Berita

Acara pemberian penghargaan atas Prestasi Keberhasilan Penerapan Kaidah Teknik Pertambangan Yang Baik atau Good Practice Mining/Ist

Politik

Pemerintah Apresiasi Perusahaan Tambang Lewat Award Good Mining Practice 2022

JUMAT, 30 SEPTEMBER 2022 | 04:20 WIB | LAPORAN: ALIFIA DWI RAMANDHITA

Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) kembali menyelenggarakan acara pemberian penghargaan atas Prestasi Keberhasilan Penerapan Kaidah Teknik Pertambangan Yang Baik atau Good Practice Mining.

Seremoni pemberian penghargaan yang sekaligus menjadi rangkaian acara Hari Jadi Pertambangan dan Energi ke-77 yang jatuh pada 28 September ini, digelar di Hotel Bidakara, Jakarta Selatan, Kamis (29/9).

Kegiatan itu, dihadiri oleh perusahaan tambang yang tersebar di belahan Indonesia, penghargaan dari pemerintah ini bertujuan untuk memberikan apresiasi kepada seluruh badan usaha tambang yang telah menerapkan kaidah teknik pertambangan yang baik.

Kementerian ESDM yang diwakili oleh staf khusus Bidang Percepatan Tata Kelola Mineral Dan Batubara Irwandy Arif, mengimbau agar badan usaha dapat terus menerapkan kaidah teknik pertambangan, untuk terus meningkatkan sektor pertambangan. Hal ini, sebagaimana telah diatur dalam UU 3/2020 tentang Perubahan Atas UU 4/2009 tentang Pertambangan Mineral dan Batubara (UU Minerba).

"Penerapan kaidah teknik pertambangan yang baik dilaksanakan melalui pengelolaan teknis pertambangan, penerapan konservasi mineral dan batubara, pengelolaan keselamatan pertambangan, pengelolaan lingkungan hidup pertambangan, reklamasi," ujar Irwandy.

"Serta pascatambang, pemanfaatan teknologi, kemampuan rekayasa, rancang bangun, dan pengembangan dan penerapan teknologi pertambangan," imbuhnya.

Kata dia, di tengah banyaknya tantangan global, seperti keberdayaan sumber daya alam, lokasi tambang yang terbatas, serta ketidakstabilan harga komoditas yang terjadi membuat perusahaan tambang diharapkan dapat menjaga keseluruhan tantangan tersebut. Terkhusus, pada pengelolaan lokasi yang baik ketika tambang sedang dilakukan, ataupun ketika kegiatannya telah usai.

Untuk itu, sambungnya, penghargaan ini diselenggarakan sebagai bagian dari upaya pemerintah untuk menerapkan Environmental, Social and Governance (ESG) dalam lingkungan perusahaan tambang, terutama pada aspek lingkungan.

Lebih lanjut Irwandy mengatakan, jika perusahaan telah menerapkan prinsip ESG dalam praktik bisnisnya, akan memudahkan mereka dalam mendapatkan investasi yang akan berguna untuk meningkatkan perekonomian perusahaan serta negara.

Selain itu, penerapan ESG ini juga menyoroti pada aspek keselamataan pertambangan, yang juga ditekankan oleh pemerintah. Menciptakan lingkungan kerja yang baik akan bermanfaat dalam melindungi para pekerja, agar perusahaan dapat mencapai tujuan akhir pertambangan, yaitu pembangunan yang berkelanjutan.

Penilaian kegiatan yang telah diadakan sejak 2020 ini, hari ini diikuti oleh kontrak karya sejumlah 19 perusahaan, Perjanjian Karya Pengusahaan Pertambangan Batubara (PK2B) sebanyak 54 perusahaan.

Kemudian izin usaha pertambangan PMA sejumlah 52 perusahaan, izin usaha pertambangan PMDN sejumlah 1.443 perusahaan, izin usaha pertambangan BUMN sejumlah 18 perusahaan, izin usaha pertambangan khusus sejumlah 6 perusahaan dan yang terakhir izin usaha jasa pertambangan sejumlah 174 perusahaan.

Populer

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

Pj Gubernur Jabar Ingin Persiapan Penyelenggaraan Ibadah Haji Sempurna

Kamis, 02 Mei 2024 | 03:58

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Telkom Buka Suara Soal Tagihan ‘Telepon Tidur’ Rp9 Triliun Pertahun

Kamis, 25 April 2024 | 21:18

UPDATE

Lanal Banten dan Stakeholder Berjibaku Padamkan Api di Kapal MT. Gebang

Minggu, 05 Mei 2024 | 19:55

Indonesia Tetapkan 5,5 Juta Hektare Kawasan Konservasi untuk Habitat Penyu

Minggu, 05 Mei 2024 | 19:41

Kepercayaan Global Terus Meningkat pada Dunia Pelayaran Indonesia

Minggu, 05 Mei 2024 | 19:27

TNI AU Distribusikan Bantuan Korban Banjir di Sulsel Pakai Helikopter

Minggu, 05 Mei 2024 | 19:05

Taruna Jadi Korban Kekerasan, Alumni Minta Ketua STIP Mundur

Minggu, 05 Mei 2024 | 18:42

Gerindra Minta Jangan Adu Domba Relawan dan TKN

Minggu, 05 Mei 2024 | 18:19

Ketua Alumni Akpol 91 Lepas Purna Bhakti 13 Anggota

Minggu, 05 Mei 2024 | 17:52

Jadi Lokasi Mesum, Satpol PP Bangun Posko Keamanan di RTH Tubagus Angke

Minggu, 05 Mei 2024 | 17:24

Perbenihan Nasional Ikan Nila Diperluas untuk Datangkan Cuan

Minggu, 05 Mei 2024 | 16:59

Komandan KRI Diponegoro-365 Sowan ke Pimpinan AL Cyprus

Minggu, 05 Mei 2024 | 16:52

Selengkapnya