Berita

Poster DigiCash Playlist Live Festival 2.0/Ist

Bisnis

Konser Musik Digicash PlayList Live Festival 2.0 Banjir Promo bagi Pengguna DIGI dan DigiCash

RABU, 14 SEPTEMBER 2022 | 18:37 WIB | LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK

Sejumlah fasilitas yang menudahkan nasabah, disiapkan bank bjb jelang perhelatan DigiCash Playlist Live Festival 2.0 yang menghadirkan artis-artis favorit dan terbaik di Indonesia pada era 2000-an.

Festival musik itu, akan berlangsung selama dua hari pada tanggal 17 dan 18 September 2022, di Laswi City Heritage Jalan Sukabumi Nomor 20, Kota Bandung, Jawa Barat.

Selain dihadiri puluhan artis, sebanyak 100 tenant food and beverage siap memanjakan para penonton Digicash Playlist Live Festival 2.0.


Pemimpin Divisi Corporate Secretary bank bjb, Widi Hartoto mengatakan, Digicash Playlist Live Festival 2.0 sudah sangat ditunggu-tunggu oleh masyarakat. Pasalnya, konser musik terpaksa akbar ini berhenti selama dua tahun akibat pandemi Covid-19.

“DigiCash Playlist Live Festival 2.0 yang didukung oleh bank bjb dapat mengobati kerinduan bagi semua penonton yang hadir untuk menikmati kemeriahan acara tersebut,” ujar Widi dalam keterangannya, Rabu (14/9).

Sejumlah kemudahan dan keuntungan yang diberikan bank bjb bagi nasabahnya, berupa potongan harga tiket dari harga Rp 425.000 menjadi Rp 375.000 untuk Two Days Pass dengan melakukan pembelian di Kantor Cabang bank bjb terdekat melalui scan QRIS menggunakan aplikasi DIGI dan DigiCash by bank bjb.

Selain itu, tiket juga dapat dibeli melalui website resmi dari Digicash Playlist Live Festival 2.0. di playlistlivefestival.com dengan pembayaran melalui virtual account bank bjb.

Pada saat menonton konser nasabah bank bjb tidak perlu khawatir handphone kehabisan daya, karena ada fasilitas charging booth dengan melakukan donasi melalui scan QRIS sebesar Rp 13.373.

Tidak hanya itu, bank bjb juga memberikan promo menarik untuk setiap transaksi di tenant-tenant yang berada di area event DigiCash Playlist Live Festival 2.0 yaitu untuk minimum transaksi Rp 50.000 akan mendapatkan potongan harga sebesar Rp 20.000 dengan transaksi menggunakan DIGI dan DigiCash.

Terdapat juga kemudahan akses masuk melalui fasilitas Fast Line bagi nasabah yang sudah memiliki tiket dan melakukan aktivasi DigiCash by bank bjb sehingga penonton DigiCash Playlist Live Festival 2.0 bisa langsung masuk tanpa antre.

“Ayo segera download dan aktivasi DIGI dan DigiCash by bank bjb, dapatkan berbagai keuntungan dan kemudahan bertransaksi serta beragam program promo menarik,” demikian Widi.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Andre Rosiade Sambangi Bareskrim Polri Usai Nenek Penolak Tambang Ilegal Dipukuli

Senin, 12 Januari 2026 | 14:15

Cuaca Ekstrem Masih Akan Melanda Jakarta

Senin, 12 Januari 2026 | 14:10

Bitcoin Melambung, Tembus 92.000 Dolar AS

Senin, 12 Januari 2026 | 14:08

Sertifikat Tanah Gratis bagi Korban Bencana Bukti Kehadiran Negara

Senin, 12 Januari 2026 | 14:03

KPK Panggil 10 Saksi Kasus OTT Bupati Lampung Tengah Ardito Wijaya

Senin, 12 Januari 2026 | 14:03

Prabowo Terharu dan Bangga Resmikan 166 Sekolah Rakyat di Banjarbaru

Senin, 12 Januari 2026 | 13:52

Kasus Kuota Haji, Komisi VIII Minta KPK Transparan dan Profesional

Senin, 12 Januari 2026 | 13:40

KPK Periksa Pengurus PWNU DKI Jakarta Terkait Dugaan Korupsi Kuota Haji

Senin, 12 Januari 2026 | 13:12

Prabowo Tinjau Sekolah Rakyat Banjarbaru, Ada Fasilitas Smartboard hingga Laptop Persiswa

Senin, 12 Januari 2026 | 13:10

Air Naik hingga Sepinggang, Warga Aspol Pondok Karya Dievakuasi Polisi

Senin, 12 Januari 2026 | 13:04

Selengkapnya