 Januari 2026 | 22:08

Selengkapnya