Berita

Ketua Umum Prima, Agus Jabo Priyono/RMOL

Politik

Tragedi Kanjuruhan, Puncak Gunung Es Masalah Kepribadian Bangsa

RABU, 05 OKTOBER 2022 | 22:18 WIB | LAPORAN: JAMALUDIN AKMAL

Partai Rakyat Adil Makmur (Prima) menilai hilangnya ratusan nyawa dalam Tragedi Kanjuruhan usai pertandingan Arema FC Vs Persebaya pada Sabtu malam (1/10), merupakan puncak gunung es dari sekian banyak masalah kepribadian bangsa Indonesia.

Ketua Umum Prima, Agus Jabo Priyono mengatakan, Tragedi Kanjuruhan adalah catatan kelam dunia olahraga yang sekaligus menjadi kesedihan bagi Bangsa Indonesia.

"Betapa mudahnya nyawa saudara-saudara kita melayang, tragedi ini akan terus menghantui dan menjadi sejarah paling kelam dalam persepakbolaan nasional, bahkan mungkin juga dunia,” ujar Agus Jabo kepada Kantor Berita Politik RMOL, Rabu (5/10).


Agus Jabo mengatakan, kepribadian bangsa Indonesia saat ini mengalami kemunduran dan jatuh ke titik paling nadir. Menurutnya, ada yang tidak beres dalam kehidupan berbangsa dan bernegara.

Dia menyinggung, sebelumnya terdapat empat institusi yang mengatur moral masyarakat juga terlibat dalam beberapa kasus, di antaranya pembunuhan yang melibatkan petinggi Polri, penangkapan rektor perguruan tinggi, penangkapan bendahara ormas keagamaan terbesar dan penangkapan salah satu Hakim Agung oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).

"Sedemikian akut kerusakan kultur dan struktur bangsa dan negara. Kerusakan kepribadian bangsa," katanya.

Agus Jabo menilai, hitam putihnya kepribadian bangsa sangat dipengaruhi oleh sistem ekonomi politik yang diterapkan oleh sebuah negara.

Menurutnya, sistem yang baik juga akan menghasilkan kepribadian bangsa yang luhur. Sebaliknya, sistem yang buruk juga akan menghasilkan kepribadian yang buruk pula.

Agus Jabo memandang, bahwa nilai-nilai luhur Pancasila yang menjadi dasar kepribadian berbangsa telah lama hilang, "sirna ilang kertaning bumi'.

Kata Agus lagi, akar persoalan rusaknya kepribadian bangsa dan hilangnya nilai-nilai luhur Pancasila diakibatkan oleh penggunaan uang dan kekayaan untuk menguasai ekonomi, politik dan sosial.

"Reformasi 1998 dengan agenda demokrasi, kesejahteraan sosial dan pemerintahan bersih, yang kita harapkan mengubah sistem ekonomi, politik dan sosial, justru terjerumus ke lembah dekadensi, alam liberal menjadi sumber segala persoalan, siapa yang kapitalnya kuat, dialah yang berkuasa," jelasnya.

Pria asal Magelang Jawa Tengah itu menuturkan, bahwa setelah reformasi 1998 tidak ada perubahan berarti struktur ekonomi maupun politik.

Katanya, alam liberal hasil reformasi justru menghasilkan segelintir kecil kelompok masyarakat yang sangat kuat yang menguasai sumber daya ekonomi. Segelintir orang super kaya itu lah yang kemudian dikenal dengan oligarki.

"Segelintir orang penguasa sumber ekonomi ini dengan kekuatan uangnya kemudian mempengaruhi serta meguasai lembaga politik, akibatnya aturan dan UU yang berlaku, cenderung membela kepentingan orang-orang superkaya ini," terang Agus Jabo.

Berdasarkan laporan World Inequality Lab 2022, kata Agus Jabo, dalam dua dekade terakhir kesenjangan ekonomi di Indonesia tidak mengalami perubahan signifikan.

Laporan itu mencatat, selama periode 2001-2021 sebanyak 50 persen penduduk Indonesia hanya memiliki kurang dari 5 persen kekayaan rumah tangga nasional. Sedangkan 10 persen penduduk lainnya memiliki sekitar 60 persen kekayaan rumah tangga nasional.

Di mana, sumber daya seperti emas, gas, batubara, nikel, sawit dan lain-lain bukan dikelola untuk sebesar-besarnya kemakmuran rakyat, tetapi hanya dinikmati oleh segelintir orang.

"Situasi ini menimbulkan kesenjangan, kekecewaan dan keresahan umum," tandasnya.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Andre Rosiade Sambangi Bareskrim Polri Usai Nenek Penolak Tambang Ilegal Dipukuli

Senin, 12 Januari 2026 | 14:15

Cuaca Ekstrem Masih Akan Melanda Jakarta

Senin, 12 Januari 2026 | 14:10

Bitcoin Melambung, Tembus 92.000 Dolar AS

Senin, 12 Januari 2026 | 14:08

Sertifikat Tanah Gratis bagi Korban Bencana Bukti Kehadiran Negara

Senin, 12 Januari 2026 | 14:03

KPK Panggil 10 Saksi Kasus OTT Bupati Lampung Tengah Ardito Wijaya

Senin, 12 Januari 2026 | 14:03

Prabowo Terharu dan Bangga Resmikan 166 Sekolah Rakyat di Banjarbaru

Senin, 12 Januari 2026 | 13:52

Kasus Kuota Haji, Komisi VIII Minta KPK Transparan dan Profesional

Senin, 12 Januari 2026 | 13:40

KPK Periksa Pengurus PWNU DKI Jakarta Terkait Dugaan Korupsi Kuota Haji

Senin, 12 Januari 2026 | 13:12

Prabowo Tinjau Sekolah Rakyat Banjarbaru, Ada Fasilitas Smartboard hingga Laptop Persiswa

Senin, 12 Januari 2026 | 13:10

Air Naik hingga Sepinggang, Warga Aspol Pondok Karya Dievakuasi Polisi

Senin, 12 Januari 2026 | 13:04

Selengkapnya